hansiphoaxAvatar border
TS
hansiphoax
Benarkah Kemenkumham Membuka Pendaftaran CPNS Dalam Waktu Dekat Ini?
podcast-episode

Profesi sebagai Pegawai Negeri Sipil banyak sekali diminati oleh masyarakat Indonesia khususnya bagi yang belum memiliki pekerjaan sehingga mereka rela menunggu pendaftaran dan mengikuti tes nya.


Beberapa hari yang lalu beredar flyer berupa informasi bahwa Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia (Kemenkumham) membuka pendaftaran CPNS. 


Sumber Foto:  Dokumentasi Kemenkumham

Sebagai Insan Pengayoman

Daftarkan diri kalian melalui seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Tahun 2021

Daftar secara online di:
https://sscasn.bkn.go.id
Tanggal pendaftaran:
31 Mei – 21 Juni 2021

Gratis
Tidak Dipungut Biaya

Info Selengkapnya:
https://cpns.kemenkumham.go.id
@cpnskumham
@kemekumham_RI

Dalam flyer tersebut tertulis tanggal pendaftaran yang dimulai dari tanggal 31 Mei sampai dengan 21 Juni 2021. Tidak hanya itu, terdapat link pendaftaran online juga di dalam flyer yang beredar itu.

Lantas, benarkah Kemenkumham membuka pendaftaran dalam waktu dekat ini seperti pada flyer yang tertera?


PEMERIKSAAN FAKTA

Hansip Hoax telah melakukan penelusuran terkait flyer pendaftaran CPNS dari Kemenkumham yang beredar di masyarakat itu melalui situs Kompas.com.

Berdasarkan penelusuran terkait, Sekretaris Jenderal Kemenkumham Andap Budhi Revianto mengatakan bahwa Kemenkumham secara resmi belum menyampaikan informasi apapun tentang proses seleksi CPNS tersebut.

Namun, ia tidak sepenuhnya menyalahkan informasi yang beredar dan tidak membenarkan seluruhnya. Menurutnya, informasi yang beredar saat ini tidak disebarkan oleh akun resmi Kemenkumham karena memang belum waktunya.

Andap pun menghimbau masyarakat untuk mengecek informasi yang ada di akun resmi Kemenkumham karena flyer yang beredar tersebut bisa saja berpotensi penipuan.

Adapun informasi penerimaan CPNS Kemenkumham secara resmi hanya akan disampaikan dalam web resmi Kemenkumham, yakni cpns.kemenkumham.go.id atau akun Instagram resmi, yaitu @cpns.kumham dan @kemenkumhamr




KESIMPULAN

Jadi kesimpulannya Gan, berdasarkan pemeriksaan fakta yang dilakukan Hansip Hoax menyatakan bahwa flyer pendaftaran CPNS yang beredar tersebut merupakan informasi yang salah alias Hoax.

Sebarkan ya informasi dan klarifikasi ini ke rekan dan keluarga kalian agar terhindar dari hoax yang menyesatkan.

podcast-episode


Diubah oleh hansiphoax 28-05-2021 16:37
siapika
aygilagility
hoorray
hoorray dan 16 lainnya memberi reputasi
17
4.2K
93
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.8KThread40.2KAnggota
Tampilkan semua post
toinxx08Avatar border
toinxx08
#44
Klo kemenkumham buka pendaftaran cpns ya semua buka jg dong.. Kan serentak.. Ada2 aja yg bikin hoax
siapika
siapika memberi reputasi
1
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.