ubenz20Avatar border
TS
ubenz20
Kinerja Buruk, Warga Ibu Kota "Hukum" Foke !
JAKARTA - Hitung cepat atau quick count Pemilukada DKI Jakarta menunjukkan suara dukungan terhadap pasangan Cagub dan Cawagub, Fauzi Bowo-Nachrowi anjlok. Ketua Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem), Didik Supriyanto, menilai, Fauzi Bowo menjadi korban sadisnya pemilih di Ibu Kota.

Menurut Didik, pemilih akan cenderung menghukum calon incumbent jika kinerjanya selama menjabat tidak memuaskan. Pemilih menghukum calon incumbent sudah berulang kali terjadi di Pemilukada DKI.

"Warga Jakarta mampu menghukum partai politik yang kinerjanya buruk," kata dia dalam diskusi publik di Cikini, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (15/7/2012).

Saat Pemilu legislatif 2009 lalu, kata dia, di Jakarta PKS dikenal memiliki suara yang solid. Saat itu, 19 persen suara masuk ke kantong PKS. Suara PKS mulai merosot pada Pemilukada DKI yang hanya memperoleh 11 persen suara.

"Kemana suara sisanya itu, dari sana kita bisa melihat bahwa pemilih di Jakarta ini mampu menilai dalam menentukan pilihannya," terang Didik.

Lebih lanjut, Didik mengatakan, jika melihat grafik perolehan suara Pemilu di Jakarta, pada 2004 PKS mendapat suara terbanyak, sedangkan pada tahun 2009 yang mendapatkan suara terbanyak adalah Partai Demokrat.

Menyoal pada Pilgub DKI, di putaran kedua nanti di mana putaran pertama pasangan Joko Widodo-Basuki Tjahaja Purnama mampu mengalahkan pasangan incumbent, Didik mengaku tidak bisa menganalisa peta koalisi.

"Tergantung kinerja masing-masing tim sukses, saya enggak bisa memprediksi koalisi akan lari kemana," tutupnya.

Spoiler for sumber:


kalo pendapat ane warga ibukota sangat ingin perubahan jadi buat incumbent ga ada slh nyaa ksh kesemapatan yang lain toh klo jakarta jadi lebih baikkan kita-kita juga yang akam ikut senang emoticon-2 Jempol

kaskuser yang baik selalu meninggalkan komen yang bermutuemoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Kaskus
0
2.3K
21
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.7KThread82KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.