gentongb
TS
gentongb 
Menikmati alkohol, pemabuk atau peminum?
Malam, hujan, dingin. Pas banget buat menuang seloki BL untuk menhangatkan badan. Sabil menarik satu batang rokok dan dibakar.

Husss, seketika nikotin dan alkohol mengalir kedalam darah. Efek hangat alkohol terasa nyaman ditengorokan dan dilambung, sengatan alkohol begitu terasa dilidah dan saluran pernapasan. Nikmat.

Miras, alias minuman keras atau minumam beralkohol merupakan minuman yang dapat memabukan, indonesia sendiri mempunyai berbagai macam minuman dari barat sampai timur dari tuak sampai cap tikus.

Dengan segudang ketidak bagusan miras, tapi masih banyak yang meneguknya. Yaps, yang buruk selalu menjadi baik untuk segelintir orang, habisnya enak. Sama seperti gula.

Pemabuk vs peminum

Ibarat kata, minum miras itu tidak langsung ambruk ada fase fase nya, banyak dan lama diteguk semakin enjoy suasana, lebih enak minum bersama teman.

Fase 1, fase ringan

Ketika kamu menegak kurang lebih setengah gelas miras. Tubuh kamu akan rileks dan tenang, biasanya fase ini kamu, lebih berani bertindak, lebih awas.

Pokoknya ini masih kaya orang sadar 100%. Kalau orang bilang untuk menghangatkan badan.

Fase 2, fase sedang.

Ketika kamu menengak kurang lebih 1 sd 2 gelas. Fase ini bisa dibilang fase yang paling rileks, fase dimana kejujuran sering keluar dari dalam hati yang terdalam, biasanya fase ini kamu lebih cerewet kalau ngobrol nyerocos aja kaya gak ada jeda. Kalau dibawa untuk nyanyi atau dance fase ini enak banget, urat malu udah sedikit putus.

Nah, biasanya peminum menyudahi minum nya ketika sampai sini. Karena ingin menikmati fase sedang ini.


Fase 3, fase berat

Nah ini yang membedakan peminum dan pemabuk. Peminum tau kapan batasan tubuh mereka bisa menerima alkohol tapi kalau pemabuk, hajar selama belum ambruk.

Fase ini biasanya kamu itu setengah sadar ketika bertindak, ngomong udah rancu banget, pengennya di denger kalau dibantah bisa ngamuk ngamuk.

Mau berdiri juga udah susah, udah sempoyongan, bisa juga langsung jatuh.

Ada juga yang udah nengerin kepalanya di pojokan, sambil ngiler.

Nah tahap ini, kamu bisa gak sadar bakal melakukan apa, jatuh sampai berdarah juga gak kerasa 🤣.

Pokoknya fase ini banyak ributnya, tetangga rusuh gas, musik kecil gedein sampe jebol, ada yang rese hantem. Parah dah.

Fase dimana tubuh sulit dikendalikan tapi masih ada tenaga buat jalan jalan.


Fase ke 4, fase ambruk.

Fase ini, dimana kamu min udah kembanyakan bisa.sampai 6-7 gelas, kamu udah gak bakal sadar apa yang terjadi, apapun yang dilakukan pada tubuh kamu itu gak ada rasanya. Pokoknya bahaya kalau udah sampai sini mah.


Jadi, meminum alkohol itu tidak selalu buruk hanya saja caranya yang membuatnya buruk.

Sama seperti gula, kalau sedikit its oke jadi manis, kalau banyak? Ya diabetes.

Intinya mah sewajarnya, tentuin dulu kalau mau minum itu kemampuan kamu sampai mana, dan mau seperti apa. Dan ingat jangan sampai mabuk, tipsy tipsy aja lebih enak buat joget sambil kenalan daripada ribut ribut gak jelas.

Cheers.
kopiko0385ce_montoxnipta1179
nipta1179 dan 5 lainnya memberi reputasi
4
2.5K
93
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Heart to Heart
Heart to Heart
icon
21.5KThread•26.5KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.