ZenMan1Avatar border
TS
ZenMan1
Faisal Basri : 'Pak Jokowi, Jangan Tiru Cara China Bangun Infrastruktur!'


Jakarta, CNBC Indonesia - Ekonom Senior Institute for Development of Economics and Finance (INDEF) Faisal Basri mengkritik arah pembangunan infrastruktur era Presiden Joko Widodo (Jokowi). Dia menilai, ada kecenderungan pembangunan yang dilakukan meniru langkah China.

"Kita jangan tiru-tiru China kalau bangun infrastruktur. China daratannya luas. Kita negara maritim, 2/3 negara kita lautan," ungkapnya dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (14/2/2019).

Ucapan Faisal Basri itu mengacu pada banyaknya pembangunan tol dan jalan arteri di daratan. Sementara, infrastruktur yang menghubungkan konektivitas antar-pulau melalui laut, kurang menjadi perhatian.

"Abad ke-2 Masehi bangsa Nusantara sudah menjejakkan kakinya di Afrika dengan kapal buatan sendiri dan navigasi sendiri. Abad 9 Sriwijaya berjaya di laut, abad 14 Majapahit berjaya di lautan," tandasnya.

Dikatakannya, saat ini globalisasi tengah berlangsung yang ditandai dengan integrasi antar negara-negara di dunia. Di sisi lain, menurutnya Indonesia sendiri belum mampu mengintegrasikan satu wilayah dengan wilayah lain di dalam negeri.

Kegagalan itu, lanjutnya, tercermin melalui disparitas harga barang di satu daerah dengan daerah lain. Ini menandai konektivitas yang belum baik, berdampak pada mahalnya biaya logistik sehingga harga kepada konsumen juga bisa tinggi.

"Buah duku di Malang Rp 50 ribu, di Kalimantan kalau lagi panen hanya Rp 5 ribu per kg. Ini antara daerah produsen dan konsumen harganya jomplang semua," urainya.

Menurutnya, pasokan logisitik melalui jalur darat, kurang efisien dibandingkan jika melalui laut. Sebab, daya tampung kapal jauh berbeda ketimbang daya tampung truk.

"Jadi jalan tol bukan solusi. Kalau untuk memperlancar mudik iya. Indonesia akan hebat kalau pindah dari truk ke kapal," bebernya.

"Tolong ini dikoreksi, jadi Indonesia ini benar-benar negara maritim. Kita kufur nikmat, kita dikaruniai laut besar tapi tidak dimanfaatkan," tutupnya.


sumur

https://www.cnbcindonesia.com/news/2...-infrastruktur

waduhh kok bisa ya emoticon-Matabelo emoticon-Matabelo
tien212700
tien212700 memberi reputasi
3
3.5K
47
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.9KThread40.2KAnggota
Tampilkan semua post
donatelo27Avatar border
donatelo27
#25
kapal ke pasar naik apa pak ? emoticon-Ngakak
0
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.