pilot2isekai078Avatar border
TS
pilot2isekai078
Heru Budi Hijaukan Lagi Kawasan Monas, Pernah Ditebang Anies untuk Revitalisasi
Reporter

Antara

Editor

Sunu Dyantoro

Kamis, 20 Oktober 2022 12:03 WIB


TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta  bekerja sama dengan Pemerintah Pusat  menghijaukan kembali kawasan Monumen Nasional (Monas) dengan menanam sejumlah pohon. "Pohon-pohonnya kami kombinasikan saja," kata Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono di Pendopo Balai Kota Jakarta, Kamis, 20 Oktober 2022.

Penghijauan Monas tersebut rencananya masuk dalam revitalisasi termasuk penataan parkir di kawasan IRTI (Ikatan Restoran dan Taman Indonesia) Monas. "Nanti IRTI ada perbaikan parkir. Kami sudah lihat desainnya," ucap Heru.

Saat ini, lanjut dia, revitalisasi kawasan Monas itu sedang dalam pembahasan bersama tim ahli. Program revitalisasi kawasan Monas itu terungkap setelah Heru melakukan pertemuan dengan Menteri BUMN Erick Thohir di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Rabu (19/10).

Salah satu topik yang dibahas dalam pertemuan itu yakni desain revitalisasi kawasan Monas untuk dihijaukan kembali. "Nanti sama Mensesneg, karena itu (kawasan Monas) milik Pemerintah Pusat," ujar Heru di Kementerian BUMN, Rabu (19/10).

Sementara itu, Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan Pemerintah Pusat dan Pemprov DKI perlu meningkatkan sinergi termasuk program penghijauan di Monas. "Bayangkan dari Sarinah sampai Monas, kami harus sinkronisasi. Monas akan kami, tentu bagian publik area sangat hijau, nanti Pak Heru yang akan desain, bersama Mensesneg dan bisa hijau kembali," ujar Erick.

Sebelumnya, sekitar 190 pohon di Monas ditebang untuk proyek revitalisasi yakni pembangunan Plaza Selatan Monas pada 2020. Proyek tersebut menimbulkan pro dan kontra di sejumlah pihak karena ratusan pohon yang ditanam puluhan tahun itu ditebang.

PDIP apresiasi Anies Baswedan tanam pohon lagi di kawasan Monas

Sebelumnya, Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Jakarta bersyukur Gubernur Anies Baswedan mulai menanam pohon di kawasan Monumen Nasional sebagai pengganti yang ditebang akibat revitalisasi Monas. "Kami bersyukur sekali pak Anies mau menanam pohon kembali di Monas," ujar Ketua Fraksi PDI P Gembong Warsono di DPRD DKI, Rabu 5 Februari 2020.

Gembong mengapresiasi Anies Baswedan karena menyadari kekeliruannya telah menebang 191 pohon saat revitalisasi Monas. Gembong berharap dengan penanaman pohon tersebut ruang terbuka hujau di Monas bertambah. "Ya tentu dengan penanaman pohon ini ruang terbuka hijau bertambah," ujarnya.

Sebelumnya, Sekretaris Daerah DKI Saefullah mengatakan bahwa penanaman pohon tersebut telah dimulai sejak Ahad lalu. Pohon tersebut kata dia, sebagai kompensasi bagi DKI karena telah menebang 191 pohon di proyek revitalisasi Monas.Saefullah menyebutkan saat ini 300 pohon sedang ditanam di berbagai sudut Monas. "Sekitar 300-an pohon," ujarnya.

tempo.co

sorken
xenoglossy
viniest
viniest dan 32 lainnya memberi reputasi
33
4.8K
140
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.9KThread40.2KAnggota
Tampilkan semua post
pilot2isekai078Avatar border
TS
pilot2isekai078
#2
Sebenarnya heru tidak sedang melakukan sesuatu yg hebat, hanya saja gubernur sebelumnya sangatlah tolol jadi klw dibanding2ken terlalu jomplang jadinya
sweet arsenic
jakenesse
bhagarvani
bhagarvani dan 101 lainnya memberi reputasi
102
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.