• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Pamer Merokok di Jalan Raya, Aksi Siswi Ini Adalah Bukti Nyata Krisis Moralitas

masnukhoAvatar border
TS
masnukho 
Pamer Merokok di Jalan Raya, Aksi Siswi Ini Adalah Bukti Nyata Krisis Moralitas
Merokok di tengah jalan, aksi siswi berbaju pramuka ini tuai banyak kritikan


Moral, etika, akhlak, adalah beberapa hal yang menjadikan seseorang bernilai serta dihargai oleh orang lain.
Seseorang yang memiliki nilai positif dalam moral atau kepribadiannya akan lebih dihargai ketimbang mereka yang amoral atau tidak memiliki akhlak yang baik, itu fakta dan dapat dibuktikan dimana pun GanSis.

Sebab itulah moral menjadi hal yang penting untuk dimiliki oleh manusia, bahkan ada beberapa orang yang menjelaskan bahwa moral menjadi pembeda antara hewan dan manusia.

Mungkin Agan dan Sista sendiri bingung bagaimana cara menilai moral seseorang sebab standard moral sendiri tidak tertulis jelas.

Jika GanSis sadar sebenarnya moral dapat dilihat tanpa harus adanya standard tertulis, moral dapat dilihat melalui kebudayaan atau yang berlaku di suatu tempat dan telah berlaku sejak lama dan terus dijaga. Jika seseorang melanggar kebudayaan tersebut maka dapat dikatakan telah menjadi orang yang amoral atau tidak memiliki moral serta sikap baik.


sumber gambar

Membahas perihal moral, saat ini dapat dikatakan kita semua berada di fase krisis moral GanSis.
Banyak kita temukan generasi-generasi muda yang kehilangan moral atau sikap luhur sebagaimana telah dicontohkan oleh orang-orang terdahulu baik itu dalam berkepribadian atau bermasyarakat yang dipertontonkan dengan jelas dan terbuka.

Sekarang banyak kita temui orang mesum di jalan, di kolam renang, tempat ibadah, dan tempat-tempat yang seharusnya tidak dijadikan tempat zina, bahkan zina sendiri merupakan tindakan amoral GanSis.

Belum lagi sikap-sikap atau perilaku amoral lainnya yang juga seolah dipertontonkan atau dikontenkan, itu sudah menjadi bukti bahwa kita krisis moral.

Sebenarnya banyak sekali alasan kenapa moral mengalami kemerosotan GanSis.
Di antaranya adalah masuknya budaya barat, mudahnya mengakses konten negatif yang menantang untuk ditiru, dan kurangnya pemahaman terhadap apa itu moral dan pentingnya bagi kehidupan, karena alasan inilah moral semakin merosot dan tidak lagi pembeda antara perilaku hewan dan manusia.




Salah satu bukti nyata hilangnya moral beberapa anak muda zaman now adalah dengan viralnya seorang siswi sekolah yang pamer merokok di jalan raya ini GanSis.

Dengan penuh rasa bangga terlihat seorang siswi berseragam pramuka merokok dan meniupkan asapnya ke pengguna jalan lain seolah pamer dengan kelakuan amoral yang dilakukannya.

Seperti apa kelakuannya?
Lihat di bawah ini!


Spoiler for Siswi Merokok di Jalan:


Pamer sikap buruk, entah ini menjadi sebuah fenomena baru atau memang viral lebih dianggap berharga dibandingkan moral GanSis.

Namun jika melihat fakta saat ini dimana orang lebih banyak mencari hujatan dan merasa bangga saat dihujat dan dikenal ketimbang dipuji karena akhlak baik, bisa jadi memang pergeseran moral kita cukup tajam GanSis.

Perlu proses panjang untuk mendidik moral baik kepada anak-anak, dan tidak hanya dilakukan oleh satu pihak.
Pentingnya pendidikan moral sejak dini di keluarga dan di sekolah, bisa menjadi salah satu cara mengembalikan moral baik kepada para generasi muda.
Jika mereka telah paham betul tentang moral dan dampaknya bagi masa depan dan kehidupan, maka keputusan berada di tangan mereka sendiri GanSis, mau menjadi bermoral dan dihargai, atau menjadi orang amoral yang terkenal dengan keburukannya.

Tapi entah apapun fakta tentang moralitas kita saat ini, kita hanya cukup mencontohkan sikap baik dan berharap sikap kita dicontoh oleh orang lain GanSis.
Jika memang cara ini berhasil, paling tidak kita telah ikut berpartisipasi mencegah tindakan amoral yang semakin meningkat.




Oke GanSis itulah tadi sekilas fakta tentang moral masyarakat kita saat ini.
Mudah-mudahan menjadikan kita semakin mawas untuk memperbaiki diri.

Terima kasih untuk Agan dan Sista yang telah singgah, dan sampai jumpa di thread ane yang lain.



Penulis: @masnukho©2021
Narasi: Ulasan pribadi
Sumber gambar & referensi
1, 2, 3

cattleyaonly
makgendhis
edelweis111
edelweis111 dan 6 lainnya memberi reputasi
7
22K
69
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.7KThread82.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.