koruptor.1
TS
koruptor.1
Kata Orang RI Tanah Surga, Bawang Putih Saja Masih Impor Bos!


Jakarta, CNBC Indonesia - Impor barang konsumsi rata-rata mengalami kenaikan di kuartal I tahun ini. Mulai dari beras, daging lembu hingga bawang putih.
Untuk bawang putih, kenaikan impor di kuartal I ini bahkan mencapai 165% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. Bahkan secara bulanan impor ini juga naik.
Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) yang dikutip Senin (19/4/2021), tercatat impor pada kuartal I ini sebanyak 53.536,9 ton atau naik 165,23% dari kuartal I-2020 yang tercatat sebanyak 20.184,98 ton.

Jika dilihat dari bulan ke bulan (month to month/mtm) impor juga alami kenaikan yang signifikan. Bahkan impor naik hampir 300%.
Pada Maret, impor bawang putih tercatat 5.825,5 ton atau naik tajam 294,21% dibandingkan dengan Februari 2021 yang sebanyak 1.477,7 ton.

Sedangkan, dibandingkan Maret 2020, impor bawang putih alami penurunan yang cukup dalam yakni 66,91% yang tercatat sebanyak 17.606,5 ton.
Ada empat negara pengimpor utama bawang putih ke Indonesia pada Maret ini. Namun yang paling mendominasi adalah bawang putih asal China.

Berikut negara pengimpor bawang putih pada Maret 2021:
1. China sebanyak 5.796 ton dengan nilai US$ 6,9 juta
2. Amerika Serikat sebanyak 25,5 ton dengan nilai US$ 157.330
3. India sebanyak 3,8 ton dengan nilai US$ 7.640
4. Jerman sebanyak 60 kg dengan nilai US$ 265

https://www.cnbcindonesia.com/news/2...asih-impor-bos
MemoryExpressaygilagilityviniest
viniest dan 23 lainnya memberi reputasi
22
5.2K
148
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.2KThread39.7KAnggota
Tampilkan semua post
peyotpetot
peyotpetot
#1
Aaaaaaaah SKB emoticon-Mad
0
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.