Hobby
Pencarian Tidak Ditemukan
KOMUNITAS
link has been copied
285
Lapor Hansip
01-07-2020 19:51

Sering Liat Kucing Mengubur Kotorannya Sendiri? Ternyata Begini Alasannya!

Sering Liat Kucing Mengubur Kotorannya Sendiri? Ternyata Begini Alasannya!

gambar

Kucing merupakan salah satu hewan yang sangat digemari untuk dipelihara. Bukan hanya karena menggemaskan, kucing juga bisa menjadi teman di rumah yang tingkah lakunya acap kali membuat tawa. Selain itu, hewan berkaki empat ini juga terhitung salah satu binatang yang tak cukup sulit untuk dipelihara.

Dari sekian banyak tingkah lakunya yang sering dilihat, sadar atau tidak bahwa kucing memiliki kebiasaan cukup unik. Coba sesekali kita perhatikan, mereka ketika habis membuang kotoran akan menggali pasir atau tanah untuk menutupinya. Lalu apa sih sebenarnya alasan kucing mengubur kotorannya? Apakah memang hewan satu ini memiliki sifat menjaga kebersihan? Ternyata tidak, adapun alasan menutupi kotorannya ialah sebagai berikut :

1. Dominasi Kekuasaan

Sering Liat Kucing Mengubur Kotorannya Sendiri? Ternyata Begini Alasannya!

gambar

Pernah dengar istilah hukum rimba? Siapa kuat dia yang dapat. Ternyata di dunia kucing berlaku juga. Para kucing yang merasa dirinya kuat atau yang sudah lama mendiami wilayah tersebut mereka akan sangat berkuasa. Untuk itulah mengapa akhirnya para kucing yang lemah dan bukan wilayahnya sering kali mengubur bekas kotorannya dengan tanah atau pasir. Hal ini bertujuan agar kucing penguasa wilayah tersebut tidak merasa tertantang. Selain itu, kucing yang menganggap dirinya kuat tidak akan menutup kotorannya, ini dikarenakan mereka ingin menandakan wilayah tersebut adalah bagian teritorialnya.

2. Menutupi Jejak

Sering Liat Kucing Mengubur Kotorannya Sendiri? Ternyata Begini Alasannya!

gambar


Selain sebagai menandakan klaim wilayah kekuasaan, sikap kucing mengubur fasesnya ialah untuk menutupi jejak dari predator lainnya. Sehingga mereka bisa menjaga diri dan anak-anaknya dari serangan kucing lainnya. Bagi manusia mungkin kotoran kucing sama baunya, namun di dunia mereka itu berbeda. Kucing nemiliki kemampuan untuk membedakan kotoran sesama mereka. Hal ini disebabkan kucing mempunyai aroma kimia unik yang disebut feromon sebagai cara mengidentifikasi satu sama lain. Kotoran kucing mengandung cairan atau zat sekresi kelenjar di dalamnya. Cairan tersebut ternyata di dalamnya mengandung informasi untuk kucing lainnya dan bisa membuat keberadaan kucing diketahui oleh makhluk lain yang punya indra penciuman lebih tajam.

Kebiasaan kucing mengubur kotorannya ini juga berlaku terhadap kucing besar di alam liar, loh. Itulah sedikit informasi tentang mengapa kucing sering kali mengubur kotorannya. Selain takut pada kucing lain bisa jadi kucing juga takut pada Anda sebagai pemegang kekuasaan tersebut.

Klik

Klik
profile-picture
profile-picture
profile-picture
rony25 dan 42 lainnya memberi reputasi
43
Masuk untuk memberikan balasan
hewan-peliharaan
Hewan Peliharaan
2.1K Anggota • 6.9K Threads
Sering Liat Kucing Mengubur Kotorannya Sendiri? Ternyata Begini Alasannya!
01-07-2020 19:58
Baru tau saya emoticon-Hammer2
Tau saya cuma air seni yang jadi penanda wilayah.
profile-picture
earth15 memberi reputasi
1 0
1
profile picture
kaskus addict
01-07-2020 20:01
Ya kan sma2 kotoran
0
profile picture
KASKUS Maniac
01-07-2020 20:10
@earth15 emoticon-Ngakak iya juga..
nggak ngeh soalnya kalo pelihara kocheng belum pernah jadi yang paling dominan diwilayah.
Selalu ada kocheng tetangga lebih berkuasa.
Selalu saja kocheng ku di bully sampai terbirit-birit.
emoticon-Ngakak
2
profile picture
KASKUS Addict
03-07-2020 00:12
@lanank.jagad
Ane punya kocheng oren gan ane rawat dari lahir sampe akhirnya jadi jawara wilayah gan emoticon-Ngakak
Tp doi pernah terluka parah sampe lehernya kulitnya terkelupas keliatan daging..mungkin itu perkelahian terbesar kucing ane sampe akhirnya jd jawara hingga akhir hayat
1
Memuat data ...
1 - 3 dari 3 balasan
icon-hot-thread
Hot Threads
Copyright © 2024, Kaskus Networks, PT Darta Media Indonesia