c4punk1950...Avatar border
TS
c4punk1950...
Timor Leste, Apakah Dulu Lebih Maju Dibandingkan Sekarang?




Negara tetangga, yang dulu menjadi bagian negara Indonesia yang saat ini sedang memperingati 77 tahun kenerdekaannya, apakah Timor Leste ini dulunya maju dibawah pemerintahan Indonesia? Bagaimana dengan sekarang, ketika mereka sudah 20 tahun membangun bangsanya sendiri!

Yuk lah kita bahas, mungkin akan sangat menarik daripada membahas sesuatu yang viral dan unik.

Jadi kita persingkat saja membahas sejarah Timor sebagai koloni Portugis, akibat Revolusi Anyelir yang terjadi di Portugal. Timor pun lepas dan kosong kekuasaannya, sedangkan politik dengan idiologi komunis sedang trend saat itu.



Suharto yang memang membumi hanguskan komunis, dan tak suka dengan idiologi itu disokong juga oleh Amerika dan Australia, untuk aneksasi Timor Leste. Yang akhirnya terjadilah perang Seroja, dan Timor Timur menjadi bagian dari Indonesia.

Lantas apa yang terjadi di Timor saat itu?

Pendidikan yang rendah, dan banyak yang buta huruf itu adalah hal yang terjadi di saat itu. Pemerintah berusaha menggenjot pendidikan disana dengan dibangunnya sekolah dan didatangkannya guru-guru.



Namun situasi politik Timor tidak pernah stabil, jadi pembangunan yang dilakukan pihak pemerintah Indonesia selalu mengalami gangguan.

Banyaknya masyarakat yang terdidik akhirnya tidak dibarengi dengan lapangan pekerjaan, maka pengangguran mulai perlahan semakin meningkat. Ini disebabkan karena para pendatang dari wilayah Jawa dan Bali dan juga daerah lainnya, dianggap monopoli ekonomi, dan seperti voc yang menjajah Indonesia lewat koloninya.

Padahal kalau mau jujur pendatang itu membuka lahan kerja baru, walau mereka yang jadi bosnya karena lebih terdidik.

Contoh voc, itu kongsi dagang dan banyak pekerja yang diambil dari lokal untuk membuka lahan pekerjaan baru. Sayang upeti warga banyak diambil oleh pejabat lokal disana, ibaratnya kena potongan dari yayasan.





Maka situasi politik yang terus dibuat tidak baik, bahkan dengan adanya peristiwa yang melanggar HAM. Membuat pihak Amerika dan Australia malah mendukung Timor, dan saat itu Pak Habibie memberikan dua pilihan referendum, bergabung dengan Indonesia atau mendirikan negaranya sendiri.

Keputusan Timor untuk berpisah, ternyata tidak membuat kehidupan masyarakatnya menjadi stabil. Kalau dulu pemerintah Timor diganggu oleh Xanana, sebaliknya ketika ia naik jabatan jadi Presiden diganggu juga oleh kelompok lain.



Ketidak stabilan ini membuat Timor Leste sulit untuk membangun negaranya, maka 20 tahun dari kemerdekaan mereka kehidupan di Timor Leste masih bergantung pada Indonesia. Kalau dulu lebih mudah untuk warga Timor baik itu bersekolah di Indonesia atau mendatangkan barang pokok, kalau saat ini semua lebih sulit, harus ada visa, dan juga impor yang jelas menguntungkan Indonesia.

Kalau dari data memang GDP Timor Leste ada kenaikan, tapi kalau lebih maju sekarang daripada yang dulu harus dilihat dari kepuasan masyarakatnya, harus dilihat dari kesejahteraan rakyatnya. Dilihat juga dari persentase pendidikannya, apakah ada kenaikan atau kemunduran.



Berapa banyak pembangunan yang dilakukan dari infrastruktur hingga pendidikan mereka, ditakutkan kalau barang tambang mereka habis bisa menjadi masalah baru di kemudian hari.

Apa tanggapan kalian dengan hal ini juragan?

Terima kasih yang sudah membaca thread ini sampai akhir, bila ada kritik silahkan disampaikan dan semoga thread ini bermanfaat, tetap sehat dan merdeka. See u next thread.

emoticon-I Love Indonesia



"Nikmati Membaca Dengan Santuy"


Tulisan : c4punk@2022
referensi : 1, 2
Pic : google

emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star








Diubah oleh c4punk1950... 18-08-2022 10:07
ushirota
bimapambudhi
provocator3301
provocator3301 dan 32 lainnya memberi reputasi
33
11.9K
176
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.