trifatoyah
TS
trifatoyah
Berikut ini Beberapa Menu Sambal Goreng, Mana nih Favorit Gan Sist?


Assalamu'alaikum wr.wb

Apa kabar Agan Sista semuanya di seluruh Nusantara, semoga kabar hari ini tetap lebih baik dari hari kemarin, semoga tetap sehat dan tetap semangat.

Berbagai macam sambal goreng untuk lauk sehari-hari bisa kita membuat sendiri di rumah, tinggal mau membuat sambal goreng seperti apa, mulai dari sambal goreng yang membutuhkan biaya mahal sampai sambal goreng dengan biaya murah.

Ngomongin sambal goreng jadi lapar nih, nah di bawah ini ada beberapa macam sambal goreng mana nih sambal goreng kesukaan Agan Sista semuanya.


1.Sambal Goreng Petai Terong Ungu



Sambal goreng Pete terong ungu, adalah perpaduan antara pete goreng dengan terong ungu membuatnya nggak sulit kok, juga bahan-bahan yang diperlukan juga nggak mahal, hanya terong ungu dan Petai sebagai bahan utamanya.

Spoiler for sambal goreng Pete terong ungu:
sumber gambar dok.pri

Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat sambal goreng petai terong ungu adalah sebagai berikut:

1. Terong ungu dua buah
2. Petai dua papan
3. Bawang merah tiga siung
4. Baeang putih dua siung
5. Bawang bombay setengah buah
6. Cabe merah keriting empat buah
7. Salam,laos, serai dan daun jeruk wangi secukupnya
8. Merica, gula merah, gula pasir, garam dan minyak secukupnya.

Cara membuat sambal goreng petai adalah sebagai berikut:

Pertama-tama cuci bersih terong ungu, tidak perlu dikupas, iris tipis-tipis, kemudian goreng.
Kupas petai dan goreng sebentar, bumbu halus kecuali bawang Bombay.
Tumis bawang bombay sampai harum, masukan bumbu halus, gula merah, gula pasir dan garam secukupnya, tambahkan sedikit air, masukan terong dan petai aduk rata, tes rasa siap untuk dihidangkan.

2. Sambal goreng udang

sumber gambar pinterest

Sambal goreng udang juga menjadi lauk favorit di keluarga, cara membuatnya juga nggak sulit, pilih udang segar segera bersihkan udang dan goreng terlebih dahulu, bisa juga dengan menambahkan petai dan kentang.

3. Sambal goreng jantung pisang.


sumber gambar dok pri

Sambal goreng jantung pisang ini menggunakan jantung pisang kepok jadi rasanya lebih enak, membuatnya juga sama dengan sambal goreng yang lainnya. Bahan yang digunakan juga tergolong murah nggak nguras kantong juga. Pokoknya masak dah, untuk keluarga tercinta.

Okey deh Agan Sista semuanya, sampai di sini dulu Thread saya tentang kuliner hari ini semoga suka dan semoga bermanfaat. Sampai jumpa di Thread selanjutnya, tetap bahagia bersama keluarga dan orang-orang tercinta.


Opini pribadi
Diubah oleh trifatoyah 12-10-2021 00:55
cheria021fsm2909enyahernawati
enyahernawati dan 20 lainnya memberi reputasi
21
4.3K
105
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Cooking & Resto Guide
Cooking & Resto Guide
icon
8.8KThread11.8KAnggota
Tampilkan semua post
trifatoyah
TS
trifatoyah
#8
@Rainbow555 rajin ternyata 😂
seojoondeeazz
deeazz dan seojoon memberi reputasi
2
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.