mataduniawi
TS
mataduniawi
Viral Bayi Jadi Manusia Silver di Tangsel, Satpol PP Turun Tangan

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) kali ini mencari manusia silver yang membawa bayinya saat ngamen di SPBU Parakan, Pamulang, Tangerang Selatan. Mirisnya, tubuh sang bayi juga dicat silver.

"Baru dapat informasi, nih. Saya sudah koordinasi, anggota saya suruh cari tuh di SPBU Parakan katanya, ya," kata Kepala Seksi Penyelidikan dan Penyidikan Satpol PP Kota Tangerang Selatan Muksin Al-Fachry saat dihubungi detikcom, Sabtu (25/9/2021).

Ia mengatakan manusia silver yang membawa sang bayi selama mengemis akan dibawa ke kantor Satpol PP untuk diperiksa. Setelah dilakukan pemeriksaan, ia menuturkan pihaknya akan berkoordinasi dengan Dinas Sosial Kota Tangerang Selatan.

"Untuk diamankan dulu ke kantor, nanti dia diperiksa. Nanti kita kirim ke dinsos," tambahnya.

Namun, kata dia, tim di lapangan masih belum menemukan manusia dan bayi silver di lokasi. Ia mendapat informasi dari warga sekitar bahwa si manusia dan bayi silver hanya beroperasi saat malam hari.

"Informasi dari warga di situ, dia kalau siang nggak ada. Adanya malam hari," ujar Muksin.

Muksin menuturkan pihaknya akan kembali mengecek manusia dan bayi silver saat malam hari nanti.

"Iya tetap ngecek (saat malam hari)," katanya.

Muksin menjelaskan warga sudah menegur si ibu yang mewarnai tubuh bayinya dengan cat silver. Namun si ibu tidak mengacuhkan teguran warga,

"Warga sudah tegur supaya anak itu jangan dibawa, jangan di-silver-in, tapi dia ngelawan, kata warga," terang Muksin.


Sebelumnya beredar di media sosial unggahan foto seorang perempuan manusia silver sedang menggendong bayi kecil di pinggir jalan. Tampak tubuh bayi juga dicat berwarna silver. Saat ini pihak Satpol PP masih mencari manusia silver tersebut.



=======

Terenyuh hati baca berita seperti ini. Bayi yang fisiknya masih lemah diajak ngemis. Mau tidak mau si bayi ikut menghirup polusi asap kendaraan bermotor di tepi jalan. Kadang kepanasan, kena terpaan angin, kadang mungkin juga kehujanan. Tujuan si ibu membawa bayinya mungkin untuk mengundang perasaan iba dari orang lain sehingga bisa lebih banyak mendapatkan uang. Lebih menyedihkan lagi, demi  mendapatkan lebih banyak rasa iba orang lain sampai seperti di berita di atas, bayinya ikut dicat silver. Padahal mungkin saja ada bahaya bagi kulit si bayi yang masih sensisitif.


TS pernah juga pernah melihat-memperhatikan secara langsung ada seorang wanita menggendong bayi sambil meminta-minta di sekitaran terminal bus. Bayinya diem saja di tengah teriknya cuaca hari itu. Ternyata memang ada kasus bayi yang diajak ngemis itu dicekoki obat tidur. Tujuannya tidak lain supaya si bayi diem, tertidur pulas, gak rewel sekalipun di tengah cuaca panas. Sungguh tega sekali. Dengan mudahnya memberikan obat yang bisa saja berefek samping bila sering digunakan. Nyawa ini loh, kok dibikin kayak mainan.

Hmmm, menurut TS, kemungkinan kejadian bayi ikut dibawa ngemis seperti ini terjadi karena memang desakan ekonomi, tidak ada pilihan lain, tidak ada orang yang menjaga bayinya di rumah. Kemungkinan lainnya adalah memang sudah nyaman dengan pola mata pencahariannya (mental ngemis), terlebih bila uang yang didapat lumayan. Jangan salah loh, ngemis itu ternyata bisa bikin orang hidup sejahtera, Seperti pak Legiman yang sempat viral karena punya tabungan Rp 1 Miliar dari hasil mengemis. Dalam sehari dia bisa mengantongi uang Rp 1 juta. Busyet banget kan orang kayak gini. 

Terus gimana kalau nemu pengemis, kita kasih apa tidak? Kalau dikasih takutnya dia bermental pak Legiman, nyaman dengan pekerjaanya karena bisa dapat banyak duit dengan hanya meminta-minta. Jika gak dikasih ada perasaan kasihan, kayak kita pelit dan jahat banget gitu loh. 

Sehingga kalau TS ya, lihat-lihat dulu si pengemisnya. Kalau dia difabel punya kekurangan fisik ya TS kasih. Tapi kalau badannya sehat bugar terlebih badannya ginuk-ginuk berlemak ya gak bakalan TS kasih. Dan jika ketemu pengemis yang bawa bayi,  jujur saja gak kuat perasaan ini, kasihan dengan bayinya. Ya dikasih deh.

Kalau agan gimana?


Sumber Berita
rony25viniestjiresh
jiresh dan 21 lainnya memberi reputasi
22
8.1K
125
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.2KThread39.7KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.