c4punk1950...
TS
c4punk1950...
Siapa Sosok Kharisma Jati, Yang Dianggap Menghina Ibu Negara?




Hi Sobat Lounge,

Sedang heboh kalau ada cuitan yang membuat netizen gusar, sebenarnya kejadian ini juga bukan baru namun efeknya masih bisa dirasakan sampai sekarang.

Kronologi singkat, pada hari Kamis 17 November 2022, akun Twitter milik Kharisma Jati @KoprofilJati dirinya mengunggah potret Iriana, istri Presiden Joko Widodo atau Jokowi yang tengah bersama istri presiden Korea Selatan, Kim Keon Hee. Tapi, masalahnya diberikan caption yang warganet menilai tidak etis.

Quote:


Tulisannya pun viral, netizen juga mendadak marah! Namun ada juga yang menduga itu salah paham karena cuitan itu sama sekali tidak menyebut nama. Bisa saja yang di maksud adalah Ibu negara sebelah, namun tetap saja candaan itu bisa diartikan sebuah ejekan bagi sebagian orang.

Kharisma mengaku hal itu adalah salah paham, bahkan ia minta maaf dan rela bila berurusan dengan hukum.

Quote:


Lantas bagaimana tanggapan keluarga Presiden?

Tentu saja kedua anaknya juga menanyakan maksud sebenarnya dari cuitan Kharisma! Apa yang dimaksud dengan salah paham, bagaimana penjelasannya?

Quote:


Lantas siapakah Kharisma Jati?

Konten Sensitif


Dari akun akun Twitter @pn717h. Dirinya bercuit bahwa Kharisma Jati merupakan seorang komikus yang lahir di Yogyakarta. Nama Kharisma Jati sendiri memang sosok kontroversial dan pernah viral juga sebelumnya, gara-gara komik buatannya menjadi kontroversial, sebab ada yang memuat konten asusila, kekerasan dan seksual.

Sosoknya memang lahir dengan darah seniman yang kental, dimana ayahnya seorang pelukis dan ibunya seorang penari.



Konten Sensitif


Karyanya sendiri yang bisa dilihat dan disebarluaskan ke publik adalah 'Anak Kos Dodol Dikomikin' yang diterbitkan pada tahun 2009 hingga 2013 dan juga 'God You Must be Joking'



Duh kenapa sih sebagai kreator harus joke offside di dalam ranah yang seharusnya tak perlu juga dimasuki. Karena jarimu adalah harimaumu, setidaknya ini pembelajaran bagi kita semua agar berhati-hati dalam bermedsos.

Tapi kalau gw melihat dalam kategori awam memang tak sampai mengerti maksudnya orang ini apa, tapi kalau pakai nalar filsafat yang serba tidak berdasar.

Bisa saja, kata-kata ini memancing bahwa yang membaca akan bersikap rasis, padahal manusia diciptakan sama saja derajatnya! Antara tuan dan pelayan hanyalah sebuah kasta yang diciptakan manusia itu sendiri. Tapi tidak dimata sang pencipta.

Tapi, apa tanggapan kalian dengan hal permainan kata seperti ini?

Terima kasih yang sudah membaca thread ini sampai akhir, bila ada kritik silahkan disampaikan dan semoga thread ini bermanfaat, tetap sehat dan merdeka. Ane c4punk pamit undur diri, See u next thread.

emoticon-I Love Indonesia



"Nikmati Membaca Dengan Santuy"


Tulisan : c4punk@2022
referensi : 1, 2
Pic : google

emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star










Diubah oleh c4punk1950... 19-11-2022 05:45
nomoreliesdamel88bukan.bomat
bukan.bomat dan 26 lainnya memberi reputasi
27
11.8K
156
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.4KThread81.2KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.