jin.lumpurAvatar border
TS
jin.lumpur
(asatu, gebrak, serang, realita) Media Online Ini Bantu Sebar Tuduhan @TM2000Back
Selasa, 04 November 2014 | 03:09 WIB


TEMPO.CO, Jakarta - Tudingan korupsi pejabat yang dilontarkan @TM2000Back -sebelumnya bernama @TrioMacan2000, turut disebarkan oleh sejumlah media online. Selain Asatunews.com -media online milik Edi Saputra yang diduga merupakan salah satu administrator @TrioMacan2000, tuduhan itu juga dimuat di media online Gebraknews, Serangnews, dan Realitanews. (Baca: Admin Ketiga @TrioMacan2000 Sudah Ditangkap)

Edi telah diringkus Polda Metro Jaya pada Selasa, 28 Oktober 2014, karena memeras pejabat Telkom berinisial AY. Pemerasan itu bermula dari dua minggu sebelum Edi ditangkap. Saat itu, Edi bertemu dengan Wakil Presiden Bidang Komunikasi PT Telkom Arief Prabowo. (Baca: Perusahaan Ini yang Laporkan @TrioMacan2000 ke Polisi)

Arief Prabowo mau menemui Edi karena sebelumnya Telkom pernah bekerjasama dengan Asatunews.com untuk pemasangan iklan. Sewaktu bertemu Arief Prabowo, Edi memperkenalkan diri sebagai komisaris Asatunews.com. (Baca: Raden Nuh Ditangkap, Asatunews Tak Update Berita)

Pada saat itu, Edi kembali menawarkan proposal pemasangan iklan di medianya namun dengan tawaran yang dianggap tidak masuk akal. Edi meminta dibayar 100 persen di muka. Tawaran itu ditolak Telkom. Akibat penolakan itu, berita miring soal pejabat Telkom dimuat di Asatunews.com dan dicuitkan pula oleh @TM2000Back. (Baca: Ini Fasilitas Kamar Kos Raden Nuh)

Selain di Asatunews.com, media online lain seperti Gebraknews, Serangnews, dan Realitanews turut menyebarkan tuduhan miring tersebut. Namun sejak Jumat pekan lalu, 31 Oktober 2014, saat Tempo mencoba membuka situs-situs itu, semuanya tak bisa diakses lagi. (Baca: Raden Nuh Ditangkap, Kantor Asatunews.com Sepi)

Tudingan kepada Telkom bertubi-tubi dilancarkan sejak akhir September lalu di media online dan Twitter. Arief Yahya, mantan Direktur Utama Telkom, misalnya disebut terlibat korupsi Mobil Pusat Layanan Internet Kecamatan. (Baca: Raden Nuh Ditangkap, Tetangga Kos Tak Tahu)

Arief Prabowo mengatakan, apa yang disebar akun @TrioMacan2000 dan @TM2000Back tentang Telkom adalah fitnah yang berujung pada pemerasan. ”Kami melaporkan kasus ini dan meminta perlindungan hukum dari aparat,” tulis Arief Prabowo dalam pesan yang diterima Tempo, Senin 3 November 2014. (Baca: Raden Nuh Ditangkap, Polisi Sita Empat Ponsel)

Selain Edi, penggagas @TM2000Back lainnya, Raden Nuh juga telah ditangkap pada Ahad dini hari lalu. Raden Nuh diduga turut terlibat dalam kasus pemerasan itu karena barang bukti berupa duit sejumlah Rp 49,650 juta ditemukan polisi di laci meja kerjanya. (Baca juga: Raden Nuh @TrioMacan2000 Ditangkap di Tebet)

ember


Media online yang sering digunakan panasbung untuk posting di kaskus.
0
802
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.8KThread40.2KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.