masnukhoAvatar border
TS
masnukho 
Anak-anak Jadi Toxic dan Mudah Berbicara Kotor karena Games, Begini Cara Menyikapinya
Anak-anak menjadi super toxic dan mudah berbicara kotor karena bermain games, begini cara menyikapinya


Dampak buruk bermain games online, seringkali tidak terlalu diperhatikan oleh banyak orang karena mereka belum merasakan dampaknya secara langsung.

Meskipun hadirnya games online diakui menjadi hiburan bagi mereka orang-orang yang hobi bermain games, tetapi ternyata bermain games online tidak selamanya menjadi sebuah hiburan yang bermanfaat GanSis. Apa lagi jika seorang gamers tidak bijak dalam bermain games sampai mereka melupakan waktu makan, beribadah, dan istirahat.

Bukan hanya itu, dampak negatif games online yang lain juga menjangkiti anak-anak yang sudah mengenal games online sejak dini GanSis.

Lingkungan games online dimana seperti yang kita ketahui banyak orang-orang dewasa yang toxic dan mudah berkata-kata kotor secara tidak langsung mendidik anak-anak ikut menjadi berkarakter toxic dan mudah berkata kotor. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya anak-anak yang suka bermain games menjadi lebih cenderung bersifat toxic dan mudah marah sampai dengan mengeluarkan kata-kata kotor di kehidupan nyata terhadap orang sekitarnya.

Tentu saja kondisi ini sangat mengkhawatirkan GanSis. Sebab anak-anak yang seharusnya masih belajar mengenal hal-hal baik dan buruk mereka sudah tertanam karakter buruk karena terpengaruh dengan lingkungan games online yang mereka mainkan.

Melihat kondisi ini tentu sebagai orang tua Agan dan Sista tidak bisa tinggal diam begitu saja.
Berikut ini beberapa cara untuk menyikapi anak-anak yang toxic dan mudah berkata kotor karena terpengaruh games online.




1. Mengawasi Saat Anak Bermain Games

Memberikan pengawasan kepada anak-anak saat mereka sedang asik bermain games, ini perlu dilakukan oleh para orang tua untuk membatasi anak agar tidak satu room dengan orang-orang dewasa yang toxic saat bermain games atau berkata kasar saat kalah di dalam permainan.

Seringkali para orang tua lalai dalam memberikan pengawasan kepada anaknya saat bermain games karena sibuk dengan urusannya masing-masing.

2. Membatasi Waktu dan Jenis Permainan

Membatasi waktu anak-anak dalam bermain games dan memilihkan jenis games online khusus anak-anak juga dapat dilakukan oleh para orang tua untuk menjauhkan anak mereka dari lingkungan orang dewasa yang pastinya juga membahas hal-hal yang bersifat dewasa yang seharusnya belum boleh untuk diketahui oleh anak-anak. Cara ini dipercaya ampuh karena anak-anak hanya akan bermain dengan teman seumuran mereka dan tidak mungkin berlaku toxic atau berkata-kata kasar.

3. Menasehati Anak dengan Cara yang Sederhana

Orang tua menasehati anak-anak untuk selalu berbuat baik dan memberitahukan tentang hal baik yang boleh dilakukan dan hal buruk yang tidak boleh dilakukan adalah sebuah kewajiban yang harus dilakukan.

Tentu dalam menasehati anak juga membutuhkan cara yang sederhana GanSis, agar mereka lebih mudah paham dan bisa mengerti tentang apa yang kalian sampaikan.

4. Mengajak Anak Mengenal Sesuatu yang Baru

Anak-anak sangat menyukai mengenal hal baru GanSis. Untuk menghindarkan anak-anak kalian terlalu banyak bermain games maka Agan dan Sista bisa mengajak anak-anak untuk mengenal hal-hal baru seperti mengajak mereka ke kebun binatang untuk mengenal hewan secara langsung, bermain ke wahana-wahana seru yang belum pernah dikunjungi, berkebun, memelihara hewan peliharaan atau yang lainnya.



Itulah GanSis beberapa cara menyikapi anak-anak yang mengalami gangguan mental menjadi berkarakter toxic dan mudah berkata kasar atau kotor gara-gara bermain games online.

Tanggung jawab besar bagi para orang tua untuk membentuk karakter anak, jangan sampai karena orang tua terlalu bodo amat terhadap anak sampai membebaskan anak untuk melakukan apapun semau mereka akan membawa anak pada keburukan yang nantinya juga akan merugikan diri Agan dan Sista sendiri.

Oke, mudah-mudahan thread ini bermanfaat dan ada pelajaran baik yang bisa Agan dan Sista ambil.




Penulis: @masnukho©2022
Narasi: Ulasan pribadi
Sumber gambar
1, 2, 3, 4
romeo.jakarta
verdandigr
anton2019827
anton2019827 dan 9 lainnya memberi reputasi
10
3K
29
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Wedding & Family
Wedding & Family
icon
8.8KThread9.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.