trifatoyahAvatar border
TS
trifatoyah
Beberapa Hal Penting yang Ditanyakan Anak-anak Saat Berpuasa


Marhaban ya Ramadhan

Ramadhan tiba ...
Ramadhan tiba ...

Tak terasa sudah Delapan hari kita menunaikan ibadah puasa di bulan Ramadhan ini, semoga senantiasa dalam kesehatan dan kebahagiaan buat Agan Sista semuanya di manapun berada.

Momen-momen saat Ramadhan memang menjadi saat-saat yang mengesankan, di mana Ramadhan merupakan bulan penuh berkah.
Bulan penuh ampunan.

Berbicara masalah puasa tidak terlepas dari beberapa pertanyaan yang selalu ditanyakan khususnya anak-anak, mau itu anak kita, ponakan kita ataupun anak tetangga, sepertinya akan sama pada intinya.

Hal penting apa saja sih yang sering ditanyakan anak-anak di setiap momen menjalankan ibadah puasa?

1. Sahurnya Pakai Apa?



Pertanyaan ini biasanya ditanyakan saat sore hari sebelum puasa di mulai. Menanyakan menu saat sahur, takut kali ya kalau saat sahur tidak disediakan menu yang memadai, karena biasanya anak-anak akan sangat senang sekali ketika dibocorkan menu sahur, apalagi menu sahurnya adalah makanan favoritnya, ini juga bisa menjadikan semangat bagi bocil untuk menunaikan ibadah puasa, apalagi yang masih taraf belajar. Di keluarga saya sendiri tidak serta-merta menyuruh anak untuk melaksanakan kewajiban bagi umat muslim itu. Melainkan dengan cara bertahap yang awalnya puasa sampai dhuhur tahun berikutnya sampai Asar, tahun berikutnya sampai Maghrib, itu juga kami sediakan reward biar senang saat puasa.

2. Bukanya Pakai Apa?



Setelah pertanyaan sahurnya pakai apa, lanjut pertanyaan berikutnya dengan menanyakan menu bukanya pakai apa? Pertanyaan ini pun ternyata tidak hanya ditanyakan anak-anak saja bahkan orang tua saja ada yang bertanya, menu bukanya pakai apa? Khawatir banget gak disediain menu berbuka hehehehe.
Mengingat momen waktu kecil yang suka ngumpulin makanan buat berbuka siapa hayo, apa saja pengen dibeli sesudah Maghrib baru dimakan sedikit sudah kenyang.

3. Sudah Jam Berapa?



Pengalaman diri sendiri, juga pengalaman sebagai orang tua. Hal yang sering ditanyakan oleh anak-anak saat puasa adalah, jam berapa? Karena bagi anak-anak jarum jam yang biasanya berjalan begitu cepat terasa begitu lambat, menunggu waktu dhuhur saja rasanya seabad, ini khusus puasa anak Paud, puasa latihan yaitu puasa sampai dhuhur, meningkat lagi untuk anak SD menunggu datangnya Azan Maghrib seakan lamanya minta ampun, padahal sebagai orang tua, terutama yang bertugas di perdapuran waktu Maghrib itu rasanya cepat sekali, apalagi dengan menyediakan berbagai menu berbuka. Waktu seakan mengejar dengan cepatnya untuk menyelesaikan setiap pekerjaan.

Kisah si Kakak yang sampai sekarang tidak terlupakan sampai bikin senyum-senyum, waktu dengerin ceramah dari Masjid dia sudah duduk anteng di depan meja yang menghidangkan aneka jajanan juga minuman tapi Azan Maghrib belum berkumandang juga eh tiba-tiba dia nyeletuk begini:
"Ceramah aja terooosss, kapan Magribnya?"πŸ˜…πŸ˜…
Kami orang tua yang mendengarnya otomatis dibuat tertawa dan langsung bilang "Sabar sebentar lagi."


Pertanyaan-pertanyaan seperti itu menurut saya sih wajar saja, namanya juga anak-anak, dan disetiap keluarga tentunya punya pengalaman tersendiri menghadapi anak-anak saat berpuasa.
Yuk share pengalaman di mari, siapa tahu bermanfaat.
Sekian Thread dari saya sampai jumpa di Thread selanjutnya. Tetap bahagia bersama keluarga dan orang-orang tercinta.


Opini pribadi
Sumber gambarklik
Diubah oleh trifatoyah 09-04-2022 11:34
cheria021
ulermaboq
dchantique
dchantique dan 21 lainnya memberi reputasi
22
5.1K
250
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThreadβ€’81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
Β© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.