• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Viral: Misteri Puluhan Kambing Mati Secara Mendadak Di Kuningan Jawa Barat

marilyn88
TS
marilyn88
Viral: Misteri Puluhan Kambing Mati Secara Mendadak Di Kuningan Jawa Barat
Jagat maya dihebohkan kisah viral puluhan kambing mati misterius di Kuningan, Jawa Barat beberapa hari lalu. Kambing-kambing milik warga dan juga peternak itu mati dengan luka bekas gigitan dibagian leher dan kaki, apa penyebab matinya kambing-kambing tersebut dan makhluk apa yang menyerang mereka..??

Geger Puluhan Kambing Di Kuningan Mati Misterius



Ketenangan warga khususnya para peternak kambing di Desa Cipondok, Desa Ciangir, dan Desa Sukaharja, Kecamatan Cibingbin, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat telah terusik, bagaimana tidak..?? Sedikitnya 48 ekor kambing milik warga dan para peternak dari desa tersebut tiba-tiba ditemukan mati misterius dengan bekas gigitan di leher dan di kaki.

Anehnya saat ditemukan kambing-kambing malang tersebut, mati tergeletak di luar kandang dengan kondisi mengenaskan. Warga yang penasaran akhirnya berbondong-bondong datang ke lokasi dimana kambing-kambing tersebut ditemukan mati.

Makhluk Misterius Hanya Menghisap Darah Kambing

Desas-desus pun berkembang di ketiga desa tersebut terkait keberadaan makhluk misterius penghisap darah kambing, lantaran saat diperiksa rata-rata tubuh kambing yang mati misterius tersebut masih utuh dan hanya dihisap darahnya saja.

Warga beserta perangkat desa dan juga petugas keamanan langsung melakukan patroli malam secara berkesinambungan guna mengantisipasi kejadian tersebut kembali terjadi. Mereka juga penasaran dan ingin mengetahui secara pasti makhluk misterius apa yang jadi penyebab matinya puluhan kambing milik warga dan para peternak dengan meninggalkan bekas luka gigit di leher dan kaki.

Kambing Mati Misterius Di Kuningan Diduga Karena Kucing Liar

Untuk meredam kepanikan warga di kedua desa tersebut (Desa Cipondok dan Desa Ciangir) sudah melaporkan kejadian tersebut kepada Dinas Peternakan Kabupaten Kuningan untuk di tindak lanjuti.

Sementara itu Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Kuningan, Ir. Bunbun Budhiyasa mengatakan peristiwa serupa pernah terjadi di desa yang berada di lereng gunung ceremai, menurutnya saat itu hewan penghisap darah kambing sempat ditangkap warga.

Dan diketahui merupakan jenis kucing liar, melihat kemiripan kondisi kambing yang mati hampir tanpa luka dan hanya dihisap darahnya saja. Ir. Bunbun Budhiyasa menduga kucing liar itu lah penyebab kambing-kambing yang mati misterius itu.



Terekam CCTV, Makhluk Misterius Penghisap Darah Di Tapanuli Terkuak

Sebelumnya kejadian hampir serupa pernah dialami warga dan para pemilik ternak seperti ayam, bebek, dan babi disebuah desa di Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara juga terusik dengan serangan makhluk misterius yang menyasar ternak-ternak mereka pada akhir Juni 2020 lalu.

Sama seperti di Kuningan, Jawa Barat ternak-ternak mereka pun kedapatan mati di mangsa makhluk misterius penghisap darah, dan setelah 6 bulan berlalu misteri makhluk misterius yang menyerang hewan ternak di Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara mulai sedikit terkuak.

Pasalnya sosok makhluk misterius yang diduga sebagai pelaku mangsa ternak itu sempat terekam CCTV yang dipasang di dekat kandang ternak warga, bentuk makhluk tersebut menyerupai musang namun dengan bentuk tubuh yang lebih besar.

{thread_title}







Author : Marilyn88
Published : 17 Desember 2020, 10.10 WIB
sunshii32EriksaRizkiMmarikemana
marikemana dan 37 lainnya memberi reputasi
36
9.6K
147
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.4KThread81.2KAnggota
Tampilkan semua post
sarfaraaz
sarfaraaz
#7
Dulu desa ane jg kaya gini, akhirnya warga kerjasama untuk nangkep. Dan yang ketangkep hewan anjing...
extreme78VeYnot.a.member.
not.a.member. dan 2 lainnya memberi reputasi
3
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.