cintadine
TS
cintadine
Kini Telah Tiada, Inilah Deretan 10 Windows Phone yang dulu Pernah Ada di Indonesia


Kita tahu jika Windows Phone maupun Windows Mobile memang sudah tidak ada seiring Microsoft telah menutup proyeknya tersebut dan bahkan menjual kembali nama Nokia setelah sebelumnya dibeli. Kegagalan Windows Phone memang sangat disayangkan. Sistem operasi ini sama sekali tidak jelek dan bahkan terkenal dengan kelancarannya dalam pengoperasian meskipun RAM nya yang kecil.

Satu hal yang menarik dari Windows Phone (WP) adalah tampilannya yang mengusung Metro UI atau kotak-kotak ala ubin lantai, membuatnya benar-benar punya ciri khas dan sebenarnya banyak orang yang menyukainya termasuk ane.

Dulu, di Indonesia pernah beredar beberapa WP yang cukup terkenal dan cukup laris di pasaran. Berikut ini adalah beberapa di antaranya gan.


Nokia Lumia 510



Nokia Lumia 510 adalah ponsel pintar dengan OS Windows Phone 7 yang diluncurkan pada 2012 yang lalu. Updatenya hanya mentok sampai WP 7.8. Dengan RAM 4GB dan ROM 256MB, membuat ponsel ini dibanderol dengan harga yang terjangkau.


Nokia Lumia 520

Inilah WP yang paling laris manis sepanjang masa dan bisa dibilang salah satu ponsel terbaik yang pernah diluncurkan oleh Nokia. Dengan harga yang sangat terjangkau yaitu sekitar 1,5 jutaan, Lumia 520 menjadi ponsel WP yang paling banyak digunakan di masanya. Lumia 520 diluncurkan pada 2013. Storagenya 8GB dan RAM nya 500 MB.

Nokia Lumia 620

Sebagai penerus dari Lumia 610, Lumia 620 dijual sebagai smartphone untuk menyasar kalangan menengah ke bawah. Harganya sedikit lebih mahal dibandingkan dengan Lumia 520 namun tentunya spek berada di atasnya tapi hanya soal chipsetnya saja.

[BNokia Lumia 920[/B]

Merupakan seri Lumia yang diluncurkan pada akhir 2012 dan ditujukan untuk segmen midrange. RAM nya sendiri 1GB dan storage 32GB. Kapasitas penyimpanan 32GB sudah termasuk besar pada masa itu.Untuk urusan desain, seri Lumia sudah pasti keren.

Nokia Lumia 1080



Nah kalau yang satu ini adalah seri Lumia untuk segmen flagship dan bisa dilihat dari kameranya yang besar seperti Nokia Pureview. Kameranya sendiri 41 MP dan menghasilkan kualitas gambar yang mumpuni. RAM nya 2GB dan storage 32 GB.

Microsoft Lumia 430



Mulai 2014, Microsoft menghilangkan nama Nokia untuk seri Lumia dan menggantinya menjadi Microsoft Lumia. Salah satu yang memakai brand ini adalah Microsoft Lumia 430 yang diluncurkan pada 2015 sebagai smartphone WP low end. Dengan harga satu jutaan dan bahkan Rp. 650 ribuan ketika flash sale, smartphone ini sebenarnya cukup laris di Indonesia.

RAMnya 1GB, dan storage 8GB. Smartphone ini sudah berjalan di WP 8.1 ketika perilisannya.

Microsoft Lumia 535



Diluncurkan pada 2014, Lumia 535 saat itu begitu disorot oleh media karena harganya yang cukup terjangkau dan digadangkan sebagai penerus Lumia 520. Dengan layar 5 inchi, RAM 1 GB dan storage 8 GB, harga yang ditawarkan hanya sekitar Rp. 1,5 juta.

Tapi Lumia 535 tak mampu menyamai pendahulunya walaupun bisa upgrade ke Windows 10 Mobile.

Smartfren Huawei Ascend



Merupakan WP pertama dan satu-satunya dirilis oleh Smartfren yang ketika itu Smartfren sibuk dengan lini produk Andromax-nya. Huawei Ascend W1 ini merupakan WP yang dirilis pada 2013 di Indonesia dan menggunakan jaringan CDMA. RAM nya 512 MB dan storage 4GB, termasuk standar di masanya.

Acer Liquid M220



Merupakan salah satu angkatan terakhir dari Windows Phone yang tersedia di pasaran. Dirilis pada Mei 2015, Liquid M220 ini speknya terbilang biasa saja karena memang ditujukan untuk pasar low end. Saat itu penjualannya pun kalah oleh Lumia 430 di range harga yang sama.

Microsoft Lumia 650



Ya, inilah seri Lumia terakhir yang diluncurkan oleh Microsoft sebelum akhirnya Microsoft angkat kaki dari dunia smartphone. Lumia 650 sendiri diluncurkan pada Februari 2016 dengan RAM 1 GB dan storage 16 GB. OS nya sudah memakai Windows 10 Mobile dan bentang layarnya adalah 5 inchi.

Nah gan, pernah punya yang mana nih? emoticon-Big Grin

Quote:
zerauwmuhamad.hanif.2SuperABLU
SuperABLU dan 18 lainnya memberi reputasi
19
11.5K
131
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Handphone & Tablet
Handphone & Tablet
icon
10.7KThread8.1KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.