sheffAvatar border
TS
sheff
PESTA GOAL 14 : 0 di Kualifikasi Piala ASIA Indonesia Menang Atas Guam

Jakarta - Timnas Indonesia pesta gol melawan Guam di Kualifikasi Piala Asia U-17. Garuda Asia menang telak dengan skor 14-0.
Indonesia vs Guam berlangsung di Stadion Pakansari, Senin (3/10/2022) malam WIB. Garuda Asia langsung mendapatkan peluang emas saat laga masih berjalan hitungan detik, namu usaha Arkhan Kaka masih belum bisa menembus gawang.
Indonesia memimpin 1-0 di menit kedelapan. Arkhan Kaka berhasil menceploskan gol setelah kiper Guam bertabrakan dengan rekan sendiri.
Dua menit kemudian, Indonesia memperbesar keunggulan menjadi 2-0. Arkhan Kaka kembali mencetak gol, yang dicetak lewat tembakan dari tepi kotak penalti.
Guam dipaksa untuk bertahan lebih dalam oleh Indonesia. Serangan bertubi-tubi diciptakan anak asuh Bima Sakti, tapi sampai laga berjalan 20 menit belum ada lagi gol tambahan.
Indonesia mendapatkan hadiah penalti di menit ke-25 setelah lawan melakukan hat-trick. Arkhan Kaka maju sebagai eksekutor dan sukses memperbesar skor menjadi 3-0.
Giliran Narendra Tegar yang mencetak gol untuk Indonesia di menit ke-26. Dia sukses menaklukkan kiper Jacob Toves lewat sundulan.

Gawang Guam benar-benar sangat mudah untuk dirobek. Jacob Toves kebobolan untuk kelima kalinya pada menit ke-31, yang kali ini lewat sundulan Riski Afrisal.
Arkhan Kaka mencetak gol keempat di menit ke-34 untuk membawa Indonesia memimpin 6-0. Dia sukses mencetak gol meski mendapatkan kawalan ketat dari lawan.

Sulthan Zaky menambah keunggulan Indonesia di penghujung babak pertama. Gol itu bikin Indonesia memimpin 7-0 sampai turun minum.

Indonesia mendapatkan gol lagi di awal babak kedua, yang tepatnya pada menit ke-46. Gol bunuh diri dari Donovan Moss membuta Indonesia memimpin 8-0.
Jehan Pahlevi, yang baru masuk di awal babak kedua, juga menyumbang gol untuk Indonesia. Dia melesakkan gol di menit ke-47 untuk membwa Indonesia unggu-9-0.
Gol kesepuluh untuk Indonesia dicetak oleh Gaoshirowi di menit ke-59. Hanil Abdillah Yafi turut mencetak gol untuk membawa Indonesia memimpin 11-0.
Indonesia memimpin 12-0 di menit ke-84 lewat Figo Dennis. Kemudian Nabil Asyura membawa Garuda Asia memimpin 13-0 di menit ke-87 lewat eksekusi penalti.
Ji Da Bin kemudian mencetak gol untuk Indonesia di injury time lewat skema serangan balik. Gol itu membuat Indonesia menang dengan skor 14-0.

Susunan Pemain:
Indonesia: Andrika Fathir; Rizdjar Nurviat, Sulthan Zaky, M Iqbal Gwijangge, Habil Abdillah; M Kafiatur Rizky, M Hanif Ramadhan, M Narendra Tegar; M Nabil Asyura, Arkhan Kaka, M Riski Afrisal.
Guam: Jacob Toves, Nicholas Chargualaf, Caleb Sablan, Nicholas Moore; Donovan Moss, Erwin Manibusan, Beau Perez, Sean Halehale; Samuel Stenson, Levi Berg, Brenden Tuey.

[URL=https://sport.detik.com/sepakbola/liga-indonesia/d-6327441/kualifikasi-piala-asia-u-17-indonesia-menang-14-0-atas-guam

Timnas Indonesia U-17 pesta gol melawan Guam di Kualifikasi Piala Asia U-17. Garuda Asia menang telak dengan skor 14-0.]sumur[/URL]

Angin Segar Sepak Bola Indonesia si saat berduka, semoga Timnas Indonesia di segala usia tidak terkena sanksi banned oleh FIFA
itkgid
darkwilliam00gg
raptordeltadunn
raptordeltadunn dan 4 lainnya memberi reputasi
3
1.1K
17
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.8KThread40.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.