esemkajayaAvatar border
TS
esemkajaya
Mobnas Vietnam Siap Mendunia, Esemka Bagaimana?
Mobnas Vietnam Siap Mendunia, Esemka
VIVA – Langkah besar ditunjukkan industri otomotif Vietnam. Negara yang selama ini jadi salah satu pasar mobil-mobil produksi Indonesia itu, bakal memiliki mobil nasional atau mobnas.

Produsen mobil nasional Vietnam, Vinfast, bahkan sudah menunjuk satu perusahaan desain, Pininfarina, untuk mengembangkan sedan dan Sport Utility Vehicle pertamanya.

Vinfast menargetkan bisa jadi produsen mobil terkenal di Asia Tenggara, dengan produksi 500 ribu unit mobil per tahun pada 2025. Untuk tahap pertama, perusahaan tersebut memperkirakan bisa memproduksi 100 ribu hingga 200 ribu unit kendaraan per tahun.

tak mau ketinggalan dalam hal teknologi. Mobil SUV rancangan mereka siap disematkan dinamo listrik, yang sumber energinya berasal dari baterai buatan pabrikan elektronik asal Korea Selatan,

Vinfast tak mau dianggap sebelah mata, mereka juga sudah hadir di panggung internasional untuk mempromosikan produknya. Rencananya, mereka bakal hadir di pameran otomotif Los Angeles Auto Show pada November 2020.

Lantas, bagaimana dengan Indonesia yang selama ini jadi salah satu pemasok kendaraan ke negara tersebut?

Beberapa waktu lalu, masyarakat Tanah Air dibuat gempar dengan munculnya Esemka. Mobil ini pernah dipromosikan oleh Presiden Jokowi, saat ia masih menjabat sebagai Wali Kota Solo.

Namun, setelah itu Esemka seolah hilang ditelan bumi. Kemunculannya kembali ke permukaan sempat menimbulkan polemik, karena disebut-sebut menggandeng China untuk pengadaan unitnya.



Kabar itu kemudian dibantah, dengan menghadirkan pikap Bima yang diproduksi di Boyolali, Jawa Tengah. Sayangnya, itu adalah satu-satunya model yang masuk dalam jalur produksi mereka.

Padahal, sebelumnya Esemka memiliki beberapa model yang tak kalah keren dari Vinfast, seperti Esemka Digdaya berjenis pikap kabin ganda, dan Esemka Garuda yang mengusung bentuk SUV.


https://www.viva.co.id/otomotif/mobi...emka-bagaimana


Esemka selalu dihati
ariebetadine
indramamoth
zukii.vixii
zukii.vixii dan 38 lainnya memberi reputasi
37
7.4K
204
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
670KThread40.3KAnggota
Tampilkan semua post
donal.duck.Avatar border
donal.duck.
#4
Yang gw heran, KENAPA SETIAP BARANG MASUK INDONESIA HARGANYA MEROKET ????

Contoh : Yg lalu katanya vespa listrik 24jt , padahal di alibaba motor2 listrik china murah2.

Contoh lain, hape xiaomi yg udah ada pabrik di batam, eh harganya kalah saing dgn hape xiaomi dgn tipe sama yg padahal impor/bm, sampe harus di blacklist imei untuk hp bm. Ini kan aneh, masa uda pabrik di dalam negri masi kalah harga dng barang yg sama diimpor dari china pake ongkir pula.

Hape-hape lain pun tiap keluar pertama kali harganya menggila.

Ada apa dgn semua itu?
mr.yuhuu007
berakalbaik
ronny398
ronny398 dan 18 lainnya memberi reputasi
19
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.