lokasiterlarangAvatar border
TS
lokasiterlarang
Amerika Serikat Kucurkan Dana Bantuan Rp 400 M ke Indonesia


TEMPO.CO, Jakarta - Amerika Serikat mengucurkan bantuan tambahan senilai USD 30 juta (Rp 429 miliar) ke Indonesia untuk membeli oksigen tambahan. Uang bantuan itu, juga untuk kerja sama meningkatkan produksi oksigen lokal, serta menyediakan obat-obatan untuk merawat pasien Covid-19 sehingga lebih banyak pasien yang diselamatkan nyawanya.

Kedutaan Besar Amerika Serikat di Jakarta dalam keterangan Selasa, 3 Agustus 2021, menjelaskan uang bantuan itu disalurkan melalui Badan Pembangunan Internasional AS (USAID). Program lain yang akan dibantu lewat pendanaan ini adalah peningkatan imunisasi massal, serta membantu menyebarluaskan informasi kesehatan untuk mengedukasi masyarakat untuk menurunkan keraguan terhadap vaksin.

“Kami tetap berkomitmen terhadap kemitraan dengan pemerintah dan masyarakat Indonesia di masa sulit ini. Bantuan kami akan membantu memastikan bahwa lebih banyak orang di vaksin dan dilindungi dari penyakit mematikan ini,” kata Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia Sung Y. Kim.

Dengan bantuan USD 30 juta yang dikucurkan ini, maka total bantuan untuk penanganan Covid-19 dari Amerika Serikat untuk Indonesia menjadi sekitar USD 77 juta. Bantuan itu tidak hanya dalam bentuk pendanaan, namun juga penyediaan perlengkapan, dan dukungan teknis yang diberikan sejak awal pandemi.

Sebelumnya, Amerika Serikat telah menyumbangkan 1.000 ventilator buatan Amerika yang saat ini digunakan di 600 rumah sakit. Amerika Serikat juga telah mengirimkan total delapan juta dosis vaksin virus Moderna untuk masyarakat Indonesia.

Selama 20 tahun terakhir, Amerika Serikat melalui USAID telah menginvestasikan dana lebih dari USD 1 miliar di sektor kesehatan Indonesia, yang juga untuk membangun fondasi yang kuat dalam merespon Covid-19 agar lebih efektif.

https://dunia.tempo.co/amp/1490588/a...m-ke-indonesia

Opini TS:

Terimakasih Amerika Serikat emoticon-Nyepi

kita semua tau, bahwa amerika ini bukan negara kaya raya, tapi termasuk negara yang sangat miskin.

tapi walaupun miskin, mereka tetap menyumbang dengan Ikhlas sesuai kemampuan mereka..

Seperti yg Tuhan bilang, ada kisah janda yg memberi dalam kekurangan nya..

seperti Itulah amerika serikat, mereka memberi dari kekurangan.

sekali lagi, Terimakasih amerika emoticon-Imlek
Diubah oleh KS06 09-08-2021 01:51
EriksaRizkiM
yeez
viniest
viniest dan 38 lainnya memberi reputasi
35
5.6K
155
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.7KThread40.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.