agnostisch
TS
agnostisch
[ASK] Apakah benar saya menderita GERD?
langsung saja gan, ada yang ingin saya tanyakan, mungkin agan2 bisa membantu menjawab pertanyaan saya....

sekitar satu bulan yang lalu, saya didiagnosa maag dan asam lambung oleh dokter..... gejalanya waktu itu nyeri di ulu hati, kepala kliyengan, dipakai untuk menunduk sakit, dan badan rasanya dingin, merinding, walaupun tdk sampai menggigil.... ketika diperiksa di dokter umum, semua normal, termasuk tekanan darah....

selang beberapa hari ( sekitar 2 atau 3 hari ), saya merasakan ada sesuatu yang mengganjal di tenggorokan, selain keluhan lain, seperti kliyengan, terus-menerus sendawa, berdebar2 dan badan terasa dingin, walaupun dinginnya tdk separah yg kemarin..... waktu itu, dokter mengatakan, kemungkinannya ada dua... yang pertama, mungkin ada benda asing yang tersangkut di tenggorokan, dan kedua, mungkin itu karena asam lambung yang naik ke kerongkongan, dan saya diberi obat maag.... kalau dalam 3 hari gejala tidak membaik, segera dibawa ke THT....

tapi obat maag itu tdk membawa perubahan apapun.... kalau sudah sore, leher tidak lagi terasa mengganjal, tp kadang leher terasa agak nyeri, rasanya seperti keras, dan nyeri jika ditekan di bagian bawah tenggorokan.... meskipun begitu, dipakai untuk menelan makanan tidak sakit, dipakai untuk menoleh tidak sakit, tidak batuk, tidak serak, tidak demam, tidak flu ( walau sempat si hidung sedikit tersumbat ), dan yang pasti, tdk ada gejala mengkhawatirkan apapun selain tenggorokan terasa kaku dan kadang sedikit nyeri..... pundak kanan dekat leher juga terasa pegal, tp mgkn itu karena saya yg salah tidur.....

selama beberapa hari itu, saya benar2 kelimpungan dengan kondisi leher yang terasa sangat tidak enak dan tidak nyaman sama sekali.... dan entah kenapa saya merasa ada sedikit benjol di leher pas bagian tengah, sedikit di atas tulang leher.....

akhirnya saya bawa ke THT.... kata dokter, itu hanyalah jakun, tdk ada yang perlu dikhawatirkan.... tp saya cewek gan, masa punya jakun? walaupun saya akui, saya tergolong kurus untuk orang setinggi saya, dan mgkn saja tulangnya sedikit menonjol....
dan setelah diperiksa tenggorokan saya ( hanya dengan menggunakan senter ), termasuk hidung dan telinga, dan juga diminta untuk menelan ludah, dokter mengatakan semua dalam keadaan baik2 saja, malahan dia tertawa gan.... dia mengatakan itu adalah GERD, tdk ada yang perlu dikhawatirkan, apalagi sampai berpikiran bahwa itu adalah kanker segala macam..... dia mengatakan bahwa musuh utama saya hanyalah cemas, khawatir.....

ini sudah beberapa hari sejak dari THT, dan saya merasa tdk ada perubahan apapun di bagian leher.... rasa mengganjal, kadang tenggorokan dan bagian tengah dada terasa hangat, kadang sedikit nyeri ( senut2 kalo istilah jawanya ).... dan menurut saya, gejala GERD lebih parah dari itu, jika membaca dari keluhan penderita GERD..... apalagi saya kurus, bukan perokok, nggak pernah minum kopi apalagi alkohol, walaupun pola makan tdk teratur....

pertanyaan saya, apakah benar saya mengidap GERD, mengingat ketika di THT, dokter hanya memeriksa ala kadarnya, dan saya juga belum sempat menceritakan secara detail apa yang saya rasakan, karena dia sdh langsung menyimpulkan bahwa itu adalah GERD....

maaf kalau pertanyaan saya mungkin teramat sangat panjang.... terima kasih sebelumnya buat agan2 yang bersedia menjawab pertanyaan saya.....
0
134.9K
103
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Health
Health
icon
24.6KThread9.7KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.