Hobby
Pencarian Tidak Ditemukan
KOMUNITAS
link has been copied
44
Lapor Hansip
18-10-2021 08:04

Main Hape dengan Cara Begini, Agan Bisa Menyelamatkan Dunia


Main Hape dengan Cara Begini, Agan Bisa Menyelamatkan Dunia

Penggunaan layar tipe AMOLED dan LED mempercantik layar hape. Di sisi lain, itu memberatkan kinerja baterai sehingga cepat drop. Mengganti mode layar LED dengan warna dasar akan mengurangi beban itu, sehingga hape lebih tahan lama dan mengerem polusi karbon.

Sumber Ilustrasi:
https://www.earth.com/news/smartphone-harmful-environment/


Quote:Hampir tiap orang dimana pun berada pegang hape. Di rumah, di perjalanan dan tempat publik orang - orang menggunakan hape. Padahal hape mengandung karbon yang bisa membuat tempat tinggal makin panas dan gerah.

Kalau begitu, solusi agar tempat tinggal tidak bertambah panas adalah dengan jarang main hape. Tapi idealisme itu berbenturan dengan kenyataan, orang tak bisa lepas dari hape karena hape adalah kebutuhan.

Nah, biar main hape tidak terlalu menambah polusi karbon, berikut hal kecil yang bisa agan lakukan di gadget masing - masing.


Disable Vibrate


Quote:Vibrate atau getar nerguna untuk memberitahu pengguna saat ada telepon. Mengaktifkan getar bisa mengurangi umur baterai.

Dengan men - disable getar, baterai hape jadi tak terlalu ngoyoh bekerja. Orang bisa mengganti fitur itu dengan nada dering saat ada telepon masuk.


Pasang Wallpaper Gelap


Quote:Wallpaper bagus untuk keindahsn layar, tapi juga bisa berpengaruh terhadap usia baterai. Semakin wallpaper berwarna, maka semakin banyak power yang dibutuhkan sehingga membuat baterai cepat habis.

Dengan memasang wallpaper yang berwarna lebih gelap, kinerja baterai jadi lebih ringan.


Redupkan Brightness


Quote:Saat hape pertama kali dinyalakan, sistem hape sudah mengeset kecerahan layar secara otomatis. Layar yang berwarna cerah berguna saat berada di luar ruangan. Tapi semakin cerah layar, maka semakin boros baterai.

Dengan menurunkan tingkat kecerahan layar, maka hape jadi lebih awet. Orang bisa menyetel tingkat kecerahan sesuai tempat. Kalau hape dipakai di luar saat siang, layar cerah akan membantu. Tapi kalau di tempat yang minim cahaya, tingkat kecerahan bisa dikurangi agar baterai lebih awet.


Dark Mode atau Night Mode


Quote:Saat kondisi normal, hape menampilkan ikon dan menu dengan latar belakang berwarna. Dengan menyetel hape ke Dark Mode, latar belakang hape jadi gelap dan itu mengurangi beban kerja hape.

Ini bisa diatur di Setting lalu masuk ke Display. Bahkan beberapa aplikasi seperti browser atau note juga menyediakan fitur ini.


Quote:Selain beberapa langkah kecil di atas, masih ada cara lain seperti mengurangi Widget dan menurunkan Volume. Semuanya sepele, tapi kalau dilakukan bisa memperpanjang masa pakai baterai dan hape. Jadi tidak keburu mengganti hape baru, sehingga tidak menambah jumlah polusi karbon.


Sumber Referensi:

https://www.greenmatters.com/p/smart...ct-environment

[url]https://mossy.earth/guides/lifestyle/sustainable-and-ethical-smartphones#:~:text=Consider%20buying%20a%20second%2Dhand,or%20donate%20your%20old%20smartphone.&text=Use%20external%20ratings%20websites%20to,and%20end%20of%20life%20responsibility.[/url]

https://www.businessnewsdaily.com/10...life-tips.html

https://www.techadvisor.com/how-to/m...y-3284240/?amp
Diubah oleh telah.ditipu
profile-picture
profile-picture
profile-picture
Vnixs dan 16 lainnya memberi reputasi
15
Masuk untuk memberikan balasan
green-lifestyle
Green Lifestyle
3K Anggota • 3K Threads
Main Hape dengan Cara Begini, Agan Bisa Menyelamatkan Dunia
18-10-2021 16:00
Omong-omong, saya melihat perangkat yang perlu dipasang di layar ponsel cerdas, maka itu akan memiliki hologram, bukan gambar.
profile-picture
profile-picture
profile-picture
neuspore dan 2 lainnya memberi reputasi
3 0
3
profile picture
KASKUS Maniac
23-10-2021 09:32
Apa hubungannya gan? Itu cuma visual aja
0
Memuat data ...
1 - 1 dari 1 balasan
icon-hot-thread
Hot Threads
Copyright © 2024, Kaskus Networks, PT Darta Media Indonesia