fitriasarinaAvatar border
TS
fitriasarina
Megawati dan Prabowo Makin Mesrah, Ada Strategi Usung Puan Maharani Pada Pilres 2024?

POS-KUPANG.COM - Setelah mengalami pasang surut, saat ini hubungan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dengan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, semakin mesra.



Kemesraan itu semakin terlihat, setelah Prabowo Subianto bergabung dalam pemerintahan Presiden Jokowi, menjadi Menteri Pertahanan.

'Mesranya' hubungan Megawati dan Prabowo memunculkan spekulasi jika perjanjian Batu Tulis 2009 silam antara keduanya akan terwujud di Pemilu 2024 mendatang.

Spekulasi juga menyebutkan ada niat Megawati Soekarnoputri untuk menduetkan Prabowo Subianto dengan Puan Maharani yang kini Ketua DPR RI, pada Pilres 2024 mendatang.

Perjanjian Batu Tulis sesungguhnya berisikan kesepakatan Megawati akan mendukung Prabowo pada Pemilu 2014 lalu. Namun saat itu, kesepakatan tersebut tak berbuah manis.

Megawati dengan PDIP tetap mengusung Jokowi dan Jusuf Kalla demikian pula pada pilpres berikutnya di tahun 2019, PDIP kembali mengusung Jokowi yang berduet dengan Ma'ruf Amin.

Apakah perjanjian Batu Tulis antara Megawati dan Prabowo Subianto itu bakal terwujud di tahun 2024 nanti?

Dikutip dari laman merdeka.com, disebutkan, berdasarkan survei yang dilakukan Indo Barometer, kinerja Prabowo Subianto paling bagus selama menjabat sebagai Menteri Pertahanan Kabinet Indonesia Maju.

Tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Ketua Umum Partai Gerindra itu mencapai 26,8 persen.

Sementara dari aspek popularitas, Prabowo Subianto juga terbilang tinggi dibandingkan dengan menteri lainnya.

Sementara itu dari aktivitas politik, kedekatan Megawati Soekarnoputri dan Prabowo Subianto juga semakin akrab.

Itu terlihat dari sikap Megawati Soekarnoputri yang kerap menyapa dan meledek Ketum Gerindra Prabowo Subianto dalam setiap pidatonya yang dihadiri para ketua umum parpol atau menteri.

Bahkan, Megawati pernah menceritakan persahabatannya dengan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto yang telah dijalin sejak lama.

Megawati, Prabowo dan Puan Maharani dalam sebuah kebersamaan di Jakarta.
Megawati, Prabowo dan Puan Maharani dalam sebuah kebersamaan di Jakarta. (tribunnews.com)
Megawati juga kerap menyinggung Prabowo yang saat ini menjadi Menteri Pertahanan, sering melakukan kunjungan ke luar negeri. Sambil bercanda, Megawati menagih oleh-oleh kepada Prabowo.

"Saya berbicara dengan Pak Prabowo baru pergi mas, saya bilang, mas mana oleh-olehnya? Karena pergi enggak ngomong-ngomong. Tapi saya tahu dia pergi," ucap Megawati di Istana Negara Jakarta.

Tentang kemesraan Megawati dan Prabowo Subianto kian ditambah manakala persiapan Pilkada 2020. Di Depok misalnya, Gerindra dan PDIP memutuskan berkoalisi, meninggalkan PKS yang incumbent.

Pilkada Solo dan Medan, juga menunjukkan gelagat Gerindra dan PDIP bakal bersatu. Kedua putra Jokowi, Gibran Rakabuming dan Bobby Nasution yang hendak maju telah didukung informal oleh Gerindra.

Perjanjian Batu Tulis Terwujud di 2024?

Kedekatan Megawati dan Prabowo diharapkan dapat berlanjut di Pemilu 2014. Hal ini disampaikan Wakil Ketua Umum Gerindra, Fadli Zon.

Dia berharap Perjanjian Batu Tulis dapat diwujudkan pada Pemilu 2024, setelah tak terwujud di 2014 karena PDIP mencalonkan Jokowi.

Fadli berharap, perjanjian tersebut betul-betul terwujud papda pemilihan umum presiden, Pilpres yang bakal berlangsung pada tahun 2024 nanti.

"Ya mudah mudahan saja. Mudah mudahan saja, kebetulan waktu itu yang mengkonsep saya, dan aslinya juga masih ada di saya itu," ujar Fadli Zon.

Apakah dari kedekatan kedua tokoh nasional itu, yakni Megawati dan Prabowo Subianto, mengindikasikan pada Pilpres 2024 nanti, Prabowo menggandeng Puan Maharani sebagai pasangan calon presiden dan wakil Presiden periode 2024-2029?

Fadlin Zon tak menjawab soal itu. Ia hanya berharap, pada momentum tersebut, Perjanjian Batu Tulis dapat terjawantahkan demi Indonesia Raya. (*)

https://kupang.tribunnews.com/2020/0...da-pilres-2024


Ane melihat para pengamat politik kurang cerdas kalau bilang Prabowo-Puan emoticon-Sundul Up

Kalau menurut ane sih, 2024 ini bakalan Prabowo-Joko Widodo


Prabowo-Joko Widodo??
Gimana menurut kalian?
Cocok gak tuh emoticon-Sundul Up

Makanya skrg jadi menteri ya nanti pakde Jokowi ya jadi wapres emoticon-Sundul Up

sunday10am
Mbegoos
tien212700
tien212700 dan 3 lainnya memberi reputasi
4
2.5K
66
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.9KThread40.2KAnggota
Tampilkan semua post
vogstarAvatar border
vogstar
#20
lord luhut for RI 1
wakilnya? kagak pentingemoticon-Cool
in lord we trust emoticon-Cool
bigbuncit
sunday10am
sunday10am dan bigbuncit memberi reputasi
2
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.