mobilman.id
TS
mobilman.id
Gokil! Pajak dan Service Wuling Air EV Setara Motor

Wuling Air EV yang diluncurkan pada GIIAS 2022 pada bulan Agustus lalu rupanya cukup diminati masyarakat Indonesia. Mayoritas alasan kenapa diminati adalah karena pajak dan service Wuling Air EV murah. Seberapa murah?

Perawatan Wuling Air EV
Perawatan Wuling Air EV untuk melakukan servis berkala juga terjangkau, pihak Wuling pernah merilis hingga 100.000 km konsumen hanya mengeluarkan enggak sampai Rp 4 jutaan.

Selain itu Wuling juga banyak memberikan garansi. Untuk garansi umum kendaraan, Wuling Air ev dijamin selama 3 tahun atau 100.000 km.

Kemudian ada garansi terbatas, meliputi baterai 12 volt atau aki selama 1 tahun atau 20.000 km.

Tak hanya itu, Wuling Motors juga memberikan garansi 8 tahun atau 120.000 km untuk komponen penting seperti baterai berdaya tinggi, motor penggerak, dan motor kontrol unit.

Dilanjut, komponen reducer, power distribution unit, dan user connection unit selama 5 tahun atau 100.000 km.

Pajak Wuling Air EV
Dengan regulasi yang berlaku saat ini, pajak mobil listrik terhitung sangat murah termasuk untuk Wuling Air ev.

Jumlah pajak yang harus dibayar per tahun berkali-kali lipat di bawah mobil yang menggunakan mesin konvensional.

Melalui halaman Informasi Data Kendaraan dan Pajak Kendaraan Bermotor Pemprov DKI Jakarta, publik juga bisa mengetahui rincian setiap biayanya.

Dari dua nomor polisi Wuling Air ev yang ditelusuri, diketahui bahwa mobil listrik ini memiliki biaya Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) pokok hanya Rp388.500.

MOBIL BEKAS DIJUAL:



TOYOTA AGYA

HONDA CR-V

HONDA BRIO

Namun, besarnya Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ) mobil ini masih sama dengan mobil bermesin konvensional, yaitu Rp143.000.

Sehingga total biaya yang harus dibayar oleh para pemiliknya setiap tahun adalah sebesar Rp531.500. Dengan catatan tidak ada denda akibat keterlambatan pembayaran.

Harga Wuling Air EV
Untuk harga baru, Wuling Air EV Standard Range dijual dengan harga Rp238 juta. Lalu untuk Wuling Air EV Long Range dibanderol Rp295 juta.Di samping itu, tipe Long Range memiliki paket penjualan dengan charging pile yang dijual Rp311 juta.

Dilihat dari pajak dan service Wuling Air EV murah ini jauh lebih terjangkau bila dibandingkan dengan mobil listrik lainnya yang harganya masih di atas Rp 500 juta.


LINK ARTIKEL ASLINYA GAN
sayutifadilArez.Stroxxagusn6778
agusn6778 dan 9 lainnya memberi reputasi
10
5.7K
81
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
Otomotif
icon
27.6KThread13.9KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.