goodiskonAvatar border
TS
goodiskon
DAHLAN ISKAN Meresmikan KRD Pangrango, Rute Bogor-Sukabumi Resmi Beroperasi


Pelepasan keberangkatan Kereta Api Pangrango yang menggantikan KRD Bumi Geulis ini dilakukan Menteri BUMN Dahlan Iskan.

Turut mendampingi, Dirut PT KAI Ignasius Jonan, Walikota Bogor Diani Budiarto, Walikota Bogor terpilih Bima Arya Sugiarto, dan Anggota DPR RI Inggrid Tansil, di Stasiun KA Paledang Kota Bogor, Sabtu (9/11/2013).

''Ini gerak cepat, tiga pekan sudah direalisisasikan,'' kata Dahlan di Kepada penumpang yang sedang mengantre di loket, ia mengatakan tiket bisa dipesan online, di kantor pos, dan swalayan. Sehingga penumpang tidak perlu datang ke stasiun untuk antre.



Diakui, Dahlan, masih banyak penumpang tidak mengetahui bahwa jika pemesanan tiket kereta Pangrango bisa dilakukan dengan online. “Jadwal pemberangkatan 6 kali, yakni bolak balik Bogor-Sukabumi, “ kata dia.

Dirut PT KAI, Ignatius Jonan, mengatakan bahwa ini bukan launching perdana, tapi reaktifasi jalur kereta Bogor-Sukabumi. Jika animo masyarakat tinggi, PT KAI akan coba menambah jadwal perjalanan dibanding menambah rangkaian.



Menurutnya masih ada fasilitas yang kurang. Namun, pihaknya berjanji akan terus memperbaiki agar pelayanan lebih baik. “Kami berharap dengan beroperasinya Kereta Pangrango jalur Bogor-Sukabumi bisa memenuhi keinginan masyarakat. Disamping jalur inipun akan membantu mengurangi beban jalan.

Kereta Pangrango akan melewati 10 stasiun dan tiga halte dengan jarak 57 kilometer menuju Sukabumi dari Bogor terdiri atas tiga gerbong kelas ekonomi, satu gerbong kelas eksekutif, satu gerbong makan, dan sebuah lokomotif. Gerbong barang rencananya baru akan ditambahkan tahun depan. Tiket kereta Pangrango kelas Eksekutif Rp35 ribu, dan Ekonomi AC Rp 15 ribu.

Secara bertahap, lanjut Jonan, Kereta Api Pangrango akan melayani rute Bogor-Sukabumi-Cianjur. Untuk tahap pertama hanya melayani Bogor – Sukabumi. Selanjutnya untuk rute Sukabumi-Cianjur pp rencananya akan dioperasikan pada Januari 2014. “ Saat untuk jalur Sukabumi-Cianjur masih dalam proses pekerjaan untuk meningkatkan kualitas Infrattrukturnya, “ kata Jonan. (red)

Pengoperasian kereta Bogor-Sukabumi tersebut dipimpin oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Dahlan Iskan, dan Direktur PT Kereta Api Indonesia (KAI), Ignatius Jonan, Sabtu 9 November 2013.

Bogor


Kereta Bogor-Sukabumi Beroperasi, Antrean Mengular

Ani, salah seorang penumpang kereta Bogor-Sukabumi, mengatakan, dengan dioperasikannya kereta Bogor-Sukabumi ini, sangat mempermudah perjalanan.

"Selama ini, kami dari Bogor ke Sukabumi naik bus dan memakan waktu yang cukup lama. Kalau naik bus, perjalanan dari Bogor-Sukabumi memakan waktu 3 jam," ujarnya.

Oleh karena itu, kata dia, dengan adanya kereta Bogor-Sukabumi perjalanan hanya menempuh 1,5 jam. Dan biayanya juga lebih efisien dibandingkan dengan naik bus.

Sementara itu, Direktur PT KAI, Ignasius Jonan, mengatakan, kereta Bogor-Sukabumi ini bertenaga diesel Pangrango dan menempuh jarak 57 kilometer dari Bogor hingga Sukabumi. Kereta ini memiliki rangkaian gerbong yang lebih banyak dan jumlah kursi 368, dengan rincian 50 kursi eksekutif dan 318 kursi ekonomi AC.

"Kereta ini juga difasilitasi AC dan televisi. Sedangkan harga tiket untuk gerbong AC sebesar Rp35 ribu dan ekonomi Rp15 ribu," jelasnya.

Ia menegaskan, pihak PT KAI akan lebih memprioritaskan sarana dan prasarana di stasiun dari Bogor ke Sukabumi. Sedangkan untuk penambahan gerbong belum ada rencana. "Saat ini, kami lebih memproritaskan sarana dan prasarana," tuturnya. (one)

viva


Jadwal Pemberangkatan/Kedatangan KRD Pangrango:

Jadwal pemberangkatan:
Stasiun Bogor
- 07.35 wib
- 12.45 wib
- 17.35 wib

Stasiun Sukabumi
- 05.00 wib
- 10.10 wib
- 15.20 wib


Jadwal kedatangan:
Stasiun Bogor Paledang
- 09.46 wib
- 14.56 wib
- 20.08 wib

Stasiun Sukabumi
- 07.12 wib
- 12.22 wib
- 17.32 wib


Ini Dia Gan Promo Jadwal Keberangkatan Kerata Apinya:



Smoga Bermanfaat bagi agan smua yang akan bepergian ke Sukabumi..
Diubah oleh goodiskon 09-11-2013 16:18
0
2.4K
22
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.7KThread40.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.