• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Waspada Bahaya Ngebut di Tikungan Jalan, Jangan Sampai Terjadi Kecelakaan Seperti Ini

masnukhoAvatar border
TS
masnukho 
Waspada Bahaya Ngebut di Tikungan Jalan, Jangan Sampai Terjadi Kecelakaan Seperti Ini
Pernahkah merasa tertantang untuk ngebut di tikungan jalan?
Ini dia bahaya-bahaya yang sering muncul secara tiba-tiba!


Ngebut di tikungan tajam saat melintas di jalan raya nampaknya menjadi sebuah kesenangan tersendiri bagi beberapa kendaraan yang hobi kebut-kebutan.
Ane pribadi meskipun tidak terlalu sering naik motor ngebut saat melihat ada tikungan tajam pasti langsung terbayang para aksi pemain MotoGP yang menikung tajam sampai bagian kaki menyentuh tanah.

Bisa jadi apa yang ane bayangkan ini juga dibayangkan oleh para pengendara motor yang ngebut di tikungan tajam GanSis, sampai akhirnya area tikungan menjadi area kebut-kebutan latihan menjadi pembalap padahal sudah jelas-jelas banyak orang yang tahu bahwa di tikungan tajam dihimbau untuk berhati-hati dan dilarang untuk kebut-kebutan.

Kenapa sih dilarang kebut-kebutan di tikungan tajam, apakah benar berbahaya?
Untuk mengetahui apa bahaya kebut-kebutan di tikungan tajam monggo disimak di bawah ini!


sumber gambar

Bahaya-bahaya yang Mengancam fi Tikungan Tajam


1. Lepas Kendali Kendaraan
Lepas kendali saat di tikungan tajam karena terlalu ngebut ini sering terjadi GanSis.
Biasanya karena terlalu asik ngebut entah terjadi selip ban atau alasan lainnya kita akan oleng di bagian atas tikungan dan lepas kendali.
Susahnya saat kendaraan benar-benar lepas kendali dan tidak ada tempat untuk melempar laju kendaraan pastinya akan beresiko kecelakaan dengan kendaraan lain atau kecelakaan tunggal.

2. Sering Muncul Kendaraan Lain Tiba-tiba
Sebenarnya tidak dapat dikatakan muncul kendaraan tiba-tiba ya GanSis, karena memang fungsinya jalan raya adalah untuk melintas banyak kendaraan.
Tapi munculnya kendaraan dari arah yang berlawanan ini juga menjadi salah satu bahaya dari kebut-kebutan di tikungan tajam, karena saat terpergok kendaraan lain pasti sudah sangat susah untuk menghindar.

3. Licin Sesaat Setelah Hujan
Setelah turun hujan kewaspadaan lebih juga harus selalu diperhatikan saat berada di tikungan tajam GanSis.
Jalan tikungan akan lebih licin dan rawan kecelakaan, apa lagi saat ngebut pastinya resiko kecelakaan lebih tinggi dibandingkan yang berkendara dengan hati-hati.

4. Jarak Batas Pandang
Batas pandang, ini sih yang menjadi masalah besar GanSis.
Saat berada di tikungan tajam kita akan sangat suoit untuk melihat kendaraan yang muncul dari arah depan, jadi jangan sampai terlalu ngebut saat berkendara sampai akhirnya kita menabrak kendaraan lain.

Bagaimana GanSis apakah Agan dan Sista masih nekat untuk ngebut di tikungan jalan setelah melihat bahaya-bahaya tersebut?
Jika memang Agan dan Sista masih belum percaya akan bahayanya, bisa silakan lihat video di bawah ini!


Spoiler for Bahaya Tikungan Tajam:


Apa yang terjadi dengan pengendara motor di dalam video tersebut adalah contoh bahaya saat ngebut di tikungan tajam GanSis.
Pengemudi tersebut lepas kendali dan tidak dapat mengontrol kendaraannya sampai akhirnya menabrak truk.

Bisa saja bahaya tersebut mengancam diri Agan atau Sista jika GanSis sengaja ngebut di tikungan tajam.
Bahkan tidak hanya bahaya bagi diri sendiri tapi juga bahaya bagi pengendara lain.

Mari GanSis kita tertib rambu-rambu lalu lintas dan pahami aturan yang ada.
Mudah-mudahan dengan tertib dan patuh terhadap peraturan tidak ada lagi kecelakaan lalu lintas.




Oke GanSis itulah tadi sekilas tentang bahaya-bahaya ngebut di tikungan tajam, semoga kita semua dapat aware terhadap keselamatan diri sendiri dan juga orang sekitar.

Terima kasih telah singgah, dan sampai jumpa di thread ane yang lain.



Penulis: @masnukho©2021
Narasi: Ulasan pribadi
Sumber gambar & referensi
1, 2, 3
alfidanger
verdandigr
dasiemsidas
dasiemsidas dan 3 lainnya memberi reputasi
4
2.8K
38
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.