• Beranda
  • ...
  • Health
  • Fakta-Fakta Mengenai Spinal Cord Injury Yang Dialami Mendiang Selebgram Laura Anna

peteradisAvatar border
TS
peteradis
Fakta-Fakta Mengenai Spinal Cord Injury Yang Dialami Mendiang Selebgram Laura Anna

Mendiang selebgram Laura Anna menderita Spinal Cord Injury

Lebih dari seminggu lalu, salah satu selebgram ternama yang sedang cukup ramai dibicarakan akibat perkara hukum dengan mantan pacarnya, Laura Anna, secara tiba-tiba dikabarkan telah meninggal dunia. Kabar tersebut terkesan mengejutkan karena infonya sehari sebelumnya dia masih sempat menjalani syuting vlog bareng Denny Sumargo. Sebelum meninggal, Laura telah selama sekitar dua tahun terakhir menderita cedera spinal cord (spinal cord injury) yang menyebabkan kelumpuhan yang membatasi aktivitas fisiknya.

Nah, di thread ini, aku akan coba berbagi fakta-fakta mengenai spinal cord injury yang dialami mendiang selebgram Laura Anna. Fakta-fakta yang ane tuliskan disini dikutip dari berbagai sumber yang diyakini kredibel. Selamat menyimak dan semoga bermanfaat.

1. Spinal cord injury adalah jenis trauma fisik serius berupa kerusakan pada sumsum tulang belakang yang berisi kumpulan saraf serta jaringan lain yang dilindungi oleh tulang belakang. Sumsum tulang belakang berfungsi untuk mengirimkan sinyal dari otak ke seluruh bagian tubuh, begitu juga sebaliknya. Oleh karena itu, cedera pada sumsum tulang belakang bisa menyebabkan hilangnya sensasi tertentu pada anggota tubuh atau bahkan hilangnya mobilitas total.

2. Jika spinal cord injury terjadi pada sumsum tulang belakang yang lebih dekat ke leher, maka kemungkinan terjadinya kelumpuhan anggota tubuh semakin besar.

3. Spinal cord injury dapat disebabkan oleh beberapa hal diantaranya serangan kekerasan seperti penusukan atau penembakan, menabrak dasar air akibat menyelam ke air yang terlalu dangkal, trauma fisik akibat kecelakaan mobil, jatuh dari ketinggian tertentu, cedera pada kepala atau tulang belakang akibat olahraga, kecelakaan listrik, hingga kondisi medis seperti spina bifida dan polio.


Ilustrasi seorang dokter menjelaskan mengenai Spinal Cord Injury

4. Spinal cord injury juga dapat disebabkan oleh mekanisme non traumatik seperti kelainan kongenital, penyakit autoimun, serta komplikasi akibat prosedur medis.

5. Spinal cord injury dapat terjadi pada siapapun tanpa memandang usia, namun ada sejumlah faktor yang semakin memungkinkan terjadinya cedera tersebut yaitu orang yang berusia 43 tahun keatas, laki-laki lebih mungkin mengalami cedera ini, dan orang yang pernah mengalami kecelakaan kendaraan juga lebih cenderung mengalaminya.

6. Kesulitan bernapas, kelemahan atau ketidakmampuan berjalan, kehilangan kontrol kandung kemih atau usus, serta kesulitan menjaga keseimbangan dan koordinasi tubuh adalah beberapa gejala spinal cord injury.

7. Sampai saat ini belum ada obat untuk spinal cord injury. Pembedahan dapat menjadi prosedur standar pertama untuk menghindari risiko cedera lebih lanjut. Penanganan yang lebih cepat dapat mencegah parahnya kondisi cedera yang terjadi.

8. Terapi fisik, terapi okupasi, dan rehabilitasi berfungsi untuk menjaga serta meningkatkan kekuatan dan mobilitas fisik dalam jangka panjang. Selain itu, konseling dan terapi psikologis juga dapat membantu mengatasi trauma bagi para penderita spinal cord injury.

9. Spinal cord injury dapat dikurangi risikonya dengan cara berkendara dengan aman (kenakan semua perlengkapan keamanan yang dibutuhkan, jangan minum alkohol sebelum atau selama mengemudi, jangan mengemudi dibawah pengaruh obat-obatan tertentu), lakukan tindakan pencegahan ketika berolahraga dengan mengenakan perlengkapan yang sesuai.

10. Butuh setidaknya 18 bulan atau lebih bagi penderita spinal cord injury untuk memulihkan beberapa fungsi anggota tubuhnya.

11. Spinal cord injury dapat menimbulkan cedera tambahan berupa cedera tulang akibat terlalu lama berbaring akibat kelumpuhan, selain itu juga bisa menyebabkan decubitus atau luka akibat tubuh terlalu lama menekan alas tidur.

Itulah fakta-fakta mengenai spinal cord injury yang dialami mendiang selebgram Laura Anna yang berhasil ane kumpulkan dari berbagai sumber. Jika ada fakta yang dirasa kurang tepat dalam penyampaiannya atau jika ada yang ingin melengkapi, silakan tinggalkan komentar. Semoga bermanfaat.


Spoiler for Referensi:


Spoiler for Foto:


Diubah oleh peteradis 23-12-2021 08:40
eyefirst2
MasterSims
gety
gety dan 15 lainnya memberi reputasi
16
10.2K
109
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Health
Health
icon
24.6KThread9.8KAnggota
Tampilkan semua post
bang.toyipAvatar border
bang.toyip
#1
cuman batman bisa cepet sembuhnya ya

bukannya cacad malah makin kuat emoticon-Cool
nowbitool
nowbitool memberi reputasi
1
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.