• Beranda
  • ...
  • Solo
  • Ini Dia Rekomendasi Destinasi Wisata Ala Mamaproduktif Jika Main ke Solo

mamaproduktifAvatar border
TS
mamaproduktif
Ini Dia Rekomendasi Destinasi Wisata Ala Mamaproduktif Jika Main ke Solo
Selamat malam agan dan sista kaskuser dimanapun kalian berada yang terkeren, terkece dan tersmart sejagad kaskus raya. Semoga selalu diberikan kesehatan dan kebahagiaan. 

emoticon-Hai

Jumpa lagi sama thread ts mamaproduktif. Kali ini ane pengen bahas tentang Ini Dia Rekomendasi Destinasi Wisata Ala Mamaproduktif Jika Main ke Solo.

Kota Solo menjadi salah satu destinasi yang patut dijadikan untuk gansis berwisata ataupun berlibur bersama pasangan ataupun keluarga. Disana terdapat banyak tempat yang wajib gansis kunjungi. Inilah tempat rekomendasi versi ts mamaproduktif.

1. The Heritage Palace
Tempat ini pernah viral di media sosial dikarenakan memiliki banyak tempat spot foto yang unik dan banyak serta Instagramable banget deh. Buka setiap hari pukul 09.00 sampai pukul 16.00 sore.



Harga tiket dari heritage palace ini juga beragam gansis, jika hanya ingin brswafoto di gate areanya saja hanya 30k saja, jika semua tempat weekday itu 55k sedangkan disaat weekend 65k.

Sebandinglah yaah dengan harga dan spot foto yang banyak seperti foto para pengunjung dibawah ini.




Untuk sampai ke Heritage Palace yang beralamat di Jalan Permata Raya Dukuh Tegal Mulyo rt.002/rw.008, Honggobayan, Pabelan, Kec. Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah 57169 aksesnya juga mudah karena tidak jauh dari Kecamatan Kertasura.

2. Kampung Batik Kauman


Jika agan sista sudah puas berselfie ria di heritage palace, bisa langsung dilanjutkan untuk membeli oleh-oleh ke kampung batik kauman. Jarak yang ditempuh tidak jauh hanya 15menit saja.

Disana terdapat banyak model hasil kerajinan batik dengan corak khas Solo loh. Harganya pun beragam tergantung dari bahan, batik cap atau batik tulis dan ukurannya.

Lumayan kan bisa dapet harga lebih murah dibandingkan dengan harga di pasaran, jika bisa datang langsung kenapa tidak?

Di gang jalanan batik kauman ini juga bisa gansis gunakan sebagai tempat untuk selfie.

Kenapa?

Karena jalanan yang rapi dan estetik membuat gansis menyayangkan jika tidak sampai foto-foto disana.



Kampung batik kauman ini beralamat di Kauman, Kec. Ps. Kliwon, Kota Surakarta, Jawa Tengah dan buka sekitar pukul 08.00 sampai jam 18.00. Jika pergi sana gansis tidak hanya bisa membeli batik dengan harga miring melainkan juga bisa melihat secara langsung pembuatan batik itu sendiri.

Spoiler for Kampung Batik Kauman:


3. Galabo Kuliner Malam Solo

sumber
Foto-foto sudah, oleh-oleh batik khas solo juga sudah, dilanjutkan dengan mencari kuliner khas Solo yang berada di Galabo merupakan kuliner malam Solo yang buka dari pukul 17.00 sampai dengan pukul 02.00 dini hari.

Galabo ini beralamat di Kedung Lumbu, Kec. Pasar Kliwon, Kota Surakarta, Jawa Tengah mudah dijangkau dengan kendaraan jika harus pesan online loh.

Galabo ini semacam food court nya di Kota Solo dengan ada live music sambil makan dan jajanan khas Solo diantaranya sate buntel, sate kere,wedang uwuh dan masih banyak lagi. Harganya pun variatif, wajar dan tidak merogoh kocek dalam mulai dari 5k ke atas sudah kenyang loh.

Bagaimana gansis tertarik wisata ke Kota Solo?

Sekian thread ane kali ini. Semoga review wisata ke Solo ini bermanfaat bagi kaskuser semua dan menjadi inspirasi untuk berwisata gansis semua. Sampai bertemu di thread selanjutnya. Jangan lupa tinggalin jejak cendol, rate dan komentarnya. 

Penulis: @mamaproduktif 
Opini pribadi
Referensi: 1, 2 
Diubah oleh mamaproduktif 27-05-2021 11:59
UriNami
toinxx08
Cahayahalimah
Cahayahalimah dan 43 lainnya memberi reputasi
44
5.1K
195
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Solo
Solo
icon
623Thread742Anggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.