Hobby
Pencarian Tidak Ditemukan
KOMUNITAS
link has been copied
220
KASKUS
51
244
https://www.kaskus.co.id/thread/635b26b47983a012e10a2999/menjadikan-hobby-sebagai-pekerjaan-adalah-pilihan-yang-buruk
Saya sering (sering banget) mendengar orang-orang yang menyuruh orang lain untuk menjadikan hobinya sebagai pekerjaan. Alasannya begini; kerjakanlah apa yang kamu suka, dengan begitu pekerjaan akan terasa seperti bermain-main. Kamu dibayar untuk melakukan hal yang kamu nikmati dan cintai, terdengar seperti saran yang amat hebat kan? Saya pernah menuruti saran itu. Dulu saat pertama kali kenal kask
Lapor Hansip
28-10-2022 07:47

Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk

icon-verified-thread
Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk

Saya sering (sering banget) mendengar orang-orang yang menyuruh orang lain untuk menjadikan hobinya sebagai pekerjaan. Alasannya begini; kerjakanlah apa yang kamu suka, dengan begitu pekerjaan akan terasa seperti bermain-main. Kamu dibayar untuk melakukan hal yang kamu nikmati dan cintai, terdengar seperti saran yang amat hebat kan?

Saya pernah menuruti saran itu. Dulu saat pertama kali kenal kaskus kreator saya lumayan gembira karna semua sampah di otak ini bisa ditukar dengan uang, bukan cuma disimpan di kepala. Saya suka menulis dan di sini saya dibayar untuk itu. That’s a very good deal, setidaknya untuk beberapa bulan pertama.

Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk

Dan kemudian semua berubah sejak negara api menyerang. Perlahan-lahan menulis menjadi sebuah kewajiban sampai-sampai dari pagi, siang, sampai tidur saya selalu memikirkan thread macam apa lagi yang harus dibuat. Saat itu saya terobsesi untuk mendapatkan uang sebanyak-banyaknya dan saya melakukan segala macam cara untuk itu. Salah satunya adalah menulis thread mesum untuk menarik lebih banyak viewer.

Thread-thread semacam itu laku dan tanpa sadar saya jadi terus membuat yang seperti itu sampai-sampai otak ini terasa keruh memikirkan perempuan mana lagi yang bagus dijadikan thumbnail. Akhirnya kegiatan yang awalnya hobby itu berubah menjadi sesuatu yang menyakitkan. Bayangin aja, sesuatu yang kita senangi berubah menjadi sesuatu yang tak lagi ingin kita sentuh.

Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk

Itulah dampak negatif yang saya rasakan saat mencoba merubah hobby menjadi pekerjaan. Hobby itu seharusnya dilakukan untuk bersenang-senang dan melepas stress, tetapi jika dilakukan untuk uang maka itu akan membuat hidupmu terasa runtuh karena pilar yang menjaga emosimu berubah menjadi pilar yang memaksamu untuk terus bekerja.

Sekarang coba bayangkan seperti ini: Anda adalah seorang pekerja kantoran dan Anda punya hobi memancing. Karena memancing membuat Anda senang maka Anda akan termotivasi untuk menyelesaikan pekerjaan Anda secepat mungkin agar bisa memancing.

Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk

Sekarang coba dibalik, Anda menjadikan memancing sebagai cara mendapatkan uang. Anda pun mulai memancing dari malam sampai pagi dan menjual ikan yang Anda dapat ke pasar. Anda bahagia karena bisa terus memancing, tetapi setelah kegiatan memancing selesai maka apa yang akan Anda lakukan? Anda mungkin akan menghitung pendapatan Anda hari ini dan kemudian memikirkan cara untuk meningkatkan pendapatan Anda.

Kegiatan yang awalnya sekedar duduk memegang kail sambil menunggu ikan akhirnya berubah menjadi menyusuri laut sambil membawa jaring. Anda berangkat malam agar bisa dijual di pasar di pagi hari, pulang membawa uang lalu tidur sampai siang. Sore harinya Anda harus mempersiapkan kapal dan kemudian kembali ke laut. Begitulah setiap hari.

Akhirnya Anda pun berpikir; ”Ahh, aku tak mau bekerja….”

Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk

Lihat? Sebuah hobby yang dilakukan setiap hari dengan dasar uang dan bukan kesenangan hanya akan berubah menjadi pekerjaan yang sama seperti pekerjaan lain. Ujung-ujungnya Anda akan mencari hobby lain dan kemudian menjadikan hobby itu sebagai pekerjaan dan kemudian merasa bosan lalu mencari hobi lain dan seterusnya dan seterusnya. Sungguh lingkaran setan yang menakutkan.

Memiliki hobi itu memang bagus, tetapi biarkanlah hobi tetap menjadi hobi. Mungkin Anda sudah sering melihat orang-orang yang awalnya melakukan sesuatu karena hobi tapi ujung-ujungnya berubah menjadi budak uang. Sama seperti seorang idealis yang akhirnya menjadi realistis.

Carilah sebuah hobi dan jadikan itu sebagai motivasi untuk menyelesaikan pekerjaan secepat mungkin. Sekian dan terima kasih.
Diubah oleh ih.sul
profile-picture
profile-picture
profile-picture
dan 43 lainnya memberi reputasi
44
Tampilkan isi Thread
Masuk untuk memberikan balasan
hobby--community
Hobby & Community
5K Anggota • 10.3K Threads
Halaman 2 dari 7
Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk
28-10-2022 09:15
bener kata@ts, kalo hobi jadi pekerjaan, setelah selesai bekerja trus kita ngapain?
0 0
0
Lihat 3 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 3 balasan
Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk
28-10-2022 09:18
ya... ketika dimasukkan dalam kerja atau profesi, pasti ada effort lebih... karena awalnya santai, jadi lebih menguras waktu dan tenaga...

gw belum pernah ngalamin sih, cuman dari sudut pandang ts ada benernya emoticon-Ngakak
profile-picture
ih.sul memberi reputasi
1 0
1
Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk
28-10-2022 09:23
yg bagus itu hobi buat kerjaan sampingan, bukan buat kerjaan utama.
Jadi part time ato freelancer supaya ga mengganggu kerjaan utama dan ga terikat, jadi suatu saat lagi ga ada orderan ato lagi mager, bisa dilewatkan tanpa mengganggu income.

Misalnya kerja kantoran tapi hobi rakit action figure, nah kerja kantoran tetep jalan, tapi buka jasa rakit ato modif figure setelah pulang kantor ato weekend.

Kerjaan utama utk kebutuhan hidup, hobi utk uang jajan. Jangan sampe salah
Diubah oleh wh.
profile-picture
ih.sul memberi reputasi
1 0
1
Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk
28-10-2022 09:24
Yg hobi makan cem mane ya emoticon-Ngakak
profile-picture
profile-picture
ih.sul dan nona.13 memberi reputasi
2 0
2
Lihat 6 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 6 balasan
Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk
28-10-2022 09:30
Setuju sih, mending hobby hanya sekedar dijadikan kesenangan saat kita penat dengan pekerjaan atau kehidupan.

Kalo hobby dijadikan pekerjaan, mungkin saja kita jadi bosan bahkan muak dengan hobby tersebut. emoticon-Ngacir Tubrukan

Thank you TS sudah berbagi hal yang sebenernya pernah aku rasain cuma aku gak sadar.

emoticon-Blue Guy Cendol (L)
profile-picture
profile-picture
profile-picture
caerbannogrbbt dan 2 lainnya memberi reputasi
3 0
3
Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk
28-10-2022 09:36
ada benernya. tapi tentang hobi dijadikan pekerjaan hanya salah kaprah dalam memahami saja. maksud utamanya adalah 'carilah pekerjaan yang kamu sukai'. atau lebih spesifik, 'carilah pekerjaan yang mau kamu perjuangkan'

atau kalau mau bahasa indah: 'carilah pekerjaan yang kamu cintai.'

bagi saya hobi & hal kita cintai adalah dua hal yang berbeda. hobi adalah sesuatu yang menghabiskan waktu & uang. cinta/suka adalah hal yang mau kita perjuangkan (aseeek)

hamilton suka balapan. maka dari kecil kerjanya balapan mulu. dan saya yakin dia balapan itu tujuannya bukan senang2, tapi karena ingin sukses di bidang itu. pasti penuh perjuangan & capek. jadi kayaknya dia gak hobi balapan. hobi koleksi mobil sport mungkin iya.

jk rowling hobi membaca & menulis. tapi dia menulis harry potter bukan dalam kondisi bersenang2. dia menulis karena gak punya uang & itu satu2nya hal yang bisa dan mau dia perjuangkan.

intinya sih. orang2 sukses yg katanya pekerjaannya adalah hobinya, mereka melakukan 'hobi' itu tujuannya bukan untuk bersenang-senang, tapi karena bersedia memperjuangkannya & mencintai pekerjaan tersebut.

benar hobi menjadi pekerjaan adalah ide yang buruk. itu jika tujuan melakukan hobi hanya untuk bersenang-senang.

tapi jika kita bersedia mengganti tujuannya bukan lagi untuk bersenang-senang namun menjadi sesuatu untuk diperjuangkan, itu bisa menjadi pekerjaan yang lebih baik dibanding mengerjakan hal yang tidak kita sukai. emoticon-Cool
profile-picture
profile-picture
profile-picture
linglungmin dan 3 lainnya memberi reputasi
4 0
4
Lihat 2 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 2 balasan
Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk
28-10-2022 09:39
bener gan, gw juga pernah mau berusaha rintis hobi jadi pekerjaan, yaitu rintis Facebook gaming dengan gamenya PES 2021, saat bermain PES sebagai hobi, itu gw nikmatin banget, ngilangin stress, jual beli pemain asik banget, terus mau main kapan saja terserah, kadang kalau lagi malas main, ya udah, eh, saat mau dijadikan profesi, kok malah yang ada stres, tiap hari wajib main, terus durasinya ada, minimal beberapa jam per hari, kuat seminggu doang, malah kepala jadi sakit, susah tidur, abis itu berhenti rintis, kembali dijadikan hobi aja.
profile-picture
ih.sul memberi reputasi
1 0
1
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk
28-10-2022 09:39
yah ini mah karena pengalaman yang ngalamin aja hobi jadi kerjaan terus cap jadi hal yang buruk. gausah digeneralisir emoticon-Cape d...
profile-picture
ih.sul memberi reputasi
1 0
1
Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk
28-10-2022 09:40
ada juga tuh penulis jalan jalan yg akhirnya memutuskan utk menjadikan dirinya penulisan dan melepas kerjaan kantornya, ketika minat dunia buku dan tulisan mulai dikurangi masyarakat ditambah pandemik yg tiba2 menyerang, itu penulis kayak "merengek" secara halus di sosmednya, parahanya di blog nya bilang dgn halus malah minta "uang jajan" agar tujuan blognya bisa eksis dan dia bs jalan2 terus. emoticon-Cape deeehh
profile-picture
ih.sul memberi reputasi
1 0
1
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk
28-10-2022 09:43
Jadi ingat kata Dzawin Nur di podcast om DC. Dia hobby mendaki tapi ketika konteksnya jadi mendaki sambil ngevlog itu malah jadiin mendakinya itu faktor rekreasinya menghilang
profile-picture
ih.sul memberi reputasi
1 0
1
Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk
28-10-2022 09:43
hobi yang dibayar is my passion
profile-picture
ih.sul memberi reputasi
1 0
1
Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk
28-10-2022 09:45
Hobi itu "harus" menghabiskan uang minimal tenaga dan waktu untuk me-release stress anda

kalo udh menghasilkan uang dan malah membuat anda stress, bukan Hobi namanya, itu keahlian yang jadi pekerjaan dan profesional.

ada yang namanya tuntutan pekerjaan, sedangkan hobi itu tidak ada tuntutan.
Diubah oleh 1.3.3.1
profile-picture
profile-picture
ih.sul dan caerbannogrbbt memberi reputasi
2 0
2
Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk
28-10-2022 09:51
Kalau menurut ane si tergantung bagimana kita manajemen waktu gan, kalau memang hoby itu kita mau jadikan kerjaan ya harus pintar manajemen waktu
profile-picture
ih.sul memberi reputasi
1 0
1
Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk
28-10-2022 10:01
Kalau begitu, jadiken pekerjaan sebagai hobi emoticon-Blue Guy Smile (S)







































emoticon-Imlek
profile-picture
ih.sul memberi reputasi
1 0
1
Lihat 2 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 2 balasan
Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk
28-10-2022 10:02
Pendapatnya bikin brainstorming juga ya..
Memang selama ini kita sering mendengar pendapat seperti itu...
Seperti Messi dan Ronaldo mereka punya hobby, minat, skill dan kerja keras bermain bola akhirnya menjadi pemain bola sukses dengan pendapatan fantastis...
Tapi ane gatau apakah mereka jenuh dengan rutinitas, capek bermain bola, penghasilan mampet atau punya hobby lain..
Ini sih yang harus di dalami...

emoticon-Bingung
profile-picture
ih.sul memberi reputasi
1 0
1
Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk
28-10-2022 10:06

setuju kalo hobby yang dijadikan pekerjaan ga bisa dibawa santai, karena dibalik pekerjaan ada tanggung jawab yang harus dipikul dan target yang harus dicapai

at least gini sih ngeliatnya kalo ane :

ngerjain sesuatu yang disuka dibawah tekanan masih lebih mending daripada ngerjain sesuatu yang ga disuka + tertekan pula

kesimpulannya gapapa menekuni hobby sebagai pekerjaan,

emoticon-Leh Uga emoticon-Leh Uga
profile-picture
ih.sul memberi reputasi
1 0
1
Lihat 1 balasan
Memuat data ...
1 - 0 dari 1 balasan
Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk
28-10-2022 10:22

tergantung

kalau hobby mu sekedar doyan, jangan jadiin kerjaan

kalo hobby mu dibarengin ambisi, cocok aja dijadiin kerjaan. itu dia kenapa banyak gamer menjadikan gaming sebagai profesi nya.
0 0
0
Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk
28-10-2022 10:24
Ngaco
Coba ngomong ke Ronaldo dan Messi
0 0
0
Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk
28-10-2022 10:36
hobby kan timbul dan bisa dikerjakan diwaktu-waktu tertentu gan, nah kalo udah kerjaan berarti mau mood atau enggak mood ya harus di jalanin. bila hobi menulis lalu jadi kerjaan wartawan/editor/ apapun yang waktunya sudah di tentukan dan menjadi rutinitas bisa bosen sih salah2 malah jadi benci sama hobi nya sendiri. pro player kudu rutin wajib main 8 jam sehari.... awal-awal seneng bisa maen game terus, tapi lama2 bisa eneg juga apalagi tiap hari.
tapi.........
klo jatohnya hobby jadi bisnis mungkin bisa beda. misal hobi melukis/memahat/otomotif/fotografi/koleksi mahal. bisa mendatangkan uang tapi bukan kerja rutin ya melainkan jadi bisnis. contoh nyata ada orang hobi mobil2 mahal, ternyata selain buat hobi bisa juga buat investasi.

profile-picture
ih.sul memberi reputasi
1 0
1
Menjadikan Hobby Sebagai Pekerjaan adalah Pilihan yang Buruk
28-10-2022 10:38
Yang namanya kerja pastinya emang ngga enak gan meskipun itu dari hobi, kecuali ente emang hobinya kerja emoticon-Ngakak
profile-picture
ih.sul memberi reputasi
1 0
1
Halaman 2 dari 7
icon-hot-thread
Hot Threads
Copyright © 2023, Kaskus Networks, PT Darta Media Indonesia