gta007
TS
gta007
Lagi-Lagi Ransomware

Sebagai pengguna komputer dengan sistem operasi windows tentu kita akrab dengan yang namanya virus,malware,ransomware dan lain sebagainya. Akibat dari software jahat tersebut banyak orang yang menjadi korban dan dirugikan, nah biasanya ransomware,virus,dan program jahat lainnya itu ada karena kesalahan dari user yang mengunduh software bajakan. Software yang dibajak adalah software  dengan sistem trial atau berbayar atau software gratis namun ingin mendapatkan software yang versi pro,business,ultimate karena fungsinya yang jauh lebih banyak daripada yang gratisan. Tak heran banyak yang terkena ransomware karena asal klik link crack software bajakan

Quote:


Beberapa hari belakangan ini ane lihat banyak orang yang bertanya cara mengatasi laptop/komputernya yang terkena ransomware. Ini ane temukan  di forum-forum facebook yang membahas masalah komputer, mereka yang menjadi korban serangan ransomware ini mengaku file-filenya diencrypt alias dikunci sehingga tidak bisa dibuka. Bahkan ada yang tampilan layarnya dikunci dan pembuat ransomwarenya meminta bayaran kalau mau dikirimi decryptor untuk dibuka. Banyak yang mengomentari untuk inul atau instal ulang saja karena mustahil untuk mendapatkan decryptor nya secara gratis, dan kalaupun dapat belum tentu juga berfungsi karena pembuatnya pasti sudah meningkatkan versi ransomwarenya.


Gambar diatas adalah salah satu contoh anggota di grup facebook tersebut yang terkena ransomware. Dia bilang file file di komputernya menjadi putih dan tidak bisa dibuka.

Mencegah lebih Baik daripada Mengobati

Kata-kata bijak seperti lebih baik mencegah daripada mengobati sepertinya kalimat yang bijak bila tidak mau berurusan dengan ransomware,virus dan sebagainya. Yang mengakibatkan data penting kita tidak bisa diselamatkan lagi.

Pastikan sistem operasi atau software selalu update

Hal ini untuk mencegah adanya bug yang bisa dimanfaatkan oleh penjahat menanamkan malware ke sistem kita. Usahakan untuk melakukan backupsebelum melakukan pembaruan sistem guna mencegah adanya kerusakan atau eror pada saat melakukan instalasi pembaruan sistem.

Melakukan scanningkomputer menggunakan Anti-Virus dengan pembaruan terbaru 

Secara default windows sudah menyertakan Windows Defender sebagai antivir bawaan. Menurut ane antivir ini ringan banget dibandingkan antivir lain yang ada dipasaran dan cukup powerfull, asalkan sering diupdate. Lakukan scanning secara berkala, termasuk pada perangkat eksternal seperti flasdisk yang digunakan secara bergantian.

Jangan klik link sembarangan

Bila mendapat email dari sumber yang tidak jelas sebaiknya tidak usah di klik langsung hapus saja, biasanya email-email yang mencurigakan selalu masuk di spam. Dan kalau kita lihat alamat emailnya itu ga jelas lah pokoknya.

Jangan download software sembarangan

Banyak diantara pengguna windows yang mendownload software dari pihak tak resmi, alasannya macam-macam. Bisa karena tidak tahu situs download yang resmi atau memang ingin download bajakan yang berujung pada terkunci atau hilangnya data penting mereka. Sangat menyedihkan dikala ingin punya software bagus tanpa modal, malah keluar uang untuk memperbaiki komputer yang kena ransomware.

Lakukan backup data sesering mungkin

Melakukan backup terhadap data-data pekerjaan atau sekolah atau kuliah itu sangat penting. Backuplah dibeberapa tempat, seperti di partisi yang berbeda dan di beberapa penyimpan external seperti di flasdish,hardisk external dan juga di cloud. Jadi apabila terjadi komputernya harus di instal ulang kita jadi ga stress karena kehilangan data penting.

Pisahkan penyimpanan data dengan sistem operasi

Ane masih sering lihat orang yang naruh datanya di Document,Picture,Download. Folder-folder itu letaknya masih di C alias satu partisi dengan sistem operasi windows yang gansis gunakan. Akibatnya bila harus install ulang ya relakanlah data-data tadi hilang. Kalau ane selalu nyimpan file penting di partisi yang berbeda D,E,F dan lain-lain, dan ketika harus install ulang komputer data penting ane tetap aman.

Kalau ada yang gratis kenapa harus bajak

Terakhir ane mau bilang aja, kalau suatu software itu ada yang gratis kenapa kita ngotot mesti meningkatkan versinya dengan menggunakan bajakan. Contohnya Ccleaner program yang dibuat untuk membersihkan sampah di komputer ini tersedia versi gratisnya, itu sudah lebih dari cukup untuk membersihkan sampah yang ada di sistem.

Lalu apakah benar-benar tidak ada cara untuk menyelamatkannya?

Kalau ada pertanyaan semacam ini jujur aja ane ga bisa jawab. Karena ane selama memakai komputer syukurnya belum pernah kena ransomware sampai terkunci jadi agak bingung juga buat jawabnya. Ini karena ane ga pernah download bajakan dari situs-situs yang ga jelas dan hati-hati ketika klik link.

Tapi buat gansis yang terkena dampak dari ransomware mungkin bisa download decryptornya di NOMORERANSOM.ORGdisana ada beberapa decryptor untuk ransomware yang meresahkan.

Sekian thread sederhana ini semoga berguna buat gansis yang sedang ada masalah dengan dikuncinya data penting gansis.cmiiw

emoticon-Toastemoticon-Rate 5 Staremoticon-Travelleremoticon-Ngacir2

Spoiler for sumur:


Diubah oleh gta007 09-10-2021 17:13
bromocooldelfatesting260dorangadget
dorangadget dan 24 lainnya memberi reputasi
25
10.6K
126
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Computer Stuff
Computer Stuff
icon
50.4KThread8.7KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.