• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Fenomena "Serbu Seru Bukalapak", Antara Harapan dan Kontroversinya

powerpunkAvatar border
TS
powerpunk
Fenomena "Serbu Seru Bukalapak", Antara Harapan dan Kontroversinya

Selamat pagi, siang, sore, petang, dan malam kawan - kawan kaskuser semua yang baik hati. Bertemu kembali di thread sederhana ane.
emoticon-Nyepi




Siapa yang tak kenal dengan platformjual beli online Bukalapak? Salah satu marketplace asli Indonesia yang berdiri sejak tahun 2010 ini memang awalnya hanya menjadi ajang jual beli sepeda fixie di Kota Bandung, namun kini platform ini sudah begitu pesat berkembang dan bahkan sudah menjadi salah satu dari empat unicorn Indonesia.

Keberhasilan Bukalapak menjadi salah satu perusahaan start up yang sukses ini tentu tidak terlepas dari promosi yang dilakukannya, baik promosi secara langsung maupun promosi secara tidak langsung. Secara langsung, perusahaan yang menjadi salah satu bagian dari EMTEK Group yang juga merupakan induk usaha dari stasiun televisi Indosiar dan SCTV ini sering menjadi sponsor utama sebuah acara, terutama untuk acara - acara yang digelar di dua stasiun televisi swasta tersebut. Sedang secara tidak langsung, Bukalapak mengadakan program yang cukup menarik perhatian masyarakat. Selain flash deal yang menawarkan produk dengan harga jauh lebih murah dari harga aslinya, Bukalapak juga membuat program "Serbu Seru", sebuah program yang mengajak para penggunanya untuk menyerbu sebuah barang mewah bahkan hanya dengan harga Rp. 1,- saja.


Program ini dimulai saat menjelang peringatan Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) yang berlangsung pada 12 Desember tahun lalu. Dengan menawarkan sebuah mobil mewah jenis mini cooper seharga Rp. 12 ribu rupiah, Bukalapak berhasil menyita perhatian publik, terlebih pada saat itu penyerbu (istilah untuk pemenang program) yang berhasil membawa pulang mobil mewah tersebut adalah seorang pengemudi ojek online. Hampir semua media, baik media mainstream maupun media sosial menuliskan tentang berita ini. Secara tidak langsung program " Serbu Seru" beserta Bukalapak-nya pun ikut menjadi semakin dikenal.

Setelah sukses pada saat peringatan Harbolnas, Bukalapak akhirnya memutuskan untuk melanjutkan programnya tersebut. Mulai dari jam tangan, smartphone, bahkan hingga rumah mewah seharga Rp. 1 Milyar "diobral" untuk para penyerbu. Pengguna Bukalapak yang berpartisipasi dalam program ini tentu tidak sedikit. Mereka berharap mendapat durian runtuh bisa mendapat barang mewah dengan harga murah. Meski begitu bukan berarti program ini lepas dari isu negatif para netizen. Dari isu mengandung unsur judi hingga unsur tipu - tipu menyelimuti program ini. Meski pada akhirnya isu yang mengatakan bahwa program ini mengandung unsur judi berhasil ditepis, karena Bukalapak akan mengembalikan setiap saldo yang digunakan untuk menyerbu jika serbuannya meleset.

Spoiler for :

Sedangkan isu mengenai kebenaran program ini hingga saat ini masih menjadi isu hangat dikalangan netizen. Mereka beralasan jarang ada netizen yang mengaku mendapat hadiah dari program ini padahal program ini diadakan setiap hari dengan jumlah serbuan yang lumayan banyak setiap harinya. Banyak pula yang berargumen bahwa program ini tak lebih dari upaya Bukalapak menggalang dana dari para pengguna saja. Namun meski begitu, tetap saja masih banyak pengguna yang setia mengikuti program ini dengan alasan tak lebih hanya sekedar iseng saja. Dapat syukur, nggak dapat ya mungkin belum rezekinya. Kalau GanSis sendiri gimana? Ada yang ngikutjugakah?





Disclaimer : Asli tulisan TS
Sumur Gambar : Om Google
Referensi : Ini, Ini, dan Ini




anasabila
swiitdebby
4iinch
4iinch dan 12 lainnya memberi reputasi
13
21K
256
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Tampilkan semua post
FiL71Avatar border
FiL71
#11
Udah males ikutan...
terlalu gak masuk akal...peluangnya sangat tipis, hanya menguntungkan peyelenggara.
kebayang gak 1 barang diperebutkan 10.000 ribu orang.....emoticon-Ngakak emoticon-Ngakak emoticon-Ngakak
3
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.