volcom77Avatar border
TS
volcom77
Kronologi Arab Saudi 'Evakuasi' Warga dari RI Hari Ini


Jakarta, CNBC Indonesia - Arab Saudi akan memulangkan warganya dari Indonesia. Setidaknya, 200 warga akan balik kampung, dalam dua penerbangan repatriasi Senin (26/7/2021) dan Minggu (1/8/2021).

Hal ini awalnya bermula dari pengumuman terbaru negeri itu pekan lalu. Di mana, media resmi negara SPA melaporkan larangan Kementerian Dalam Negeri untuk warga bepergian ke RI, langsung ataupun tidak langsung.

Ini akibat kasus Covid-19 RI yang masih tinggi. Itu juga upaya Arab Saudi untuk menekan kasus di dalam negeri dan masuknya varian Delta, yang kini mewabah.

"Diputuskan: mencegah warga bepergian langsung atau tidak langsung ke Indonesia sampai situasi di Indonesia stabil," tulis laporan Saudi Press Agency (SPA) dimuat Arab News.

Namun bukan hanya itu, Arab Saudi juga meminta warga pulang ke negaranya sesegera mungkin. Warga yang ada juga diminta menjauh dari keramaian.

Pada Minggu (25/7/2021), media Saudi Gazette pun melaporkan perkembangan terbaru. Di mana Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia Essam Abed Al-Thaqafi menyebut akan ada dua penerbangan repatriasi warga negeri itu dalam waktu dekat.

Dua penerbangan repatriasi akan membawa kembali 200 warga Saudi. Bahkan dari kesemuanya, ada dua warga Arab Saudi yang terinfeksi Covi-19 varian Delta dalam kondisi kritis

CNBC Indonesia masih mencoba menghubungi kedutaan besar untuk mendapat konfirmasi lebih lanjut. Memulangkan warga negara dari RI sebelumnya sudah dilakukan sejumlah negara seperti Jepang dan Vietnam.

Kedutaan Besar (Kedubes) Jepang di Jakarta menyebut sejauh ini diketahui sekitar 2.000 ekspatriat ingin kembali ke Negeri Sakura dari Indonesia. Pemulangan sebagian besar karena instruksi kantor pusat.

"Ada 2000-an orang yang mendaftar. Jumlah penerbangan yang disiapkan nanti ada tiga pada tanggal 25, 26 dan 28 Juli," kata pihak Kedubes Jepang di Jakarta kepada CNBC Indonesia pekan lalu.

Saat dikonfirmasi CNBC Indonesia, Kedutaan Vietnam juga telah melakukan lima penerbangan repatriasi. Penerbangan terakhir dilakukan pada 20 Juni 2021 lalu.

Dalam situs websitenya pekan lalu, Vietnam juga membuka kembali pendaftaran bagi warga yang ingin meninggalkan RI 23 Juli. Persyaratan bahkan sudah disampaikan melalui vembassy-jakarta.mofa.gov.vn.

[/URL]
volcom86
fortycosmic
anameo96
anameo96 dan 3 lainnya memberi reputasi
2
4.1K
51
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.7KThread40.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.