beqichotAvatar border
TS
beqichot
Indahnya Musim Panen (Dulu - Sekarang)
SALAM KASKUS

Assalamu'alaikum gansist yang ganteng-ganteng dan cantik-cantik.
Jumpa lagi dengan ane @beqichot dalam trit ane yang kelasnya masih ecek-ecek..ahahaha.

Gansist ada yang mengalami masa kecil di daerah pedesaan di Jawa Tengah? Khususnya desa yang mayoritas penduduknya bertani padi?
Kalau ada...tunjuk jari...!!!!emoticon-Leh Uga

Kali ini ane ingin sedikit bernostalgia tentang pengalaman ane saat masih piyik (kecil), dan saat ini...(tuwir).
Nostalgia tentang apa? Tentang indahnya musim panen padi di desa.

"Kok ga penting banget sih...!"
Mungkin ada yang berpendapat begitu ya?
Namanya juga nostalgia, ga penting buat orang lain, tapi sangat berkesan buat ane.
Jadi mohon maaf jika trit ane ini nantinya akan jadi trit yang sangat tidak menarik buat sebagian agan dan sista.
Dan karena keterbatasan karakter dalam penulisan trit, maka nostalgia ini akan ane buat dalam beberapa part.

Oke...kita langsung ke tekapeh...


PROLOG

Padi sudah merunduk dan untaian padi yang di ujung sudah mulai semburat kekuningan.
Para petani tersenyum sumringah melihat hasil usaha mereka selama hampir 4 bulan, tak sia-sia.

Bulir padi yang mulai menguning di ujungnya (di daerahku disebut bangcuk/abang pucuk [merah di ujing]}, menjadi pertanda bahwa sebentar lagi musim panen akan tiba.
Musim panen, berarti menikmati hasil jerih payah mereka selama ini, mulai dari mengolah tanah, menyemai bibit, menanam padi, mengurus tanaman padi...

Di saat para petani sedang tersenyum gembira, sambil melafalkan kalimat syukur atas tanaman padi yang mulai menguning, anak-anak mereka juga menyunggingkan senyum.
Panen berarti, orang tua mereka bakal punya uang. Dan mereka bisa minta sepatu baru, baju, alat tulis dsb.
Tapi bukan itu saja yang mereka pikirkan. Anak-anak itu mulai membayangkan musim panen yang semarak, menyenangkan dan mengenyangkan.

Sudah terbayang dalam benak mereka, sebelum musim panen tiba, mereka akan merasakan makanan enak khas pedesaan yang menandakan bahwa sebentar lagi akan tiba musim panen.

Mata bening mereka juga memandang ke atas... ke pucuk-pucuk daun kelapa yang menjuntai.
Melihat pucuk daun pohon lontar yang lebar.
Ada apa di sana sehingga mereka begitu antusiasnya?

Hmmm...musim panen... musim petani berpesta
Musim anak-anak bergembira...

Apa yang membuat mereka bergembira?
Nanti... nanti...akan kita kupas satu persatu, sesuai dengan ingatanku dan akan dibandingkan dengan keadaan saat ini.
Apa yang beda dari dulu dan sekarang....

Siap???
Kita masuk part 1 ya...??
Let's go guys.....!!!


PROLOG

Part 1: Wiwit

Part 2: Burung Manyar

Part 3: Barter
Diubah oleh beqichot 09-12-2021 12:24
bukhorigan
bachtiar.78
scorpiolama
scorpiolama dan 10 lainnya memberi reputasi
11
2.2K
65
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Stories from the Heart
Stories from the Heart
icon
31.4KThread41.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.