• Beranda
  • ...
  • Arsitektur
  • Inilah 3 Interchange Paling Rumit di Dunia, Sudah Pernah Lewat Belum?

Richy211
TS
Richy211
Inilah 3 Interchange Paling Rumit di Dunia, Sudah Pernah Lewat Belum?


Sumber: link


Selamat siang Agan dan Sista. Semoga tidak bosan membaca thread dari Richy211.


Untuk dapat menuju ke sebuah tempat yang jauh ataupun dekat. Kita diharuskan untuk melewati jalan. Jalan itu sendiri ada banyak namanya dan yang ane ketahui ada dua yakni jalan kecil seperti jalan setapak atau gang-gang sempit. Kemudian ada jalan raya besar yang biasanya dilalui oleh berbagai kendaraan seperti mobil, motor, truk ataupun kendaraan lainnya. Jalan besar atau jalan raya ini biasanya menghubungkan antar kota atau lintas daerah. Oh ya ane lupa, kalau ada nama jalan lain yaitu jalan TOL alias jalan bebas hambatan.


Sama halnya seperti ane dulu yang pergi jauh ke kota Bogor melewati jalan raya dan membutuhkan waktu berjam-jam dengan menaiki bus AC tersebut. Selain itu ada nama jalan lain yang disebut dengan simpang susun atau dalam Bahasa Inggris namanya yakni interchange.


Pengertian simpang susun dari sumber Wikipedayaitu persimpangan jalan tidak sebidang dimana kendaraan dapat melakukan perpindahan dari satu jalan ke jalan lainnya tanpa harus berhenti terlebih dahulu. Soalnya di simpang susun ini tidak ada lampu lalu lintasnya dan tujuan pembuatannya karena jumlah volume kendaraan semakin banyak. Hal ini agar kendaraan yang melintas dapat sampai ke tempat tujuan dengan cepat alias tanpa hambatan atau kena macet. Kalau di Jakarta sendiri simpang susun ini ada di kawasan Semanggi. Nah tidak hanya di Indonesia saja ternyata interchange juga ada di dunia loh, bahkan bentuknya lebih rumit apabila kita lihat dari atas. Seperti di bawah ini adalah 3 simpang susun paling rumit yang ada di dunia:



1. The Judge Harry Pregerson


Spoiler for The Judge Harry Pregerson:


Simpang susun pertama yang paling rumit ini kaya hubungan cintamu mungkin hehhe berada di California Amerika Serikat. Kemudian bentuk simpang susun ini ada 4 tingkat dan pembuatannya diresmikan pada tahun 1998 silam. Wah sudah lama juga ya. Apakah Gansis ada yang pernah menjajal interchange the judge harry pregerson ini?



2. Puxi Viaduct


Spoiler for Puxi Viaduct:


Simpang susun yang kedua ini berlokasi di Shanghai China. Menurut data menyebutkan bahwa interchange ini dilalui oleh hingga ribuan kendaraan setiap 5 jam. Tak bisa ane bayangkan sih Gansis betapa rumitnya simpang susun ini. Apalagi kota China ini kita tahu kan padat penduduknya, tentu saja jumlah kendaraannya juga pasti banyak.



3. Bukit Gravelly


Spoiler for Bukit Gravelly:


Nah kalau simpang susun rumit yang terakhir ini berada di kota Inggris dan punya nama lain yaitu “THE Spaghetti Junction”. Mungkin dijuluki ini karena bentuknya yang mirip dengan mie spaghetti yang rumit. Konon interchangeini dibuka pada tahun 1972 silam. Lokasinya yang berada di bukit Gravelly sehingga interchange ini pun diberi nama Bukit Gravelly Inggris.



Sekian thread dari Richy211. Terima kasih untuk jejak komentarnya.


Diubah oleh Richy211 31-07-2021 06:31
red.wangyialfidangeraryanti.story
aryanti.story dan 6 lainnya memberi reputasi
7
3.5K
33
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Arsitektur
Arsitektur
icon
3.3KThread1.4KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.