• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Api Itu Dingin, Asalkan Anda Percaya Itu Dingin (Kekuatan Sebuah Sugesti)

ih.sulAvatar border
TS
ih.sul
Api Itu Dingin, Asalkan Anda Percaya Itu Dingin (Kekuatan Sebuah Sugesti)


Pernah nggak dengar tentang sebuah penelitian di mana seorang pria diikat dan matanya ditutup. Dalam keadaan seperti itu seseorang menekan besi tumpul ke kulitnya dan terus memberitahu si subjek bahwa pisau tengah mengiris-iris kulitnya. Tentunya tak ada pisau yang terlibat, tetapi karena subjek tidak melihat apa yang terjadi dia pun mulai menjerit.

Dan secara ajaib, luka-luka seperti bekas sayatan pisau muncul begitu saja.

Ada juga cerita tentang Nick Sitzman, seorang pria yang mati kedinginan. Saat bekerja, Nick tanpa sengaja terkunci dalam ruang pendingin dan tak ada siapa pun yang sadar akan hal itu sehingga Nick terjebak sepanjang malam. Selama terjebak di sana dia menulis banyak hal di dinding menggunakan pisau. Dia mengira-ngira bahwa temperatur dalam ruangan adalah nol derajat sehingga dia akan mati beku bila terus berada di sana.



“Di sini sangat dingin, tubuhku mati rasa, aku sangat mengantuk, ini mungkin akan jadi pesan terakhirku.” Seperti itulah kata-kata yang dia tulis di dinding. Saat ditemukan keesokan harinya, Nick sudah mati. Otopsi yang dilakukan mengungkap seluruh organ tubuhnya beku kedinginan.

Namun masalahnya adalah, pendingin ruangan itu sebenarnya tidak menyala. Ruangan tempat Nick terjebak berada dalam suhu ruangan. Tapi kenapa bisa organ-organnya membeku?

Lalu ada lagi Thich Quang Duc, seorang biksu yang membakar dirinya sendiri demi protes keadilan beragama. Dia duduk di atas aspal, tubuhnya disiram minyak dan dia membiarkan tubuhnya terbakar hingga dia tewas. Asal Anda tahu, membakar diri sendiri adalah cara yang paling menyakitkan untuk mati, namun Quang Duc sama sekali tidak berteriak saat terbakar. Dia tetap kukuh mempertahankan duduknya sembari merapal doa-doa seolah semua api itu tidak mempengaruhinya.



Apakah dia tidak merasakan sakit? Entahlah. Katanya jika seseorang telah mencapai tingkat peribadatan tertinggi maka seluruh luka duniawi tak akan mengganggunya lagi. Atau mungkin juga dia percaya api-api itu hanya sekedar melepaskan ruhnya dari belenggu tubuh yang fana. Ada yang bilang dia punya ilmu kebal, sama seperti Limbad yang sanggup menahan peluru. Orang-orang ini mungkin percaya bahwa tak ada yang bisa melukai mereka, dan tubuh mereka merespon seperti itu.

Kasus-kasus seperti ini memang terdengar tidak masuk akal, tetapi sering disebut sebagai kekuatan alam bawah sadar atau kekuatan sugesti. Mungkin Anda pernah dengar seseorang yang sanggup mengangkat mobil dalam keadaan terdesak, atau seseorang yang rambutnya mendadak jadi putih karena terlalu stress, atau pejabat yang mendadak sakit saat kena kasus korupsi. Percaya atau tidak, kita memang bisa melakukan sesuatu yang menurut orang lain tak mungkin dengan kekuatan sugesti.



Satu contoh paling sederhana dari kekuatan sugesti adalah percaya diri. Saat kita percaya diri kita cenderung melakukan sesuatu dengan lebih baik dan itu membuat kita merasa semua masalah menjadi amat kecil. Nah, jika percaya diri bisa membuat kita menjuarai lomba lari, bagaimana jika kita percaya bahwa kita bisa menggoreng di minyak panas dengan tangan kosong?

Memang tidak terdengar masuk akal, tetapi jika kita mensugesti diri kita cukup kuat maka ‘mungkin’ kita benar-benar bisa menjadi apa yang sugesti itu katakan. Intinya adalah percaya. Jika kita sendiri tidak percaya sejak awal maka semua pasti jadi mustahil.

Jadi, kamu percaya dengan kekuatan sugesti?

[URL=https://S E N S O R@andrzejkulik/your-negative-thoughts-can-actually-kill-you-a56fc91f902d]sumur[/URL]sumur
Aramina
10mountainflat
kokonaga
kokonaga dan 23 lainnya memberi reputasi
24
9.1K
97
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Tampilkan semua post
ih.sulAvatar border
TS
ih.sul
#1
Ingat anak-anak. Kalian itu pahlawan super. Ayo, percaya. I believe i can fly~

sinian
fachri15
jiresh
jiresh dan 4 lainnya memberi reputasi
5
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.