• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Geger Penemuan Timbunan Bansos di Depok, JNE: Ini Bukan Tindak Pelanggaran!

serbaserbi.comAvatar border
TS
serbaserbi.com
Geger Penemuan Timbunan Bansos di Depok, JNE: Ini Bukan Tindak Pelanggaran!
Hai semua

emoticon-Hai

Selamat pagi




Ungkapan "Indonesia tidak kekurangan orang pintar melainkn orang jujur"memang sangat benar adanya. Buktinya bahwa telah ditemukan berbagai kasus kecurangan, penggelapan dana, suap, bahkan penipuan yang dilakukan oleh orang-orang 'besar' Indonesia. Salah satunya ialah kasus baru yang menggegerkan masyarakat yakni penemuan 1 kontainer sembako di salah satu lahan milik warga di Depok.

Wah, gimana tuh ceritanya?!

Jadi begini, Gansis.

Bermula dari Rudi Samin, salah seorang warga Tirta Jaya, Sukmajaya, Depok mendapat kabar dari seorang rekannya pernah bekerja di ekspedisi pengiriman barang dan logistik JNE, Depok. Rudi mengatakan, bahwa rekannya yang berinisial S ini mendapat bocoran dari orang dalam JNE, bahwa sudah terjadi penimbunan sembako di lahan miliknya.

"Saya ingat punya klien inisial S. Yang bersangkutan pernah kerja di sini (JNE), dan ngaku pernah diperintahkan bawa sembako dengan mobil besar oleh koordinator JNE inisial A," ungkap Rudi pada media, (31/7/2022).

Tentu saja Rudi sangat terkejut ketika mendapat kabar ini. Terlebih jika dugaan timbunan sembako tersebut berada di lahan miliknya. Karena sangat penasaran akan informasi tersebut, Rudi pun berinisiatif melakukan penggalian di lahannya itu.

"Karena sangat penasaran, maka saya cari sampai dua hari. Nah, di hari ketiga saya dapat dengan menggunakan backhoe," kata Rudi.

Hasil dari penggalian tersebut, Rudi menemukan timbunan sembako yang diduga berjumlah satu kontainer. Ia menemukan banyak beras dan sagu yang sudah sangat lembek dan berbau. Beberapa bahkan masih terbungkus karung berukuran 20 kg.



Timbunan sembako tersebut merupakan bagian dari Bantuan Sosial (Bansos) Presiden yang dibagikan pada 2020 lalu guna menanggulangi kebutuhan pokok masyarakat terdampak Covid-19. Hal ini dibuktikan dengan ditemukannya karung bertuliskan "Bansos Presiden" yang dihandle oleh Kementerian Sosial (Kemensos). Sembako itu akan didistribusikan kepada masyarakat di luar pulau Jawa seperti Sumatera, Kalimantan, dan NTT.

Kejadian ini sudah dilaporkan ke Unit Tindak Pidana Korupsi, Polres Metro Depok dengan pihak terlapor adalah A, koordinator JNE yang diduga memerintah penimbunan ini. Kemungkinan besar ada indikasi penggelapan serta keterlibatan aparat atau oknum lain bahkan juga ASN.


(Klarifikasi JNE di akun instagram resmi mereka. Berbagai dukungan positif datang dari followers JNE. Sayang sekali kolom komentarnya sudah dibatasi)

Di lain tempat, pihak JNE langsung melakukan klarifikasi terkait kabar ini. Menurutnya, sama sekali tak ada pelanggaran prosedur atas penimbunan sembako tersebut karena beras sudah dalam kondisi rusak.

"Terkait dengan pemberitaan temuan beras bansos di Depok, tidak ada pelanggaran yang dilakukan, karena sudah melalui proses standar operasional penanganan barang yang rusak sesuai dengan perjanjian kerja sama yang telah disepakati dari kedua belah pihak," kata Eri Palgunadi, Vice President JNE dalam keterangan tertulis, Minggu (31/7).

Eri juga menegaskan bahwa JNE mendukung program pemerintah terkait penyaluran bansos ini, sehingga perusahaannya pun berusaha untuk memberikan pelayanan yang terbaik dan bertindak sesuai dengan SOP perusahaan.

Kabar penimbunan bansos ini langsung viral di jagad media. Berbagai komentar netizen pun bermunculan, ada yang menyayangkan hal ini terjadi dan meminta untuk diusut sampai tuntas. Ada pula yang berprasangka bahwa berita ini di-up untuk pengalihan isu kasus Brigadir J yang kian hari kian rumit dan memanas.

"Pengalihan isu kasus brigadir kah? Jarang-jarang loh orang baru dapat info langsung gercep sampe gali 3 meter," tulis akun asafadillah di postingan haluanmedia.

Gimana pendapat kalian, Gansis? Apakah benar ini bukan pelanggaran sama sekali, sebab mungkin saja JNE menimbun beras-beras itu karena sudah rusak sejak awal? Atau ada sesuatu di balik penemuan ini? Sampaikan argumen kalian di kolom komentar!

Sekian

| serbaserbi.com|

Terima kasih sudah mampir

Sumber:
1, 2, 3, 4
Diubah oleh serbaserbi.com 31-07-2022 23:49
trac0ne
.bindexee.
pakisal212
pakisal212 dan 18 lainnya memberi reputasi
17
14.2K
214
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.7KThread82KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.