• Beranda
  • ...
  • Music
  • Galang Rambu Anarki, Musisi Ganteng Yang Sangat Istimewa!

c4punk1950...Avatar border
TS
c4punk1950...
Galang Rambu Anarki, Musisi Ganteng Yang Sangat Istimewa!




Hi sobat musik,

Bagi sobat yang hidup di tahun 90an nama Galang Rambu Anarki begitu akrab di telinga, terlebih nama Galang sendiri lebih tersohor dari sosoknya. Yuk kita bahas musisi ganteng yang cukup istimewa satu ini, apa yang membuat ia istimewa?

Kisah kematiannya atau kharismanya?

Ada yang menjawab dari agan yang membuat Galang istimewa adalah kharismanya? Tepat sekali, kharisma Galang yang membuat dirinya istimewa.



Sosok Galang yang merupakan.anak dari musisi legenda Iwan Fals, memang sudah lebih dulu namanya terkenal lewat sebuah lagu dari bapaknya dengan judul nama dirinya.

Sosok Galang yang selalu nyentrik dengan kaos oblong dan jaket jeans, serta setelan celana gombrang.



Terlihat ketika dirinya banyak diwawancara oleh media tidak gugup, seakan dirinya sudah terbiasa dengan hiruk pikuk dunia hiburan.

Dirinya merupakan musisi remaja, yang bergabung dalam band Bunga sejak 1996 setelah memutuskan diri untuk berkarir di dunia musik dibandingkan harus sekolah, dimata Galang sekolah merupakan hal yang membelengu jiwa seninya.

Musik lebih penting dibandingkan ijazah, walau sang ayah tak menjawab keputusan Galang, namun dirinya kerap melihat Galang selalu tepat waktu dalam berlatih musik. Disini ada keseriusan yang ditunjukkan Galang untuk nenekuni musik sebagai jalan karirnya.



Selanjutnya sang ayah memberikan kebebasan dalam beridiologi dan bermusik, walau nama dirinya telah lebih dulu populer dalam lagu sang ayah yang dirilis tahun 1982 dalam album opini, produksi musica studios.

Maka publik sering berfikiran nama Galang adalah tembang sang legenda ketika anaknya lahir, namun publik tidak pernah tahu dengan sosok Galang sesungguhnya.

Wajar saja, karena Galang baru merintis dunia musik di tahun 1996 saat berumur 14 tahun sebagai gitaris. Genre yang dipilihnya, juga berbeda dengan sang ayah dimana grunge dan rock alternative menjadi pilihannya.



Maka, musikalitas Galang tidak menyentuh semua lapisan karena genre yang ia usung. Bahkan album band Bunga baru dirilis setelah kematian Galang, apapun itu inilah orang-orang yang idealis.

Karya tetaplah sebuah karya, bahkan kharismanya membuat terpincut Ine Febriyanti seorang foto model yang terkenal saat itu.

Galang yang mengadopsi Grunge memang mirip dengan idolanya yang slengean, dan cenderung mabuk ketika konser. Lalu sang ayah pun menegur anaknya dan mereka menuruti nasehat bang Iwan.



Tetapi, 25 April 1997. Ia meninggal di usia remaja yaitu 15 tahun. Tentu banyak orang yang merasa kehilangan terutama sang ayah.

Semua berkabung, namun penyebab kematian Galang yang dijawab spontan masyarakat saat itu adalah overdosis, namun tak ada yang tahu secara pasti.

Namun, menariknya nama Galang tetap ramai dibicarakan hingga saat ini. Seperti itulah kenyataannya, semua orang kini mengenali sosoknya, dan nama Galang saat ini tetap harum mengiringi langkah dimanapun ia kini berada.



Terima kasih yang sudah membaca thread ini sampai akhir, bila ada kritik silahkan disampaikan dan semoga thread ini bermanfaat, tetap sehat dan merdeka. Ane c4punk pamit undur diri, See u next thread.

emoticon-I Love Indonesia



"Nikmati Membaca Dengan Santuy"


Tulisan : c4punk@2022
referensi : 1
Pic : google

emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star










azhuramasda
bigjerro
jiresh
jiresh dan 18 lainnya memberi reputasi
19
6.5K
79
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Music
Music
icon
19.7KThread8.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.