Kaskus

News

Pengaturan

Mode Malambeta
Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Militer
  • Jatuh dan Tak Bisa Bangkit Lagi, Drone MQ-9 Reaper Ditemukan Tengkurap di Gurun

si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
Jatuh dan Tak Bisa Bangkit Lagi, Drone MQ-9 Reaper Ditemukan Tengkurap di Gurun
Quote:


MQ-9 Reaper kembali dilaporkan jatuh di Yaman pada 29 Mei 2024 lalu, dari foto yang membanjiri media sosial, drone tampak sedang tengkurap di sebuah gurun dengan bagian ekor yang terputus dari badannya. Menurut informasi yang dihimpun Associated Press, seorang pejabat pertahanan AS yang berbicara tanpa mau disebutkan namanya untuk membahas masalah intelijen, mengatakan kepada media tersebut bahwa, Angkatan Udara AS tidak kehilangan pesawat apa pun yang beroperasi di wilayah tanggung jawab Komando Pusat AS. Pejabat itu menolak menjelaskan lebih lanjut.

Associated Pressmenyebutkan lokasi jatuhnya drone berada di Provinsi Marib, di bagian tengah dari Yaman. Reaper dilaporkan jatuh di sebuah gurun yang tandus. Sementara itu, Houthi merilis video terkait penembakan Reaper, mereka menyebut drone ditembak jatuh rudal permukaan ke udara. Sejauh ini, video tersebut belum bisa diverifikasi kebenarannya. Namun, jika dilihat dari kondisi Reaper yang nyaris utuh, kecil kemungkinan drone tersebut jatuh karena ditembak rudal.

Quote:


Dari foto yang dirilis, Reaper yang jatuh tidak memakai tanda apa pun, seperti logo Angkatan Udara AS. Dugaan sementara, Repaer yang jatuh adalah milik CIA. Beberapa media Barat melaporkan jika CIA juga menerbangkan drone Reaper di Yaman, baik untuk memantau perang maupun dalam kampanyenya melawan al-Qaeda di Semenanjung Arab. Milisi Houthi disebut berafiliasi dengan kelompok militan tersebut di Yaman. CIA menolak berkomentar ketika dihubungi oleh Associated Press.

Marib yang menjadi lokasi jatuh Reaper terletak 120 kilometer sebelah timur Sanaa, Marib terletak di tepi Gurun Kosong Semenanjung Arab di kaki Pegunungan Sarawat yang membentang di sepanjang Laut Merah. Di provinsi ini dulu drone AS juga sempat berhasil dijatuhkan di sana. Sejak perang saudara Yaman dimulai pada tahun 2014, Houthi merebut sebagian besar wilayah utara negara itu dan ibu kotanya Sanaa.

Mliter AS telah kehilangan setidaknya lima drone Reaper, termasuk drone yang jatuh pada tanggal 29 kemarin. Bulan ini saja, ada dua dugaan penembakan Reaper lainnya yang belum dikonfirmasi oleh militer Amerika. Drone keempat jatuh belum lama dan masih di bulan Mei. Reaper keempat ditembak jatuh Houthi pada malam hari tanggal 17 Mei 2024.

Sementara itu, beberapa media menyebut sebenarnya sudah ada 3 drone yang ditembak Houthi selama bulan Mei 2024, jadi total keseluruhan ada 6 Reaper yang hilang. Tapi, tidak ada bukti mengenai drone kedua yang ditembak pada bulai Mei 2024. Jadi berita tersebut masih simpang siur. Jika kita mengacu pada bukti visual, sebenarnya ada 5 drone Reaper yang hilang pada periode November 2023 - Mei 2024.

Quote:


Punya ketinggian terbang maksimal sampai 15.000 meter dan durasi terbang selama 24 jam, Reaper merupakan salah satu drone yang jadi andalan Amerika selama operasi militer di Timur Tengah. Selain digunakan untuk misi intip-mengintip, pada awal 2020, Reaper menembakkan amunisi Hellfire untuk membunuh Jenderal Qasem Soleimani dari Iran. Sejak insiden itu, nama drone ini semakin kondang.

Meski ditakuti, bukan berarti drone ini tak bisa dijatuhkan, dengan 5 drone hilang dalam kurun waktu setengah tahun; membuktikan jika drone ini punya kelemahan yang bisa dieksploitasi. Di sisi lain, Amerika harus segera melakukan evaluasi besar-besaran terkait cara menerbangkan Reaper di wilayah konflik seperti di Yaman.



------------------




Referensi Tulisan: Associated Press
Sumber Foto: sudah tertera
aniestoxic
CoZiA
dodolaje
dodolaje dan 7 lainnya memberi reputasi
8
1.2K
22
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Militer
Militer
KASKUS Official
20.1KThread8KAnggota
Tampilkan semua post
si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
#1
Jatuh dan Tak Bisa Bangkit Lagi, Drone MQ-9 Reaper Ditemukan Tengkurap di Gurun

Tengkurap di gurun emangnya gak panas bang ? emoticon-Leh Uga



@jlamp@yoseful @victimaye
jlamp
69banditos
jagotorpedo
jagotorpedo dan 4 lainnya memberi reputasi
5
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.