cumipenjaraAvatar border
TS
cumipenjara
Nurullita Ungkap Kalimat Pemecatan: Kamu Pilih Jokowi Tapi Cari Makan di Sini


Nurullita, karyawan salah satu perusahaan ekspor impor mengaku dipecat karena menghadiri acara relawan capres petahana Jokowi. Nurillta juga masih ingat betul ucapan atasannya saat pemecatan.

"Untuk terakhirnya ucapkan ya 'kamu memilih Jokowi tapi kamu mencari makan di sini, malu dong UFO' itu kalimat terakhir dia (atasan) di hari Senin (25 Februari) pagi," kata Nurullita usai melakukan pengaduan di gedung Kemenaker, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Kamis (21/3/2019).

Nurullita menghadiri acara relawan yang dihadiri Jokowi itu di Sentul, Jawa Barat, pada Minggu (24/2). Dia sudah mulai di-bully hari itu dengan cara foto profile WhatsApp-nya dimasukkan ke grup kantor.

Nurillita lalu dipecat keesokan harinya, Senin (25/2). Pemecatan itu diucapkan dengan disaksikan karyawan-karyawan yang lain.

Dia mengaku kaget dengan pemecatan itu. Sebab, menurut Nurullita, tidak ada permasalahan sebelum dia menghadiri acara relawan Jokowi itu.

"Saya pengetahuan saya selama kerja dan mau ada pilpres itu saya nggak tahu kalau memang tidak boleh untuk melakukan itu, ya saya nggak merasa tiba-tiba datang langsung ada kejadian ini ya saya kaget aja," ujarnya.

Nurillita menegaskan setiap orang berhap untuk menentukan pilihannya di pilpres. Dia tidak ingin ada orang yang terintimidasi karena beda pilihan.

"Saya tidak mau ya seperti itu, ya tapi paling tidak ini setiap orang kan punya hak untuk memilih apa yang kita inginkan ya. Jangan jadi paksaan atau pun menjadi terintimidasi lah, saya nggak mau itu," tuturnya.

Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi menyebut pengakuan itu harus didalami lagi. Pengakuan itu perlu dicek.

"Menurut saya, yang begini-begini perlu dicek dulu apakah benar apa nggak karena ini kan perusahaan swasta," kata Direktur Direktorat Advokasi BPN, Sufmi Dasco Ahmad kepada wartawan, Kamis (21/3).

Dasco menduga ada kemungkinan penyebab lain soal pemecatan Nurulita. Menurut Dasco, keterangan terkait kasus Nurullita mesti berimbang.

"Mungkin ada kebijakan-kebijakan lain yang dilanggar, atau kemudian memang sebelumnya ada permasalahan-permasalahan yang ada. Kita kan nggak bisa begitu aja kemudian mempercayai salah satu pihak," sebut Dasco.

Terlepas dari itu, dia meminta Depnaker menyelesaikan permasalahan itu. "Nanti biar aja ini soal perselesaian perburuhan Depnaker yang menyelesaikan," imbuh anggota Komisi III DPR itu.



https://news.detik.com/berita/d-4477...-makan-di-sini

Gile, ini pilpres buruan kelar dah.
Udah banyak bgt makan korban grgr beda pilihan politik doang.
Tanda masyarakat kita belom civilized, belom siap sama yang namanya demokrasi
emoticon-Najis
Diubah oleh cumipenjara 21-03-2019 09:36
tien212700
tien212700 memberi reputasi
35
64.8K
166
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.7KThread40.1KAnggota
Tampilkan semua post
anti.kritik.212Avatar border
anti.kritik.212
#2
perusahaan logistik ya ini ?
1
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.