• Beranda
  • ...
  • Otomotif
  • Kalau Disuruh Milih, Mending PCX/NMAX Atau Skutik Taiwan Ini, Ya Ini Lah!

OdlevaAvatar border
TS
Odleva
Kalau Disuruh Milih, Mending PCX/NMAX Atau Skutik Taiwan Ini, Ya Ini Lah!



Persaingan motor matic kelas 150cc makin ketat, saat ini segmentasi kelas 150cc makin bertambah, tidak hanya model skutik biasa, tetapi selera pasar sudah merambah ke kelas motor maxi.

Karakter dari motor ini sangat terlihat identik, pertama punya ukuran bodi yang cenderung gambot dan panjang, punya model rangka dek seperti punuk, posisi kaki yang bisa selonjoran, dan model stang telanjang.

Persaingan maxi kelas 150cc sepertinya tidak hanya terjadi pada lineup motor Jepang saja, pabrikan motor asal Taiwan yakni Kymco juga ikut meramaikan pasar dengan merilis motor barunya bernama RKS150.



Mereka memanfaatkan event pameran Beijing Auto Show 2021 untuk memperkenalkan sosok skutik ganasnya berikut. Dan sesuai dengan namanya, motor berikut mengusung mesin 150cc dan bakal di rivalkan dengan PCX dan NMAX.

Meski buatan Taiwan, Kymco kali ini gak tanggung-tanggung soal urusan desain, mereka membuat sosok RKS150 terlihat makin garang dan sporty. Terlihat pada bagian depan, dimana model lampu yang dipakai punya desain tajam dan menukik ke bawah. tentunya lampu tersebut sudah memakai teknologi full LED.

Ukuran windshieldnya pun sangat panjang, bisa jadi poin plus buat para pengendara ketika touring biar terpaan angin dari depan tidak begitu kencang.
Fitur lain yang ada di motor ini diantaranya seperti soket charge, speedometer full digital, sektor pengereman cakram depan belakang serta suah ABS, kunci pakai model keyless, dan penyimpanan bagasi luas.



Yang jadi unggulan Kymco dalam develop skutiknya berikut adalah dari segi mesin. Total kubikasi yang digendong berjumlah angka 149cc berpendingin cairan, dan mesin tersebut dibekali dengan konfigurasi 4 sistem katup.

Tenaga yang dapat dihasilkan mencapai 14,8 HP pada putaran mesin 8000 rpm dan torsi maksimal mencapai 13,2 Nm di 6500 rpm. berdasarkan klaim pabrikan, skutik bongsornya ini bisa melaju dengan kecepatan maksimal hingga 120 km/jam.
Total Kymco kini telah mengisi lineup dari mulai 150cc, 200cc, 250cc hingga 400cc hanya di kelas motor matic.

Sayang banget nih, ane gak dapetin info berapa harga jual Kymco RKS150.



Referensi : https://www.iwanbanaran.com/2021/06/06/tantang-pcx-dan-nmax-kymco-rilis-skuter-bongsor-rks150-versi-2021/
hoorray
screamo37
nite.hime
nite.hime dan 13 lainnya memberi reputasi
14
5.6K
81
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
Otomotif
icon
27.7KThread14.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.