zhouxianAvatar border
TS
zhouxian
Cap go meh 2013 Geliatkan Ekonomi Kalbar
Pontianak – Polresta Pontianak yang di-backup Polda siap mendukung kelancaran dan keamanan perayaan Capgome 2013 sebagai kalender besar pariwisata di ibu kota Kalbar. Perayaan Imlek dan Capgome diharapkan memberikan manfaat bagi seluruh masyarakat.

“Semua instansi terkait agar bisa bekerja sama mendukung sektor pariwisata di Kota Pontianak ini, dan memberikan rasa nyaman kepada masyarakat. Mari kita antisipasi bersama agar kegiatan ini berjalan dengan baik,” kata Kapolresta Pontianak Kombes Pol Muharrom Riyadi saat membuka Rakor perayaan Imlek dan Capgome di aula Polresta Pontianak, Kamis (7/2).

Rakor dihadiri oleh Wakil Walikota Paryadi SHut, Ketua DPRD Kota Pontianak Hartono Azas, Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Elvira Hamid, dari PT PLN Wilayah Pontianak, PT Pertamina, PT Angkasapura II Supadio, Dan Den POM XII Tanjungpura, Dinas Perhubungan Kota, para camat se-Kota Pontianak, serta Panitia Capgome 2012 Yayasan Bhakti Suci Buyung Bunardi.

Polresta sendiri menurunkan 1.013 personel termasuk Brimob Polda Kalbar dan juga di-backup 200 personel dari Kodam XII Tanjungpura. Dikatakan, event terbesar yang menggerakkan sektor ekonomi rakyat itu merupakan ciri khas pariwisata Kalbar dan terbesar di Indonesia.

“Karena itu terjadi peningkatan kegiatan baik secara umum, terutama saat perayaan dengan meningkatnya kunjungan wisata untuk menyaksikan Capgome. Dari sisi keamanan diperlukan kewaspadaan, baik di terminal, pelabuhan, bandara, pusat perbelanjaan, dan lainnya. Termasuk perlu diantisipasi konflik,” ujar Muharrom.

Menurutnya, kemungkinan pelaku kriminal berada di sekitar aktivitas peserta, pengunjung baik di lokasi kegiatan maupun penginapan. ”Objek sasaran pengamanan dimulai dari tempat, orang, dan kegiatan,” tambahnya.

Kadiv Operasional PT Angkasa Pura II Bandara Supadio Syarif Usmulyani termasuk institusi yang sudah melakukan persiapan. Setiap hari disediakan 11 flight Pontianak-Jakarta-Pontianak. Ekstra flight itu dilakukan sejak 5 hingga 23 Februari 2013 mendatang.

“Bahkan menghadapi Imlek dan Capgome ini kita juga akan menyiapkan pelayanan ekstra hingga pukul 01.00 dini hari,” kata Usmulyani ditemui usai koordinasi lintas sektoral, kemarin.

Membeludaknya calon penumpang tujuan Pontianak saat perayaan Imlek dan Capgome ini menurut Usmulyani menandakan Kota Pontianak menjadi salah satu destinasi yang dapat menarik perhatian wisatawan baik domestik maupun mancanegara.

“Kalau kita lihat situasi dan nuansa Capgome seperti ini setiap tahun, Pontianak sudah menjadi ikon pariwisata Indonesia. Dan ini peluang, artinya bisnis pariwisata di Kota Pontianak sangat luar biasa,” ujar Usmulyani.

Melihat peluang itu, lanjut Usmulyani, Pemkot Pontianak sudah harus mengemasnya dengan apik agar menimbulkan nilai tambah. Pelayanan hotel, restoran, transportasi, perbankan, pusat perbelanjaan dan suvenir, dan lainnya harus maksimal agar Kota Pontianak bercitra positif.

“Value ini jangan kita diamkan saja. Barangkali indikasi ke depan lebih dari ini. Juga memberikan stimulan untuk menarik orang-orang luar daerah untuk masuk ke Pontianak sekaligus menggerakkan wisata Kalbar yang berakibat dengan implikasi ekonomi,” kata Usmulyani yang mengakui event Capgome sebagai yang terbesar dalam mobilisasi orang di Kalbar.

Di sisi kesiapan penerbangan, Bandara Supadio juga menyiapkan pelayanan secara komprehensif berupa infrastruktur dan SDM yang ada sudah sangat maksimal, meskipun mengaku kekurangan tenaga.

“Upaya pelayanan kita siapkan sampai jam satu malam. Peralatan dan infrastruktur sudah siap, karena kemarin sudah kita cek dengan navigasi penerbangan nasional dalam kondisi baik. Hal itu menjamin kita untuk lebih yakin lagi. Dan insya Allah tidak ada kendala untuk mendukung terselenggaranya perayaan Imlek dan Capgome,” tegasnya.

Polresta tak izinkan balap sepeda
Sementara itu Kapolresta Kombes Pol Drs Muharrom Riyadi tegas melarang jalan protokol Kota Pontianak dijadikan lintasan balap sepeda “Tour D’Khatulistiwa” yang digelar Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kalbar, 22 Februari 2013, bertepatan dengan naga buka mata.

“Tidak ada koordinasi, makanya kami tidak mengizinkan kegiatan balap sepeda di Kota Pontianak. Penggunaan jalan tanggung jawab kepolisian, ini sudah diatur dalam undang-undang. Kita minta harus ada koordinasi dalam penentuan rute,” tegas Muharrom.

Rute balap sepeda dimulai dari Jalan H Agus Salim, Gajah Mada, Veteran, kemudian Tanjungpura, sangat padat lalu lintas dan masyarakat menyaksikan atraksi naga buka mata. Polisi tidak mengizinkan untuk dilaksanakannya balap sepeda.

“Kalau memang hanya sepeda santai, mungkin tidak menjadi masalah. Namun kalau balapan sepeda, ini yang dinilai berbahaya dengan rute yang akan dilalui,” katanya.

Panitia balap sepeda mesti menentukan rute melibatkan kepolisian baik Polresta maupun Polda Kalbar. ”Yang jelas, kegiatan itu tidak ada koordinasi,” kesal Muharrom.

Jalanan yang dijadikan rute dalam agenda kegiatan balap sepeda, apabila ditutup, maka berdampak pada kemacetan. “Ini tidak akan diizinkan, karena dampaknya akan sangat berbahaya terkait rute yang dilalui,” jelasnya.

Wakil Walikota Pontianak Paryadi Shut MM mengatakan Tour D’Khatulistiwa dilaksanakan 22 Februari 2013, nyaris berbarengan dengan kegiatan buka mata naga pada perayaan Cap Go Meh. Sehingga tidak dimungkinkan mempergunakan rute tersebut.

“Menurut informasi yang kami terima, kegiatan Tour D’Khatulistiwa akan dilaksanakan 22 Februari 2013 di Pontianak, selanjutnya 23 Februari pagi melanjutkan turnya ke Singkawang. Jadi diharapkan kegiatan itu nanti dikoordinasikan lebih lanjut baik dari pihak panitia maupun kepolisian,” ujar Paryadi.

Kegiatan Tour D’Khatulistiwa itu merupakan sosialisasi perayaan Cap Go Meh yang melibatkan Menkokesra. Satu di antara event yang dilaksanakan berupa balap sepeda. Balap sepeda di tengah Kota Pontianak sengaja dilakukan bertepatan dengan ritual naga buka mata.

Enam naga siap atraksi
Perayaan Imlek disusul Capgome 2013 sudah disiapkan Yayasan Bhakti Suci (YBS) dengan menurunkan enam naga. “Ada enam naga yang terdaftar di YBS dan masih membuka pendaftaran bagi yang mau ikut,” ungkap Buyung Bunardi, Ketua Panitia Perayaan Cap Go Meh 2564/2013, di YBS usai Rakor Lintas Sektoral di Polresta Pontianak, kemarin.

Enam naga itu karya yayasan pemadam kebakaran yang ada di Kota Pontianak. Masing-masing dari BPAS Siantan, YPK Panca Bhakti, Budi Pekerti, Khatulitiwa, Merdeka, dan Pemadam Siaga.

“Nanga itu akan diberangkatkan ke Jalan Diponegoro dari posko masing-masing menggunakan truk. Setelah semuanya berkumpul, akan dilakukan ritual buka mata,” jelas Buyung.

Setelah ritual buka mata dilakukan, naga-naga tersebut akan menunjukkan aksinya beratraksi. “Masing-masing naga diberikan jatah beratraksi selama 30 menit secara bergiliran,” ucapnya.

Panjang naga milik BPAS Siantan, YPK Panca Bhakti, Budi Pekerti, Khatulitiwa, dan Pemadam Merdeka sama-sama 60 meter. Sedangkan naga milik Pemadam Siaga 50 meter.

Sedikitnya 160 personel ambil bagian dalam atraksi naga termasuk koordinatornya dalam satu kelompok. Para pemain itu terbagi dalam tiga shift. “Jadi kalau shift pertama capek, shift kedua bisa mengganti. Begitu juga kalau shift kedua capek, pemain yang tergabung dalam shift ketiga bisa ganti,” katanya.

Panca Bhakti merupakan salah satu yayasan damkar yang tidak pernah absen menampilkan naga untuk memeriahkan Imlek dan Cap Go Meh di Kota Pontianak. Khusus tahun ini, mereka akan menampilkan naga dengan warna khas kuning menyala. “Dari setiap kelompok itu berbeda-beda khas dalam melakukan atraksi serta warnanya,” ungkapnya.

Menurut Buyung, untuk pembuatan satu naga mencapai Rp 120 juta. Biaya itu sudah termasuk biaya untuk pembuatan seluruh kostum pemain maupun koordinator. “Dalam perayaan ini, kami berharap tidak ada permasalahan dan gangguan kamtibmas,” harapnya. (sul)

http://www.equator-news.com/utama/20...iatkan-ekonomi

semoga sukses cap go meh nya emoticon-Big Grin
0
946
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
670KThread40.3KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.