si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
Cuci Gudang! Inggris Resmi Menjual 14 Unit C-130J Super Hercules
Pada thread sebelumnya TS membahas soal PT PALyang berhasil mendapat lisensi untuk membuat frigate Arrowhead 140 dari galangan kapal Babcock di Inggris, kali ini masih ada berita terkait Inggris juga gan. Dikabarkan Negeri Ratu Elizabeth akan menjual 14 unit pesawat angkut C-130J Super Hercules milik mereka. Kabarnya Inggris akan memaksimalkan peran pesawat Airbus A400M Atlas untuk peran pesawat angkut.

Mengutip artikel indomiliter.com, penjualan Super Hercules Inggris diketahui dari brosur penawaran alutsista bekas yang dirilis Defence Equipment Sales Authority (DESA) edisi September 2021. DESA juga merilis brosur tersebut dalam bentuk PDF. Selain pesawat angkut, kapal perang, helikopter dan rantis juga telah dimasukkan ke daftar jual. Angkatan Udara Kerajaan Inggris (RAF) mengoperasikan 14 unit C-130J, yang terdiri dari 1 unit varian short bodies (C-130J Mk5) dan 13 unit varian long bodies (C-130J Mk4).

C-130J Inggris dilengkapi fasilitas Inflight-refuelling probes dengan begitu pesawat bisa melakukan pengisian bahan bakar di udara. Sebagai tambahan informasi armada C-130J Mk5 rata-rata mulai diterima pada tahun 1999. C-130J Mk5 merupakan varian paling modern yang dimiliki RAF dengan ditenagai 4 mesin turboprop RollsRoyce AE2100D3 dengan kekuatan 4.700 shp dan punya kecepatan jelajah 593 km per jam. Khusus untuk varian C-130J Mk5 sudah hadir dengan kokpit full digital dan dukungan night-vision goggles (NVG).


Quote:



Mengutip artikel [URL=https://www.google.com/amp/s/www.janes.com/amp/uk-defenceS E N S O Rmand-paper-raf-to-axe-c-130-fleet-early/ZnlJK3dHVU9mZ28xajRJVkc5dVI5VFp1cVMwPQ2]Janes.com[/URL], pada bulan Maret 2021 Kementerian Pertahanan Inggris mengumumkan bakal memensiunkan C-130J yang tersisa pada tahun 2023. Namun, sepertinya mereka juga sangat terbuka dengan tawaran dari negara lain yang ingin membeli pesawat angkut bekas mereka pada ajang DSEI (Defense and Security Equipment International) 2021 kali ini. Super Hercules bekas RAF sejauh ini baru dibeli oleh Bangladesh.

Total Angkatan Udara Bangladesh membeli 5 unit C-130J. Varian yang dibeli Bangladesh adalah C-130J Mk5 short bodies yang punya panjang bodi 28,77 meter dan mampu terbang sejauh 5.078 km. Sementara varian C-130J Mk4 long bodies memiliki panjang 34,34m dan daya jelajah 4.098 km.

Pada 2018 Kementerian Pertahanan Inggris mengunumkan akan menjual 10 unit Super Hercules, kabar tersebut sempat menarik minat Prancis. Namun, pada akhirnya Prancis batal membeli pesawat tersebut karena tawaran harga yang diberikan oleh Inggris terlalu tinggi. Kini Prancis lebih memilih mendirikan Skadron Super Hercules bersama Jerman.

Lalu bagaimana dengan Indonesia ? Jika beberapa waktu lalu PT PAL berhasil mendapat lisensi untuk membuat frigate Arrowhead 140 di dalam negeri, akankah Pak Prabowo juga tertarik membeli Super Hercules bekas ini ? Mengingat pesanan Super Hercules kapada Lockheed Martin hanya 5 unit, untuk melengkapinya menjadi 10 unit, Super Hercules milik Inggris ini mungkin bisa dipertimbangkan.


Quote:




Demikian sedikit informasi yang bisa TS sampaikan pada kesempatan kali ini, tetap semangat dan jaga kesehatan. Sampai jumpa emoticon-Angkat Beer





Referensi Tulisan: [URL=https://www.google.com/amp/s/www.janes.com/amp/uk-defenceS E N S O Rmand-paper-raf-to-axe-c-130-fleet-early/ZnlJK3dHVU9mZ28xajRJVkc5dVI5VFp1cVMwPQ2]1[/URL].2.3
Foto: Sgt Neil Bryden & Defence Equipment Sales Authority (DESA)
Diubah oleh si.matamalaikat 17-06-2023 02:12
TUPAIKABEL
gabener.edan
klentings
klentings dan 13 lainnya memberi reputasi
14
4.1K
29
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Militer dan Kepolisian
Militer dan Kepolisian
icon
2.2KThread2.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.