• Beranda
  • ...
  • Health
  • Waduh, Ternyata Cuma Segini Takaran Pasta Gigi Yang Benar!

rukminiirawan
TS
rukminiirawan
Waduh, Ternyata Cuma Segini Takaran Pasta Gigi Yang Benar!
 

Pertama-tama ane baru tau kalau takaran pasta gigi yang biasa ane pakai adalah salah, yakni pasta gigi/ odol yang memenuhi dari ujung atas sampai bawah bulu sikat gigi. Hal tersebut adalah hasil dari pantengin dan ikutin iklan-iklan pasta gigi di tv yang nyuguhin produknya dilumerin sepanjang bulu sikat. Eh atau ada yang samaan gak kayak gitu juga? emoticon-Big Grin

Sampai tadi baru liat video semacam edukasi yang ngebahas soal itu, pas tau kalau selama ini salah (dan ternyata ada dampaknya bagi kesehatan gigi) rasanya terlambat tahu banget untuk hal yang 2 sampai 3 kali sehari  dilakuin orang pada umumnya.

Menaruh pasti gigi di atas bulu sikat dari ujung atas sampai bawah adalah salah. Pasta gigi mengandung Fluoride yang berfungsi untuk membantu mencegah gigi berlubang serta membuat permukaan gigi luar (enamel) lebih kuat terhadap serangan asam yang dapat membahayakan gigi.



Selain itu, Fluoride juga berfungsi untuk membunuh bakteri penyebab plak gigi, remineralisasi kembali lesi pada email dan mengurangi tingkat kelarutan email gigi alam rasa asam.

Nah penting banget kan buat gigi, namun bagaimana halnya jika justru gigi kita menerima Flouride yang berlebihan tiap harinya? Dan ternyata, takaran Flouride yang berlebihan adalah baluran pasta gigi yang di olesi sepanjang bulu sikat, hemmnn..
Norah Ayad (salah satu dari Asosiasi Dokter Gigi Australia) menyampaikan bahwa kandungan Flouride yang berlebihan dapat mempengaruhi rasio mineral yang terdapat dalam gigi kita. Selain itu, penggunaan Flouride yang terlampau banyak dapat menyebabkan Fluorosis gigi  atau perubahan warna menjadi coklat atau bintik-bintik pada lapisan email gigi.


(Fluorosis pada gigi )


Lalu gimana takaran yang tepat dan di iyakan oleh pakar-pakar kesehatan gigi?





Yakni Cuma secuil doang emoticon-Big Grinatau sebesar biji jagung/ kacang polong,  sejenisnya, pokoknya dikit banget dan itu untuk orang dewasa, sedangkan untuk anak kecil cuma di olesin merata ke bulu sikat, seperti olesan selai ke roti, pokoknya yang tipis aja. Dan takaran tersebut telah di anggap benar untuk menyikat gigi, sebaliknya, jika pasta gigi bejibun di atas bulu sikat maka akan membuat banyak busa di dalam mulut, dan biasanya busa yang banyak itu akan mendorong kita buat cepat-cepat berkumur, alhasil pasta gigi akan lebih banyak terbuang percuma.

Oke, ane insaf mulai bentar malem emoticon-Big Grin




Spoiler for Sumber:



Diubah oleh rukminiirawan 21-01-2021 10:33
wanitatangguh93raliakbarrrizzy713
izzy713 dan 42 lainnya memberi reputasi
43
14.4K
430
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Health
Health
icon
24.6KThread9.7KAnggota
Tampilkan semua post
JendralSudirboy
JendralSudirboy
#2
pake odol, tp jenis yg rendah detergent. sedikit berbusa.
0
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.