Entertainment
Pencarian Tidak Ditemukan
KOMUNITAS
link has been copied
313
Lapor Hansip
26-05-2020 16:09

Setuju Nggak Gan, Kalau Mal Beroperasi Lagi ?

Pandemi COVID-19 punya banyak efek buat sendi kehidupan kita nih gan! Dari mulai kerja di rumah, larangan mudik, sampai dengan lapak usaha pun terpaksa harus tutup sementara karena omset sepi. Mal jadi salah satu tempat usaha yang terdampak karena adanya kebijakan PSBB. Kebijakan ini pun membuat sejumlah mal di Jakarta juga harus tutup karena  memperpanjang masa penutupannya. 


Setuju Nggak Gan, Kalau Mal Beroperasi Lagi ?
Bagi GanSis yang suka jalan-jalan atau hangout di mal, berdiam di rumah hampir dua bulan membuat Agan pada kangen akan suasana Mal. Namun selama pandemi COVID-19 pun hasrat nge-mal seakan harus dipendam terlebih dahulu karena banyak mal berhenti beroperasi sejak pembatasan sosial berskala besar (PSBB) pada awal April 2020. .


60 Mal di Jakarta Siap Buka Kembali
Hari ini sempet baca nih beberapa artikel di media online yang mengabarkan soal Mal yang akan segera dibuka, salah satunya adalah artikel dimuat oleh Kompas.com, dimana Ketua Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) DPD DKI Jakarta Ellen Hidayat membeberkan, ada 60 mal atau pusat perbelanjaan yang akan kembali beroperasi pada Jumat (5/6/2020). Untuk list mal bisa cek di bawah Gan :

60 Mal Siap Buka Lagi


Sementara menilik penjelasan Kepala Departemen Epidemiologi Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia (FKM UI), Dr dr Tri Yunis Miko Wahyono, MSc, pada artikel yang dimuat Detik.com, beliau mengatakan selama kasus penularan virus Corona belum stabil, maka pembukaan mal-mal tersebut tidaklah aman dilakukan.

Quote:
"Jadi kalau Kota Bekasi kasus barunya belum nol rasanya belum aman. Kalau kasus barunya belum stabil dalam satu atau dua minggu itu belum aman. Jadi kalau dibuka menurut saya itu berisiko akan menambah kasus baru," jelas dr Miko kepada detikcom, Selasa (26/5/2020).


Harapannya semoga mal beropreasi kembali, namun tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat demi mencegah penularan COVID-19. emoticon-2 Jempol
Nah, kalau agan sista sendiri gimana nih menyikapi hal ini. Apakah Agan SETUJU  atau TIDAK SETUJU  kalau mal beroperasi lagi mulai 5 Juni 2020? 

:nulisah

Kuy obrolin dimari, dan ungkapkan opini kalian lewat kolom komentar di bawah ini.
Akhir kata, tetap jaga jarak yah Gan, and 
Stay Safe!

emoticon-Cool

Diubah oleh whitehats
profile-picture
profile-picture
profile-picture
nona212 dan 44 lainnya memberi reputasi
39
Masuk untuk memberikan balasan
the-lounge
The Lounge
82K Anggota • 922.7K Threads
Setuju Nggak Gan, Kalau Mal Beroperasi Lagi ?
26-05-2020 17:46
Setuju dengan catatan tersendiri ...

Mall dibuka, sehingga pemilik stan disana bisa kerja (walau belum tentu transaksinya RL, bisa jadi transaksi online).
Satpamnya diberi pengarahan ... Bila ditemui kustomer yang tidak pake masker, jangan segan untuk memberitahu ... (kalau bisa sih didamprat langsung emoticon-Big Grin).
Ketika diketahui "ledakan" jumlah pengunjung, pemilik mall hendaknya memasang tanda berupa yang lampu led itu, ataupun pesan suara, di luar mall, untuk memberitahukan kepada calon pelanggan agar tidak masuk ke dalam mall itu. Jumlah pengunjung sendiri kiranya bisa dideteksi dengan penghitungan jumlah pengunjung masuk dan keluar pada tiap pintu masuk-keluar. Terkait "ledakan" pengunjung itu sendiri bisa ditengarai dari luas area mall tersebut (di bagian dalamnya) dibagi dengan jarak antar personal sebagaimana yang disarankan.

Kiranya mall ... sebagai (katanya) tempat perbelanjaan modern, tidak bertingkah laku sama seperti pasar tradisional.
profile-picture
fatharry memberi reputasi
1 0
1
profile picture
KASKUS Maniac
26-05-2020 17:56
bener lagian kalo masyrakat nya yg terkena covid bisa kita salahkan yg buka mall emoticon-Ngakak
0
profile picture
KASKUS Geek
26-05-2020 18:59
@ladiesman097 Yang saya jengkelkan itu adalah mereka yang dulunya tidak langsung tanggap mengenai sikon wabah ini ...
Kalau seperti yang ada saat ini, cuma merupakan "bubur" doang ...
0
profile picture
Kaskuser
26-05-2020 19:18
@ladiesman097 @bingsunyata siapa si dulu yang bilang orang indo kebal covid krn makan nasi kucing?
0
profile picture
KASKUS Maniac
26-05-2020 19:30
0
profile picture
Kaskuser
26-05-2020 19:34
emoticon-Cendol Gan
0
profile picture
27-05-2020 08:03
@bingsunyata @ladiesman097 @yudistira98 serius 2x gan,? Kok gk ada berita nya?
0
Memuat data ...
1 - 6 dari 6 balasan
icon-hot-thread
Hot Threads
obrolan-hangat-logo
KASKUSER BERTANYA, KASKUSER MENJAWAB
kaskuser-bertanya-kaskuser-menjawab
Copyright © 2024, Kaskus Networks, PT Darta Media Indonesia