c4punk1950...
TS
c4punk1950...
Israel Masuk Piala Dunia U-20, Di Indonesia Menjadi Polemik!




Akibat terkendala pandemi, maka perhelatan Piala Dunia untuk umur 20 di tahun 2021 ditunda. Dimana Indonesia secara resmi menjadi tuan rumahnya, dipindah ke tahun 2023.

Untuk waktunya sendiri, FIFA menyatakan Piala Dunia U20 akan kick-off pada 20 Mei dan akan berakhir pada 11 Juni 2023. Jadi tinggal setahun lagi persiapan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia akan terlaksana, setidaknya ini kabar gembira untuk para pecinta sepakbola Indonesia.



Karena pemain muda Indonesia kalau diasah lebih baik, maka hasilnya bisa menjanjikan. Terlebih saat ini untuk pemain senior, Indonesia dapat lolos ke Piala Asia 2023. Sebuah prestasi yang membanggakan, karena akan banyak even Internasional yang melibatkan sepakbola di Indonesia.

Tentunya sebanyak 24 tim dari berbagai negara bakal berpartisipasi di Piala Dunia U-20 2023, nah bintang lapangan muda asal Italia, Prancis, Brazil, Argentina, Jerman, Inggris akan kita saksikan beradu gengsi di Piala Dunia 2023.



Nanti akan ada lima negara Asia, empat negara Afrika, empat negara CONCACAF, empat negara CONMEBOL, dua negara Oceania, dan lima negara Eropa.

Yang sudah memastikan tiket lolos baru Inggris, Prancis Indonesia, Italia, Slovakia, Amerika Serikat, Honduras, Guatemala, Republik Dominika dan Israel.

Nah, Israel ini yang menjadi polemik dimana LSM yang mendukung Palestina tidak terima kalau negara itu datang ke Indonesia!



Dari kacamata diplomatik dan bersifat kemanusiaan, memang Israel tidak ada kerjasama dan hubungan dengan Indonesia. Tapi, dari sisi olahraga bukan politik tidak bisa pihak negara Indonesia mendriskriminasi negara yang memang lolos Piala Dunia. Hal itu tentu menjadi polemik.

Akan ada pro kontra dengan adanya Israel yang lolos ke Piala Dunia 2023, tapi harapan saya jangan juga sampai demo atau rusuh. Karena akan memalukan citra bangsa ini di dunia Internasional.



Sebab ini olahraga bukan dunia politik, benci Israel silahkan tapi jangan juga membenci tanpa alasan sampai-sampai anti dengan yang berbau Israel. Itu juga terlalu berlebihan dan sesuatu yang berlebihan jatuhnya juga tidak baik.

Kalau LSM pro Palestina ini ingin kedamaian diantara mereka, atau melawan gerakan Israel di dunia politik. Tentu harus ikut berpolitik, membuka opsi damai, berdiskusi dengan para pemimpin di Palestina agar bisa dialog dengan pemimpin Israel, bukan anti dengan hal yang berbau Israelnya saja.

Jadi ini persoalan pemerintah ketika menyambut Piala Dunia U20, yang harus dicari solusinya agar tidak ada hal yang tak di inginkan. Jangan sampai acara pagelaran olahraga sepakbola malah tercoreng dengan aksi rasisme.



Saya tanya kepada kalian yang membenci negara lain, lalu benci juga ke orang-orangnya! Apakah mereka minta sama Tuhan untuk lahir di Israel? Kalau tidak minta lalu kalian benci, berarti secara tak sadar kalian sudah membenci Tuhan yang menciptakan orang-orang yang tinggal dengan bendera Israel, hmmm gimana? Mikir gak ya sampai sana, damai itu indah.

Terima kasih yang sudah membaca thread ini sampai akhir, bila ada kritik silahkan disampaikan dan semoga thread ini bermanfaat, tetap sehat dan merdeka. See u next thread.



emoticon-I Love Indonesia



"Nikmati Membaca Dengan Santuy"


Tulisan : c4punk@2022
referensi : 1, 2, 3
Pic : google

emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star










Diubah oleh c4punk1950... 02-07-2022 07:56
xandernathaniel
xandernathaniel memberi reputasi
13
5.5K
132
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.4KThread81.3KAnggota
Tampilkan semua post

Post telah dihapus azhuramasda

Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.