DianAhmadKaskusAvatar border
TS
DianAhmadKaskus
Sisi Gelap Einstain, Si Jenius yang Bodoh Soal cinta!

Halo Agan Sista, thread ane kali ini ingin mengulik sedikit tentang sisi lain ilmuwan jenius yang ane rasa semua orang tahu siapa dia.

Albert Einstain, ilmuwan yang dijuluki bapak fisika ini sama seperti manusia pada umumnya, pernah merasakan apa itu yang namanya cinta dengan segala lika likunya.

Tapi kisah cintanya sangat berbanding terbalik dengan penemuan yang membuat namanya menjadi terkenal sejagad raya hingga saat ini.

Einstain muda rupanya ganteng juga ya gan, dengan ketampanannya dia disukai oleh banyak wanita, dan seperti anak muda kebanyakan dia pun bergonta ganti pasangan hingga akhirnya memutuskan untuk menikahi Mileva Marić.



Meski terkendala restu, tapi Einstain keukeuh menikahi Mileva. Dan dari istrinya itu Einstain mempunyai dua orang putra, dan sempat dikabarkan mempunyai seorang putri, namun itu masih menjadi misteri.

Sebenarnya Einstain ini termasuk lelaki yang romantis, gan. Dia pernah menulis kepada Mileva Aku selalu merasa kesepian di sisi orang lain, kecuali kamu.” So sweet banget kan?

Sedangkan Mileva, dia adalah sosok wanita dibalik kesuksesan Einstain, perlu diketahui Mileva tidak hanya tampil sebagai istri yang baik, tapi juga seorang wanita dengan pendidikan yang cukup baik, bahkan dia termasuk seorang ahli matematika lho Gansis.

Wah, ngga salah jika pasangan ini pernah disebut-sebut sebagai pasangan yang romantis, dilansir dalam kumpulan suratnya yang diberi judul, "Dear Albert" --bahkan yang sempat diangkat menjadi sebuah drama pertunjukan.



Tapi sayang seiring kesuksesan Einstain, pasangan ini harus menjalani Long Distance Marriage.
Lambat laun hubungan pun menjadi kurang harmonis, hingga akhirnya Einstain menggugat cerai, tapi Mileva menolak.

Lalu entah apa yang merasuki otak sang Jenius, Einstain mengajukan kesepakatan "aneh" dengan istrinya, yaitu dia ingin bajunya selalu dicuci bersih dan tersusun rapi, diantarkan makanan 3 kali sehari ke kamarnya, tidak ada kontak fisik, dan tak jangan membuka mulut kecuali jika diizinkan. Gila bukan? Dan yang lebih  mengejutkan adalah, Mileva menyetujuinya.

Tapi apa mau dikata, Einstain tetap bersikeras untuk menceraikan Mileva. Karena apa? Karena Einstain mencintai wanita lain, yaitu sepupunya sendiri yang bernama Elsa. Dan sebelumnya mereka sempat berhubungan secara sembunyi-sembunyi selama 7 tahun, bayangin gan.

Perselingkuh itu terjadi saat Einstain masih menjadi suami dari Mileva dan Elsa juga masih berstatus seorang istri orang! Dan buah dari perceraian itu adalah anak, menempatkan mereka di posisi paling menyedihkan, begitu juga dengan kedua anak laki-laki dari Einstain, bahkan si sulung begitu membenci sang ayah karena telah menelantarkan dia, ibu dan juga adiknya yang mempunyai kondisi kejiwaan.



Perseteruan ayah dan anak itu pun semakin meruncing saat Einstain tidak merestui pernikahan sang anak dengan sang gadis pilihan.

Akhirnya Einstain pun menikahi Elsa, tapi kebiasaannya berselingkuh masih terus berlanjut. Einstain kepergok mengencani sekretarisnya, tapi meski Elsa mengetahui dia memilih diam dan tetap mempertahankan rumah tangganya.


Tapi rumah tangga mereka pun tak berlangsung lama, karena Elsa akhirnya meninggal dan Einstain yang kala itu sudah tua dan sakit-sakitan, hanya bisa merasakan sejuta penyesalan yang salah satunya adalah tidak sempat menjenguk anaknya yang dirawat di rumah sakit jiwa, hingga akhirnya sang anak pun meninggal tanpa pernah bertemu dengan ayahnya.

Banyak pelajaran yang bisa diambil dari kisah cinta dan perjalanan hidup sang Jenius ini kan Gansis?

Dalam hidup ini tak ada yang sempurna, semakin kita mencari kesempurnaan maka ketidak sempurnaan diri akan semakin terlihat. Banyak-banyaklah bersyukur dengan apa yang telah kita punya.

Dan hidup akan selalu penuh ujian, seperti lelaki yang diuji saat berada dipuncak karir dan memiliki segalanya. Yang asalnya biasa aja, berubah menjadi banyak tingkah saat mempunyai harta dan kedudukan, walau tidak semua, tapi sebagian besar gagal dalam menghadapi ujian dunia yang satu ini.



Sejatinya memilih untuk setia dengan pasangan yang tidak sempurna itu tidaklah mudah. Jadi jangan pernah membandingkan apa yang kita miliki dengan rejeki orang lain, karena jika kita selalu tidak berpuas diri, ujung-ujungnya akan terus mencari dan mencari. Ingat, rumput tetangga akan selalu kelihatan lebih hijau,, benar kan?

Karena semua penyesalan akan selalu datang di akhir gansis, karena kalo di awal namanya pendaftaran. Diiih, garing yak? emoticon-Leh Uga

Sekian thread ane kali ini, semoga bisa diambil hikmahnya, dan sampai jumpa di thread selanjutnya emoticon-Jempol

original thread of dianahmadkaskus
Referensi by link


fachri15
beras.delanggu
indramamoth
indramamoth dan 41 lainnya memberi reputasi
40
12.6K
273
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Tampilkan semua post
harsontolAvatar border
harsontol
#32
Ya namanya juga wanita, ketemu ilmuwan pinter ganteng kaya.
Siapa yang gak kecantol emoticon-Ngakak
DianAhmadKaskus
DianAhmadKaskus memberi reputasi
1
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.