successforeverAvatar border
TS
successforever
Beberapa Sejarah Sony. Mau tau? Check this out :)
Sony merupakan perusahaan besar yang berpusat di Tokyo, Jepang. Selain bergerak dibidang elektronik, Sony juga memiliki divisi mobile yang memproduksi smartphone. Produk elektronik yang dibuat oleh Sony telah banyak kita temukan dan digunakan di rumah. Produk Sony yang paling kita kenal adalah televisi, televisi buatan Sony terkenal dengan tampilan yang jernih dengan layar LED berkualitas HD.

Nah, seperti apa bentuk TV Sony yang pertama kali diluncurkan? Televisi pertama buatan Sony yang diluncurkan pada tahun 1961.


Smartphone merupakan hasil revolusi dari perangkat handphone sebelumnya. Perkembangan teknologi yang semakin meningkat, menjadikan ponsel saat ini memiliki kemampuan yang canggih.Berbicara soal handphone, fungsi utamanya tidak hanya sebagai alat komunikasi, namun saat ini lebih cenderung kepada desain yang dibawa oleh handset tersebut dan fitur-fitur canggih yang disematkan di dalamnya.

Guna mengetahui perjalanan yang terjadi pada perangkat ponsel masa kini, Sony CM-H333 merupakan ponsel Sony pertama yang tersedia secara komersial. Hadir di pasar pada 1992.


Walkman mengubah bagaimana orang mendengarkan musik secara portable. Untuk pertama kalinya konsumen bisa mendengar musik di perjalanan dengan nyaman. Mereka memang bukan yang pertama, karena sudah ada perusahaan Jerman seperti Stereobelt yang merilis perangkat musik portabel. Tapi, Walkman adalah perangkat musik portable pertama yang terjangkau dan mudah dipakai.

Pada 1 Juli 1979, Walkman pertama dirilis dengan banderol USD150. Sony sempat juga merilis Discman pada 1984, dan beradaptasi lewat Mini-Disc, Mp3, hingga musik streaming yang populer saat ini. Pada 2001 dominasi Walkman tergeser ketika Apple merilis iPod.


Menarik ya emoticon-Smilie
Terima kasih atas waktu Juragan-juragan membaca ulasan singkat mengenai Sony. Sukses selalu Indonesia ^^
0
1.3K
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Audio & Video
Audio & Video
icon
9.8KThread4.6KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.