• Beranda
  • ...
  • Games
  • Inilah Komposer Musik Dibalik Ragnarok Online, Game Warnet Paling Hits di Zamannya

diaz420Avatar border
TS
diaz420
Inilah Komposer Musik Dibalik Ragnarok Online, Game Warnet Paling Hits di Zamannya


Ketika mendengar atau membaca kata Ragnarok, ada 2 hal yang biasa terlintas di pikiran Ane. Satu, sebuah kejadian dalam mitologi Nordik yang menceritakan pertarungan besar antara Dewa-Dewi Nordik melawan para makhluk ataupun monster dari mitologi tersebut. Konon katanya, kejadian inilah yang menjadi "Kiamat" bagi bangsa Nordik kala itu. Kedua, sebuah gameMMORPG asal Korea Selatan yang sempet nge-hype di warnet-warnet lokal pada awal dekade 2000-an. Karena Ane lagi ada di forum Games, maka Ane bakalan bahas yang nomor 2.

FYI, Ragnarok atau nama panjangnya adalah Ragnarok Online adalah sebuah game adaptasi manhwa (komik Korea) karya Lee Myung-jin yang dirilis pertama kali di Korea Selatan pada 31 Agustus 2002. Pada awalnya, game ini hanya tersedia untuk server lokal dan Asia saja, kemudian per tanggal 1 Juni 2003, Gravity selaku developer game online MMORPG ini mengekspansi servernya ke kancah Internasional dengan merilis Ragnarok Online di wilayah Amerika Utara. Setelah itu, server Eropa dan Australia pun dibuka pada tahun 2004.

Disini, kita sebagai pemain bisa mendesain karakter kita sesuai dengan keinginan, mulai dari warna rambut, warna kulit, wajah, jenis kelamin dan tipe karakter, sampai pakaian yang akan dikenakan sepanjang permainan. Untuk fitur game-nya, kita bisa bermain bersama beberapa orang teman, keluarga atau mungkin orang terkasih (kalau punya) secara daring. Gak cuma itu, dengan adanya server global yang dibuat oleh tim developer membuat kita bisa bermain dengan para pemain yang berasal dari luar negeri. Dari segi mode permainan, kita bisa menjelajah peta yang ada di dalam game guna mendapatkan hadiah, senjata, sampai item berguna lainnya (yang disebut sebagai farming). Selain itu, kita bisa bertarung melawan pemain lainnya satu lawan satu, bertarung dengan tim (guild) yang lain, hingga melawan musuh dalam jumlah yang banyak seorang diri ala-ala Dynasty Warriors.

Yang Ane inget soal game ini tuh...hanya anak-anak "elite" seumuran Ane aja yang main, sama halnya dengan mereka yang suka main Monster Hunter di PS2 dulu. Satu hal lain yang Ane inget tentang game ini tuh...cuma anak-anak gede (seumuran anak SMP, SMA atau Kuliahan) aja yang mainin game ini. Itu sebabnya mengapa di circle Ane "Ragnarok Online" cuma segelintir orang aja yang tau. Terus terang Ane belum pernah nyoba mainin game ini sampai sekarang. Bahkan Ane pertama kali main di warnet aja tuh pas SMP, itupun karena diajak temen yang pengen main Plants vs Zombies sambil dengerin lagunya Avenged Sevenfold.

BTW, ini adalah pertama kalinya Ane ngebahas sosok komposer musik dalam sebuah game, setelah sebelumnya Ane sering ngebahas sosok komposer musik di forum Anime & Manga Haven. Postingan kali ini juga merupakan request dari salah satu pembaca Ane, yaitu @ghavedior yang minta dibahasin soal komposer musik "Ragnarok Online". Buat kalian yang mau request sosok berpengaruh di game lainnya (kayak Shinji Mikami, Hideo Kojima, Katsuhiro Harada, Ed Boon dan lain-lain) atau mungkin minta dibahas studio-studio video game besar (kayak CAPCOM, KONAMI, Ubisoft, Nintendo, Sony, Xbox, Bethesda, Blizzard sampai Tencent) bisa tulis aja di kolom komentar atau nggak PM aja ke Ane. Sesuai judul, Ane mau bahas komposer dibalik soundtrack "Ragnarok Online" yang cukup ngangenin ini. Seperti apa? Ini Dia pembahasannya...



















































Eits...sebelum ke sana, silahkan nikmati postingan ini sambil dengerin soundtrack nya dulu...



Quote:


Source :
soundTeMP
Ragnarok Online
YouTube



Quote:
bararadeyeuh
dwyntkr
madjezzt
madjezzt dan 22 lainnya memberi reputasi
21
4.7K
46
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Games
Games
icon
38.9KThread15.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.