• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Tragedi Bradford, Kasus Keracunan Massal Pertama Dalam Sejarah Inggris

ashibnuAvatar border
TS
ashibnu
Tragedi Bradford, Kasus Keracunan Massal Pertama Dalam Sejarah Inggris

Pada tanggal 30 Oktober 1858, sekumpulan permen yang secara tidak sengaja dicampur dengan bahan kimia yang mengandung arsenik dijual di sebuah kios pasar di Bradford, Inggris. Lebih dari 200 orang telah mengkonsumsinya, dengan sebagian besar dari mereka menjadi sakit. Ada 21 orang, termasuk anak-anak menjadi korban meninggal akibat dari mengkonsumsi permen tersebut, yang ternyata menjadi salah satu peristiwa keracunan massal pertama dalam sejarah Inggris.

Pengalaman Mudik Jakarta – Rembang Bersepeda Motor

William Hardaker adalah pembuat permen terkenal yang berjualan di Greenmarket, Bradford. William dikenal setelah permen hitam putih yang merupakan salah satu produknya menjadi populer. Hardaker juga menjual permen dari seorang pemasok bernama Joseph Neal yang memiliki tempat produksi tak jauh dari pasar. Neal membuat berbagai produk permen dan sering membuat permen dengan bahan-bahan yang tidak standar untuk menghemat biaya. Gula yang mahal, sering diganti dengan bubuk kimia yang murah. Hal tersebut adalah praktik umum pada saat itu. Semua orang menyukainya, tetapi semua orang juga mengetahui bahwa ada bahan kimia dalam permen yang mereka makan.

Pada tanggal 30 Oktober 1858 Joseph Neal menyuruh seseorang untuk membeli beberapa bahan pembuat permen dari sebuah apotek atas namanya. Apoteker yang biasa bekerja sedang sakit pada hari itu dan seorang asisten muda menggantikannya. Asisten apoteker salah mengambil bahan yang biasa dibeli oleh Neal. Apa yang dia berikan pada pesuruh Joseph Neal adalah bahan kimia yang berbeda.


Orang suruhan Neal kembali ke bengkel dan menyerahkan zat beracun itu kepada salah satu pembuat permen yang bekerja di sana. James Appleton, yang waktu itu bekerja sebagai pembuat permen mengeluh kesakitan ketika proses pembuatan permen. James sakit selama beberapa hari sesudahnya, dengan gejala muntah, rasa sakit di tangan dan lengannya tetapi dia tidak menyadari kondisinya karena keracunan. James Appleton, melihat ada perbedaan bentuk dan warna permen dari yang biasanya, tetapi dia terlalu sakit untuk menyelidiki lebih lanjut.

Joseph Neal, juga memperhatikan bahwa permen tersebut terlihat tidak menarik, tetapi masih tetap ingin menjualnya demi mendapatkan untung. William Hardaker, memberikan diskon karena penampilan permen yang sedikit aneh dan sempat mencicipi beberapa permen sebelum menjualnya di kios pasarnya. Malam itu juga William Hardaker segera jatuh sakit tetapi tidak menghentikannya menjual permen yang mematikan itu.


Korban meninggal pertama adalah anak-anak. Diagnosa pertama, mereka telah meninggal akibat terserang kolera, penyakit yang umum pada saat itu. Mereka yang keracunan menderita muntah-muntah, sakit perut, dan diare hebat yang mengeluarkan darah. Sebuah cara yang buruk untuk mati, menyakitkan sekaligus menyiksa.

Namun, tak lama kemudian, lusinan orang meninggal dan jatuh sakit, polisi segera mengidentifikasi penyebabnya sebagai gejala keracunan. Permen itu disita dan diuji, dan ternyata mengandung bubuk arsenik yang cukup untuk membunuh 2.000 orang. Jumlah kematian akibat permen tersebut 21 orang, dengan sekitar 200 orang menderita efek sakit parah akibat mengonsumsi permen.


Apoteker dan asistennya serta Joseph Neal diseret ke pengadilan tetapi akhirnya dibebaskan dan diberhentikan begitu keadaan keracunan diketahui sepenuhnya. Dengan segera pemerintah setempat membuat undang-undang peraturan tentang penggunaan bahan kimia untuk makanan. Kasus keracunan massal terburuk dalam sejarah Inggris tersebut akhirnya menghasilkan peraturan yang lebih baik tentang kualitas makanan yang lebih baik untuk semua orang.


KOLEKSI THREAD MENARIK

Quote:
Diubah oleh ashibnu 29-07-2021 04:35
deddydded
screamo37
tokek.terbang
tokek.terbang dan 27 lainnya memberi reputasi
28
6.1K
38
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.