abdulqadirzAvatar border
TS
abdulqadirz
Yang Waras Korupsi, yang ODGJ Berbagi

Kelucuan-kelucuan di negeri ini bukan lagi tentang sule yang melucu atau warkop DKI dalam filmnya yang kocak. Tapi lama kelamaan kelucuan berkembang ke arah yang tidak diduga, yang sebelumnya dianggap dan dipercaya sebagai yang paling riskan. Sebenarnya dianggap sebagai tindak kejahatan karena perlakuannya. Tetapi lalu yang kriminal bebas, yang gak kriminal dipenjara!

Ada lagi yang waras korupsi, eh yang ODGJ berbagi. Apa gak lucu tuh yang kayak gitu? Kita mulai menganggapnya sebagai ketidakseriusan dan malah menertawakannya, ketika kita sudah sanggup berdamai dengan keadaan. Yah gak bisa kita pungkiri untuk sekarang ini. Mungkin beberapa dekade silam hal semacam itu adalah geger geden. Tapi sekarang 2010 an keatas? Biasa aja bung.

Quote:


Seorang pria eks pasien RSJ di semarang mencuri 47 tabung gas LPG ukuran 3 kg. Bukan tanpa sebab, ia mencurinya untuk dijual dan uangnya dibagikan kepada fakir miskin dan anak-anak terlantar. Dia sejatinya memang tidak waras. Tetapi nuraninya masih melebihi orang waras. Buktinya dia ingin berbagi seperti sunan kalijaga.

Lalu di tempat dan waktu yang lain, ada seorang yang dianggap menteri sosial, karena mandat yang diberikan padanya untuk kepentingan dan kesejahteraan masyarakat. Malah menilap bantuan sosial penanganan pandemi. Sejatinya waras, namun nuraninya jauh dibawah orang yang tidak waras.

Quote:


Seakan berganti peran sesudah berunding dari balik panggung sandiwara. Yang pejabat mengambil hak rakyat dan yang gangguan kejiwaan mengambil kembali dan memberikannya kepada rakyat. Sebuah drama lawakan yang hanya ada di negara +62 ! kita sebagai penonton duduk sambil tertawa melihat kedua peran itu. Sambil tersenyum lalu kita merenung, sebenarnya siapa yang waras?

Lantas apakah yang berbeda dari kedua pelaku diatas? signifikan sekali perbedaannya gan. Letak perbedaannya ada di hati nurani. Ia yang berdasi, yang dijuluki sebagai menteri, tidak ada hati. Ia yang kurang waras berhati emas. Kalau kasta berlaku dalam sosial manapun, maka kasta berdasi yang tak punya hati tidak punya kasta alias manusia macam apa dia?

Oke segitu dulu untuk thread ane kali ini, thread ini sifatnya entertainment yang bersumber dari keresahan ane di sosial media ya gan. Kalau kurang informatif ya tolong dimaklumi. Kalau menyinggung ya mohon maaf. Terimakasih udah baca, jumpa lagi di thread ane selanjutnya.


Referensi: Opini pribadi, googlingdan googling juga
Sumber gambar: Tertera
@abdulqadirz©2022
garpupatah
orbin039
rifaye
rifaye dan 22 lainnya memberi reputasi
23
5.4K
62
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.